PLTS Nusa Penida Terus Konsisten Pasok Listrik Bersih di Sistem Kelistrikan di Bali

Saturday, 29 April 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) Hybrid Nusa Penida yang mulai beroperasi menjelang gelaran Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 November 2022 lalu, hingga saat ini terus konsisten memasok energi bersih bagi sistem kelistrikan PLN di Bali. PLTS berkapasitas 3,5 Megawatt peak (MWp) ini bahkan mampu menurunkan emisi 4,19 ton CO2e per tahun untuk pulau Bali.

Menjadi salah satu showcase PLN untuk inisiasi transisi energi, PLTS Nusa Penida menjadi komitmen upaya PLN meningkatkan bauran energi baru terbarukan (EBT) di tanah air. Selain untuk kelistrikan, PLTS yang terbentang di lahan 4,5 hektar ini sekaligus menjadi lokasi eduwisata di Bali.

Ketua Pusat Unggulan Energi Terbarukan Berbasis Masyarakat atau Center for Community Based Renewable Energy (CORE) Universitas Udayana, Ida Ayu Dwi Giriantari menyampaikan hadirnya PLTS Hybrid di Nusa Penida sangat berdampak pada pengurangan penggunaan energi fosil, terutama di siang hari.

“Ini menjadi contoh baik yang sudah selayaknya ditingkatkan, apalagi Nusa Penida merupakan destinasi wisata sehingga wajib mengedepankan penggunaan energi bersih yang telah menjadi komitmen pemerintah baik di tingkat pusat maupun daerah,” ucap Ida.

PLTS ini merupakan pembangkit yang beroperasi dengan konfigurasi sistem hibrida yang terdiri dari pembangkit listrik tenaga diesel (PLTD), PLTS, serta menggunakan Battery Energy Storage System (BESS) berkapasitas 1,84 megawatt hour (MWh).

General Manager PLN Unit Induk Distribusi Bali, I Wayan Udayana mengatakan guna mempercepat proses transisi energi, PLN akan terus menambah kapasitas pembangkit yang bersumber pada energi terbarukan.

Udayana menambahkan tahun 2023 direncanakan akan ada penambahan pembangkit EBT yakni PLTS di Bali bagian timur dan barat yang masing-masing sebesar 25 megawatt (MW) serta Pembangkit Listrik Tenaga Minihidro (PLTMH) Titab dengan daya 1,3 MW.

See also  Bank DKI Resmi Jadi Penyalur KUR, KemenkopUKM Minta Penyaluran Lebih Profesional

“Rencana pembangunan ini akan dilaksanakan oleh PLN Indonesia Power yang nantinya akan menambah bauran pembangkit EBT guna mendukung target net zero emission di 2060,” tambahnya.

Ia juga menjelaskan PLN terus berkolaborasi dengan berbagai pihak antara lain investor, pemerintah, komunitas dan pihak–pihak lainnya. Untuk bersama-sama mewujudkan transisi energi, sehingga akses terhadap energi listrik yang andal, terjangkau dan bersih dapat diperoleh oleh seluruh rakyat Indonesia.

Berita Terkait

Menkeu Purbaya Yudhi Sadewa Optimistis Ekonomi Nasional
Bank Mandiri Perkuat Kolaborasi Lintas Sektor Lewat Kopra by Mandiri
Diplomasi Investasi RI dan Capaian di WEF Davos 2026
UMKM Mau Naik Kelas? Ini Program Pendampingan Pertamina
Dari Davos, Indonesia Bidik Peluang Investasi Digital Global
BKPM dan Pemprov Bali Resmikan Desk Investasi untuk Perkuat Pengawasan PMA
Indonesia Pavilion Gelar Diskusi Strategis di WEF Davos 2026
Konsisten Akselerasi Ekonomi Masyarakat Desa, Bank Mandiri Terima Piagam Penghargaan dari Menteri PDT

Berita Terkait

Wednesday, 28 January 2026 - 18:48 WIB

Menkeu Purbaya Yudhi Sadewa Optimistis Ekonomi Nasional

Tuesday, 27 January 2026 - 22:21 WIB

Bank Mandiri Perkuat Kolaborasi Lintas Sektor Lewat Kopra by Mandiri

Monday, 26 January 2026 - 23:00 WIB

Diplomasi Investasi RI dan Capaian di WEF Davos 2026

Friday, 23 January 2026 - 20:24 WIB

UMKM Mau Naik Kelas? Ini Program Pendampingan Pertamina

Friday, 23 January 2026 - 14:28 WIB

Dari Davos, Indonesia Bidik Peluang Investasi Digital Global

Berita Terbaru

ilustrasi / foto ist

Megapolitan

Perluasan Muara Angke Dinilai Positif, DPRD Minta Pengawasan

Friday, 30 Jan 2026 - 09:35 WIB

News

Pramono Perpanjang PJJ dan WFH Hingga 1 Februari

Friday, 30 Jan 2026 - 09:28 WIB