Heru Budi Apresiasi Dukungan IKAL Lemhannas Percepat Pembangunan Jakarta

Thursday, 5 January 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono menyatakan apresiasinya atas dukungan Ikatan Keluarga Alumni Lemhannas (IKAL) yang mendukung percepatan pembangunan Jakarta. Hal ini disampaikan Pj Gubernur Heru kepada Ketua IKAL Lemhannas Agum Gumelar pada Kamis (5/1) di Pendopo Balai Kota, Jakarta, yang bersilaturahmi sekaligus memberikan masukan untuk mendukung percepatan pembangunan di Jakarta.

Pada pertemuan tersebut, PJ Gubernur Heru mengapresiasi apa yang telah diutarakan oleh Agum Gumelar. Menurutnya, banyak masukan yang sangat membantu dalam rangka percepatan dan meneruskan pembangunan Jakarta.

“Beliau silaturahmi dan tentunya saya perlu masukan-masukan dari senior IKAL Lemhannas. Banyak masukan untuk kita meneruskan pembangunan Jakarta,” ujar Pj Gubernur Heru yang didampingi Ketua IKAL Lemhannas DKI Jakarta Sylviana Murni.

Hal serupa juga disebut Agum. Menurut Agum, IKAL Lemhannas memiliki kewajiban membantu Pj Gubernur, seperti dalam hal memberikan masukan dan solusi atas masalah yang berkembang di DKI Jakarta.

“Kiranya perlu disampaikan kepada gubernur, karena ada satu keyakinan buat kita semua bahwa untuk DKI, untuk provinsi, kita yakin tidak ada seorang gubernur di manapun, di provinsi manapun, termasuk di DKI yang menginginkan rakyatnya sengsara,” tegas Agum.

Ia melanjutkan,” Yang ada adalah kemampuan seorang gubernur yang mengenal permasalahan yang dihadapi oleh rakyat dan kemampuan dalam mencari solusi yang tepat, paling bijak untuk mengatasi masalah itu,” lanjutnya.

Agum juga berharap, melalui wadah IKAL Lemhannas ini, pihaknya bisa memberikan masukan dan solusi kepada Pj Gubernur untuk semakin memahami dan mengenali setiap permasalahan dengan tepat.

“Itulah yang saya sampaikan kepada beliau. Saya sangat terkesan denga apa yang berkembang saat ini dalam pembangun di DKI. Terus terang saja, saya baru kenal beliau, dan saya melihat bahwa, ya mohon maaf, tidak banyak bicara, tapi bekerja. Itu yang saya suka,” imbuh Agum.

See also  Honorer K2, Ada Kabar Baik dari Senayan nih, Sungguh

Berita Terkait

Menag Ajak Masyarakat Gunakan Hak Pilih dan Doakan Pilkada Berjalan Lancar
Menteri Rosan Paparkan Peluang Investasi Sektor Prioritas di Indonesia Pada Pelaku Usaha Asal Inggeis
LavAni Navy Juara Livoli Divisi Utama 2024
Realisasi Anggaran Pendidikan Hingga Oktober 2024 Capai Rp463,1 Triliun
Dukung Kelancaran Nataru 2024/2025, Kementerian PU Pastikan Kemantapan Jalan Tol dan Jalan Nasional
Perkuat Sistem Kelistrikan Kalteng-Kalbar, PLN Tuntaskan Pembangunan SUTT 150 kV Kendawangan-Sukamara
Wamenpar Sebut Gerakan Wisata Bersih Desa Besakih Layak Jadi Percontohan
Menteri Dody: Manfaat IJD Nyata untuk Konektivitas Sentra Produksi Pangan

Berita Terkait

Sunday, 24 November 2024 - 11:05 WIB

Menag Ajak Masyarakat Gunakan Hak Pilih dan Doakan Pilkada Berjalan Lancar

Sunday, 24 November 2024 - 09:30 WIB

Menteri Rosan Paparkan Peluang Investasi Sektor Prioritas di Indonesia Pada Pelaku Usaha Asal Inggeis

Sunday, 24 November 2024 - 07:01 WIB

LavAni Navy Juara Livoli Divisi Utama 2024

Saturday, 23 November 2024 - 17:15 WIB

Realisasi Anggaran Pendidikan Hingga Oktober 2024 Capai Rp463,1 Triliun

Saturday, 23 November 2024 - 17:00 WIB

Dukung Kelancaran Nataru 2024/2025, Kementerian PU Pastikan Kemantapan Jalan Tol dan Jalan Nasional

Berita Terbaru