PEVS 2023 Resmi Dibuka, PLN Tampilkan Infrastruktur Pendukung Ekosistem Kendaraan Listrik di Indonesia

Wednesday, 17 May 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Kepala Staf Kepresidenan Indonesia sekaligus Ketua Umum Perkumpulan Industri Kendaraan Listrik Indonesia (Periklindo) Jend (Purn) Dr. Moeldoko membuka pagelaran Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS), 17 Mei 2023 di JIEXPO Kemayoran Jakarta. Pameran kendaraan listrik ini diharapkan mampu mendorong keinginan masyarakat untuk beralih dari kendaraan BBM ke kendaraan listrik.

Moeldoko mengatakan saat ini seluruh dunia bergerak melakukan transisi ke kendaraan yang lebih ramah lingkungan. Semangat yang sama juga terlihat saat KTT ASEAN ke- 42 yang telah berlangsung di Labuan Bajo. Moeldoko menilai, semangat bersama negara ASEAN ini menjadi signal positif untuk Indonesia menjadi motor penggerak industri kendaraan listrik di kawasan.

“Para pemimpin ASEAN sepakat dalam membangun sistem untuk berkembangnya electric vehicle (EV) di seluruh negara ASEAN. Semua sepakat untuk membangun sistem bersama agar ASEAN bisa menjadi pusat pertumbuhan EV global,” kata Moeldoko.

Moeldoko menambahkan, Indonesia bersama negara ASEAN lain juga bersepakat untuk mengembangan industri baterai. Indonesia yang sudah lebih dulu melakukan trobosan terbuka untuk melakukan kolaborasi dalam hal penelitian dan juga pengembangan industri.

“Dua hal ini menunjukkan bahwa Indonesia menjadi faktor pengungkit akan perkembangan mobil listrik dunia. Ini luar biasa, kenapa demikian? Kesepakatan itu dilakukan pada saat Indonesia menjadi Ketua ASEAN Summit kemarin,” lanjutnya.

Moeldoko juga menekankan bahwa dengan beralih pada kendaraan listrik ini merupakan langkah dalam menjaga kepentingan dunia yang semakin bersih untuk keberlanjutan masa depan bangsa dan dunia.

“Untuk itu, saya berharap teman–teman, para pengusaha, fasilitator, pemegang kebijakan jangan ragu–ragu, bahwa EV adalah kendaraan masa depan,” pungkasnya.

Direktur Utama PLN, Darmawan Prasodjo mengatakan PLN mendukung penuh pameran ini sebagai bukti nyata hadirnya BUMN untuk mendukung ekosistem kendaraan listrik di Indonesia.

See also  Pertamina Lubricants Berikan Ganti Oli Gratis

“PLN akan terus mendukung segala program Pemerintah untuk percepatan ekosistem kendaraan listrik. Salah satunya dengan menghadirkan PLN Mobile sebagai one stop solution bagi pengguna kendaraan listrik,” ucap Darmawan.

Dirinya menambahkan, PLN juga memiliki skema kerja sama dengan berbagai pihak untuk membangun bisnis Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) dan Stasiun Penukaran Baterai Kendaraan Listrik Umum (SPBKLU).

“Dengan adanya skema franchise ini, kami yakin SPKLU dan SPBKLU akan semakin tumbuh subur, bak jamur di musim hujan. Ini juga akan membuat orang semakin yakin untuk menggunakan kendaraan listrik untuk perjalanan jarak jauh,” kata Darmawan.

PLN terus berkomitmen untuk bersama-sama membangun sebuah ekosistem kendaraan listrik yang sangat kokoh, solid, produktif, dan berdaya saing.

“Peralihan ke kendaraan listrik ini akan membantu mengurangi penggunaan energi berbasis impor yang kotor dan mahal ke energi berbasis domestik yang bersih dan murah, sehingga diharapkan mengurangi impor BBM yang semakin meningkat dari tahun ke tahun,” jelas Darmawan.

Adapun PLN membuka booth bagi para pengunjung PEVS yang ingin menjajal langsung sensasi menggunakan kendaraan listrik. PEVS merupakan pameran yang diselenggarakan oleh Periklindo dan Dyandra Promosindo yang akan berlangsung pada 17 hingga 21 Mei 2023 di JIEXPO Kemayoran Jakarta.

Berita Terkait

H-3 Libur Hari Raya Waisak, PT JJ Catat Volume Kendaraan Melalui Ruas Layang MBZ
PLN EPI dan Warga Desa Bunton Kembangkan Ekowisata Mangrove Berbasis Komunitas
Maksimalkan Efisiensi Operasional: Epson Luncurkan Printer Dye Sublimation Berkecepatan Tinggi
BNI Permudah Pembayaran SMM PTN Barat via Aplikasi wondr by BNI, Beri Cashback Rp50 Ribu
Rayakan Hari Kartini, Srikandi dan YBM PLN EPI Berbagi Kebahagiaan Bersama Lansia di Panti Werdha Budi Mulia
Perkuat Keandalan Energi, PLN Nusantara Power Gandeng TNI AD untuk Pendampingan dan Pelatihan Pengujian Energi Primer
Pemeliharaan Ruas Tol Dalam Kota dan Sedyatmo Berlanjut, Jasa Marga Pastikan Kenyamanan dan Keamanan Pengguna Jalan
Peringati Hari Pendidikan Nasional, Srikandi PLN EPI Ajak Anak- Anak Belajar Soal Listrik

Berita Terkait

Saturday, 10 May 2025 - 15:45 WIB

H-3 Libur Hari Raya Waisak, PT JJ Catat Volume Kendaraan Melalui Ruas Layang MBZ

Saturday, 10 May 2025 - 14:20 WIB

PLN EPI dan Warga Desa Bunton Kembangkan Ekowisata Mangrove Berbasis Komunitas

Friday, 9 May 2025 - 13:51 WIB

Maksimalkan Efisiensi Operasional: Epson Luncurkan Printer Dye Sublimation Berkecepatan Tinggi

Tuesday, 6 May 2025 - 19:10 WIB

BNI Permudah Pembayaran SMM PTN Barat via Aplikasi wondr by BNI, Beri Cashback Rp50 Ribu

Tuesday, 6 May 2025 - 18:31 WIB

Rayakan Hari Kartini, Srikandi dan YBM PLN EPI Berbagi Kebahagiaan Bersama Lansia di Panti Werdha Budi Mulia

Berita Terbaru

News

Wamen Diana Buka Turnamen Gateball Piala Walikota Jogja 2025

Saturday, 10 May 2025 - 16:21 WIB

Nasional

Menteri PU Dody Hanggodo Lepas 41 Calon Jamaah Haji Kementerian PU

Saturday, 10 May 2025 - 14:43 WIB