Gus Halim Gelar Doa Bersama untuk Korban Bencana Alam di Sejumlah Wilayah Indonesia

Wednesday, 19 October 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Mendes PDTT) mengajak semua masyarakat untuk mendoakan para korban bencana alam yang melanda di sejumlah daerah di Indonesia.

Hal demikian sebagai bentuk kepedulian atas berbagai peristiwa alam yang memakan korban jiwa maupun materi secara beruntun menimpa warga Indonesia.

“Saya mengajak kepada kita semua yang hadir untuk mendoakan teman-teman kita yang hari sedang menghadapi bencana alam,” ucap Menteri yang akrab disapa Gus Halim ini saat menghadiri Gala Dinner Gelar Tepat Guna Nusantara di Pendopo Bupati Cirebon, Selasa (18/10/2022) malam.

Gus Halim mengungkapkan berbagai bencana alam terjadi di beberapa daerah di Jawa Barat seperti Bogor, Majalengka, Cianjur dan Sukabumi. Begitu juga di Jawa Timur, terjadi di Banyuwangi, Malang dan Blitar. Termasuk sejumlah wilayah lain di Indonesia.

“Mudah-mudahan semuanya diberikan keselamatan, kesejahteraan dan kekuatan menghadapi, Mudah-mudahan yang lainnya tetap diberikan keselamatan dari Allah SWT. Saya mengajak semua yang hadir untuk bersama membaca Suratul Fatihah,” kata Doktor Honoris Causa dari UNY ini.

Sebagai informasi, Acara Gala Dinner Gelar Teknologi Tepat Guna Nusantara dihadiri oleh Kepala Daerah se-Jawa Barat, Kepala Desa Berprestasi, Pejabat Tinggi Kemendes PDTT dan tamu undangan lainnya. Dalam acara tersebut Gus Halim menyerahkan penghargaan kepada Kepala Daerah di Jawa Barat dan Kepala Desa yang sukses masuk kategori Mandiri.

See also  Penjelasan PLN Soal Keluhan Kenaikan Tarif Listrik di Masa Covid-19

Berita Terkait

Mendes Yandri Bersama Wakil Panglima TNI Lakukan Groundbreaking Kopdes Merah Putih
Menpar Dorong KEK Nongsa Jadi Pusat Pariwisata dan Digital Kelas Dunia
Belajar Dari Tiongkok, Kementrans Nilai Papua Selatan Potensial Menjadi Pusat Layanan Kesehatan
Jelang 1 Tahun Prabowo: Transmigrasi ‘Naik Pangkat’ Jadi Kementerian
Legislator Pertanyakan Selisih Kerugian Negara di Kasus Tata Kelola Minyak
Kemnaker Targetkan 100 Ribu Magang Nasional hingga 2025
Kunjungi Angel Yeast Co Tiongkok, Mentrans Belajar Kembangkan BUMD Jadi Perusahaan Global
Tiongkok Jadi Model Relokasi 1,3 Juta Penduduk, Ditiru Transmigrasi

Berita Terkait

Friday, 17 October 2025 - 18:19 WIB

Mendes Yandri Bersama Wakil Panglima TNI Lakukan Groundbreaking Kopdes Merah Putih

Friday, 17 October 2025 - 17:15 WIB

Menpar Dorong KEK Nongsa Jadi Pusat Pariwisata dan Digital Kelas Dunia

Friday, 17 October 2025 - 15:14 WIB

Belajar Dari Tiongkok, Kementrans Nilai Papua Selatan Potensial Menjadi Pusat Layanan Kesehatan

Thursday, 16 October 2025 - 16:13 WIB

Jelang 1 Tahun Prabowo: Transmigrasi ‘Naik Pangkat’ Jadi Kementerian

Thursday, 16 October 2025 - 14:09 WIB

Legislator Pertanyakan Selisih Kerugian Negara di Kasus Tata Kelola Minyak

Berita Terbaru

Ekonomi - Bisnis

BRI Perluas Akses KPP untuk 3 Juta Rumah Asta Cita

Saturday, 18 Oct 2025 - 16:11 WIB

Ekonomi - Bisnis

Integrated Terminal Dumai, Penjaga Pasokan Energi di Tengah Sumatera

Saturday, 18 Oct 2025 - 16:07 WIB