Perluas Layanan Di Sektor Pendidikan, Bank Mandiri Perkuat Kerja Sama Dengan Universitas Indonesia

Monday, 16 October 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Bank Mandiri semakin aktif memperluas pengembangan layanan finansial dengan memaksimalkan potensi digital guna menghadirkan kemudahan transaksi kepada nasabah. Terbaru, Bank Mandiri bekerjasama dengan Universitas Indonesia (UI) dalam pemanfaatan produk dan jasa layanan perbankan dan pendidikan di Universitas Terbesar di Indonesia ini.

SVP Government Solution Group Bank Mandiri Nila Mayta Dwi Rihandjani mengatakan kolaborasi dengan Universitas Indonesia (UI) diharapkan dapat memperluas ekosistem keuangan Bank Mandiri khususnya di sektor pendidikan. Dalam kerjasama ini, Bank Mandiri juga akan menyediakan layanan perbankan yang menyeluruh kepada seluruh jajaran pimpinan, dosen, pegawai, maupun mahasiswa UI.

“Layanan tersebut antara lain pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat serta kerjasama strategi pemanfaatan jasa layanan perbankan dan non perbankan,” ujar Nila di Depok, dalam seremonial penandatanganan Nota Kesepahaman dan Memorandum of Understanding (MoU), Jumat (13/10) lalu. 

Adapun, penandatanganan Nota Kesepahaman atau Memorandum of Understanding (MOU) ini ditandatangani oleh Direktur Hubungan Kelembagaan Bank Mandiri Rohan Hafas dan Rektor Universitas Indonesia Ari Kuncoro dan seremonial diwakilkan oleh SVP Government Solution Group Bank Mandiri Nila Mayta Dwi Rihandjani didampingi  Executive Vice President Bank Mandiri Sulaeman dan Wakil Rektor Bidang SDM dan Aset Universitas Indonesia Dedi Priadi dalam acara UI CISE (Career, Internship, Scholarship, Entrepreneurship) 2023.

Nila menambahkan, saat ini Bank Mandiri telah memiliki layanan unggulan yang sudah dinikmati oleh seluruh segmen nasabah sejak 2021 lalu. Pertama, Wholesale Digital Super Platform Kopra by Mandiri, yang memberikan layanan digital single access kepada nasabah wholesale.

Kopra by Mandiri memberikan layanan digital single access yang menjadi pusat aktivitas informasi dan transaksi finansial bagi komunitas bisnis pelaku usaha di segmen Wholesale termasuk Perguruan Tinggi Negeri berikut ekosistemnya. 

See also  Bengkel Program Enduro Entrepreneur di Cepu dan Bojonegoro Siap Berbisnis Mandiri

Kopra by Mandiri juga mengintegrasikan seluruh kebutuhan transaksi Wholesale ke dalam satu platform secara single sign on (SSO) dengan fitur Cash Management, Forex Transaction, Value Chain Financing, Trade Finance, Smart Account, serta Online Custody. Adapun, hingga saat ini Kopra by Mandiri telah digunakan oleh lebih dari 77 ribu pengguna yang tersebar dari beragam sektor.

Lalu Livin’ by Mandiri untuk nasabah ritel yang mengusung konsep cabang dalam genggaman dengan layanan finansial yang komplit (comprehensive banking experience), termasuk integrasi layanan anak perusahaan Mandiri Group (full-suite financial services) dan ekosistem digital favorit nasabah (open ecosystem). 

Termasuk integrasi layanan anak perusahaan Mandiri Group (full-suite financial services) dan ekosistem digital favorit nasabah (open ecosystem). Sampai dengan akhir Agustus 2023 Super App Livin’ by Mandiri telah diunduh hampir 30 juta kali dan telah mengelola lebih dari 1,5 miliar transaksi. Jumlah tersebut meningkat sebesar 48% secara year on year (YoY).

Sementara itu, nilai transaksi Livin’ by Mandiri tercatat sudah mencapai Rp 1.800 triliun per Agustus 2023. Angka ini juga mencatat lonjakan sebesar 38% YoY, sejalan dengan kebutuhan akan solusi finansial nasabah. 

“Kami berharap inisiatif-inisiatif yang dilakukan Bank Mandiri dapat disambut baik dan berdampak positif terhadap peningkatan inklusi keuangan di Indonesia,” pungkas Nila.

Berita Terkait

Menteri ESDM dan Dirut Pertamina Tinjau Terminal BBM dan LPG di Banten, Pastikan Pasokan Energi Jelang Natal dan Tahun Baru Aman
Sambut Nataru, BRI Pastikan Kehandalan Super Apps BRImo dan Optimalkan Layanan 721 Ribu E-Channel
Stok Energi Primer Cukup, PLN Siap Pasok Listrik Andal Selama Nataru
Sukses Tingkatkan Layanan, CC PLN 123 Borong 14 Penghargaan Global Contact Center World Awards 2024
Dukung Swasembada Energi, PHE Temukan Sumber Daya Gas Bumi 1.8 TCF di Sulawesi Tengah
Menteri Bahlil Resmikan 31 Penyalur BBM Satu Harga
Kementerian Investasi dan Hilirisasi Raih Predikat Informatif pada Anugerah Keterbukaan Informasi Publik
Diskon 10 Persen Tarif Tol Trans-Jawa Saat Libur Nataru

Berita Terkait

Saturday, 21 December 2024 - 18:39 WIB

Menteri ESDM dan Dirut Pertamina Tinjau Terminal BBM dan LPG di Banten, Pastikan Pasokan Energi Jelang Natal dan Tahun Baru Aman

Saturday, 21 December 2024 - 13:54 WIB

Sambut Nataru, BRI Pastikan Kehandalan Super Apps BRImo dan Optimalkan Layanan 721 Ribu E-Channel

Friday, 20 December 2024 - 19:19 WIB

Stok Energi Primer Cukup, PLN Siap Pasok Listrik Andal Selama Nataru

Friday, 20 December 2024 - 17:27 WIB

Sukses Tingkatkan Layanan, CC PLN 123 Borong 14 Penghargaan Global Contact Center World Awards 2024

Friday, 20 December 2024 - 13:13 WIB

Dukung Swasembada Energi, PHE Temukan Sumber Daya Gas Bumi 1.8 TCF di Sulawesi Tengah

Berita Terbaru

Berita Utama

Wamen Diana: Underpass Joglo di Surakarta Tuntas Akhir Desember 2024

Saturday, 21 Dec 2024 - 18:34 WIB