Banjir di Natuna 4 Kelurahan Terendam, 1.117 Orang Mengungsi

Friday, 16 December 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Sebanyak empat kelurahan di Kabupaten Natuna Kepulauan Riau dilanda banjir pada Rabu (14/12). Banjir terjadi pasca wilayah tersebut diguyur hujan deras pada pukul 11.00 waktu setempat.

Berdasarkan data yang dihimpun Pusat Pengendali Operasi (Pusdalops) BNPB, hingga Kamis (15/12) pukul 07.00 WIB, banjir menggenangi empat wilayah, antara lain Kelurahan Ranai Darat, Kelurahan Bandarsyah, Kelurahan Ranai dan Kelurahan Batu Hitam yang berada di Kecamatan Bunguran Timur.

Banjir kali ini mengakibatkan 1.117 jiwa warga yang tinggal di empat kelurahan terdampak, selain itu sebanyak 850 unit rumah dan delapan unit sekolah ikut terendam banjir dengan ketinggian muka air sekitar 50 hingga 120 sentimeter.

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Natuna dan tim gabungan telah berada di lokasi terdampak untuk melakukan pendataan, dan berkoordinasi dengan pihak terkait guna melakukan penanganan lebih lanjut. Pemerintah daerah setempat menyediakan dua pos pengungsian yang berada di Masjid Agung dan di Pantai Piwang bagi masyarakat yang ingin mengungsi.

Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan dini pada Kamis (15/12) adanya potensi hujan sedang hingga lebat yang dapat disertai kilat / petir dan angin kencang pada siang hingga dini hari di wilayah Kabupaten Lingga, Kabupaten Karimun, Kabupaten Natuna dan Kabupaten Kepulauan Anambas. Kemudian untuk hari Jumat (16/12) akan ada potensi hujan sedang hingga lebat yang dapat disertai kilat / petir dan angin kencang pada malam hingga dini hari di wilayah Kabupaten Natuna.

Merespons hal tersebut, BNPB mengimbau kepada masyarakat dan seluruh pemangku kebijakan di daerah untuk melakukan langkah-langkah meningkatkan kesiapsiagaan bencana yang disebabkan oleh cuaca ekstrem seperti banjir, banjir bandang, tanah longsor dan angin kencang ataupun angin puting beliung. Ketahui mana saja wilayah yang rawan bencana, selalu mencari informasi terkini cuaca yang akan terjadi, dan ketahui jalur evakuasi jika terjadi bencana.

See also  Kilang Pertamina Cilacap Dongkrak Kinerja Melalui Komet

Berita Terkait

Senator Penrad dan Bawaslu Sumut Komitmen Tingkatkan Pengawasan Pemilu
Jelang Pilkada Serentak, Pilihlah Pemimpin yang Kedepankan kepentingan rakyat
BULD DPD RI Evaluasi Tata Kelola Desa Hadapi Tantangan Global
Menteri Dody Tinjau Modernisasi Daerah Irigasi Siman di Jombang
Dorong Pengembangan SDM, Jawa Satu Power Bangun Gedung Sekolah
KPU Papua Barat Langkahi Putusan MA Terkait Diskualifikasi UTAYOH, Chaty Uswanas: Putusan yang Rancu dan Lucu
Ketua Komite III DPD RI menerima audiensi FGSNI dan Aliansi Pejuang BPI
Mendes Yandri Kunjungi Destinasi Wisata Pengelola BUMDes di Lampung

Berita Terkait

Tuesday, 26 November 2024 - 09:27 WIB

Jelang Pilkada Serentak, Pilihlah Pemimpin yang Kedepankan kepentingan rakyat

Saturday, 23 November 2024 - 14:15 WIB

BULD DPD RI Evaluasi Tata Kelola Desa Hadapi Tantangan Global

Friday, 22 November 2024 - 16:44 WIB

Menteri Dody Tinjau Modernisasi Daerah Irigasi Siman di Jombang

Thursday, 21 November 2024 - 09:03 WIB

Dorong Pengembangan SDM, Jawa Satu Power Bangun Gedung Sekolah

Wednesday, 20 November 2024 - 13:34 WIB

KPU Papua Barat Langkahi Putusan MA Terkait Diskualifikasi UTAYOH, Chaty Uswanas: Putusan yang Rancu dan Lucu

Berita Terbaru

Ketua Komisi B DPRD DKI Jakarta Nova Harivan Paloh / foto ist

Megapolitan

DPRD DKI: Sosialisasikan Jaminan Ketenagakerjaan Secara Optimal

Tuesday, 26 Nov 2024 - 23:09 WIB

Berita Terbaru

KKP Pastikan Produk Perikanan RI Penuhi Standar Mutu Ekspor AS

Tuesday, 26 Nov 2024 - 17:25 WIB