HUT TNI ke-77, Menhan Prabowo: Ikat Kembali Jiwa Korsa Kita

Wednesday, 5 October 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto dalam acara syukuran HUT TNI ke-77 di Kemhan, Jakarta pada Selasa (4/10) menegaskan agar TNI senantiasa mengikat jiwa korsa atau daya juang dalam organisasi TNI yang menjadi kebanggaan bersama.

Acara syukuran tersebut digelar usai Upacara Parade Senja yang dipimpin oleh Presiden RI Joko Widodo.

“Kita berkumpul pada upacara penurunan bendera dalam rangka menyongsong hari kelahiran TNI ini intinya adalah untuk mengikat kembali jiwa korsa kita dan kebanggaan kita sebagai bagian dari TNI, untuk mengenang komandan dan senior kita yang sudah tidak bersama kita, menghormati pengorbanan para pendahulu kita,” kata Menhan Prabowo.

“Juga mengingatkan kembali bahwa kita adalah tentara rakyat, bahwa perjuangan kita ini tidak mudah, serta untuk mewariskan nilai-nilai yang kita hormati kepada generasi muda penerus bangsa, para taruna dan kadet,” lanjutnya.

Wakil Presiden RI keenam Jenderal TNI (Purn) Try Sutrisno yang hadir dalam syukuran tersebut menyampaikan harapan agar para prajurit TNI yang masih aktif maupun purnawirawan tetap memegang teguh Sapta Marga serta meneguhkan jati diri sebagai tentara pejuang.

“Seorang pejuang selalu merindukan rasa persatuan dan kesatuan. Dengan persatuan dan kesatuan, kita dulu mampu merebut dan mempertahankan kemerdekaan bersama seluruh rakyat. Ini patut kita teruskan dan wariskan kepada generasi penerus kita,” ujarnya.

Pada syukuran ini hadir Panglima TNI Jenderal TNI Andika Perkasa, KSAD Jenderal TNI Dudung Abdurackman, KSAL Laksamana TNI Yudo Margono, KSAU Marsekal TNI Fadjar Prasetyo, para Atase Pertahanan negara sahabat, serta para sesepuh TNI, mantan Menteri Pertahanan, dan para taruna Akmil, STIN, dan Unhan. 

See also  OJK Cabut Izin Usaha PT Rindang Sejatera Finance

Berita Terkait

Wamen Viva Yoga Dorong Kawasan Transmigrasi Berkontribusi Dalam Program Swasembada Pangan Nasional
Dari Limbah Jadi Harapan: Rumah Tamadun Ubah Limbah Jadi Lapangan Kerja Bagi Perempuan dan Warga Binaan
Tinjau TPA Benowo Bersama Menko AHY, Wamen Diana Apresiasi Model Pengelolaan Sampah Berbasis Energi
BULD DPD RI Memberikan Perhatian Kepada Permasalahan Pengelolaan Sampah
18 April 2025, Ganjil Genap di Jakarta Ditiadakan Saat Isa Almasih
Menteri PANRB Dorong Instansi Pemerintah Percepat Susun SK Pengangkatan CASN TA 2024
PLN Nusantara Power Pamerkan Inovasi Hidrogen di GHES 2025, Dukung Transisi Energi Bersih
Bank DKI Berperan Membangun Ekonomi Jakarta, Kadin: Pengosongan Rekening Hanya akan Merugikan Masyarakat

Berita Terkait

Thursday, 17 April 2025 - 17:09 WIB

Dari Limbah Jadi Harapan: Rumah Tamadun Ubah Limbah Jadi Lapangan Kerja Bagi Perempuan dan Warga Binaan

Thursday, 17 April 2025 - 13:29 WIB

Tinjau TPA Benowo Bersama Menko AHY, Wamen Diana Apresiasi Model Pengelolaan Sampah Berbasis Energi

Thursday, 17 April 2025 - 13:24 WIB

BULD DPD RI Memberikan Perhatian Kepada Permasalahan Pengelolaan Sampah

Wednesday, 16 April 2025 - 15:03 WIB

18 April 2025, Ganjil Genap di Jakarta Ditiadakan Saat Isa Almasih

Wednesday, 16 April 2025 - 14:56 WIB

Menteri PANRB Dorong Instansi Pemerintah Percepat Susun SK Pengangkatan CASN TA 2024

Berita Terbaru