Bahas Transformasi Pelayanan Publik, Menteri PANRB Diskusi dengan Akademisi Crawford School of Public Policy

Wednesday, 18 October 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Keberhasilan Pemerintah Australia dalam membangun layanan publik tidak lepas dari keterlibatan akademisi, salah satunya dari Crawford School of Public Policy di The Australian National University yang merupakan sekolah pascasarjana kebijakan publik terkemuka di Asia dan Pasifik. Kemajuan teknologi dan lahirnya digital disruption Australia menjadi tantangan yang dapat dijawab oleh para akademisi di perguruan tinggi.

“Hari ini saya berdiskusi dengan para guru besar di Crawford School of Public Policy untuk menggali ilmu dan memahami bagaimana Australia bisa sukses memanfaatkan teknologi untuk memberikan pelayanan pada masyarakat,” ujar Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Abdullah Azwar Anas saat bertemu dengan Director Crawford School of Public Policy Professor Janine O’Flynn, Selasa (17/10).

Menteri Anas menjelaskan pentingnya kolaborasi lintas sektor dalam upaya memajukan tata kelola pemerintahan di Indonesia. Keterlibatan pemerintah, akademisi, dan praktisi adalah landasan yang kuat untuk mewujudkan perubahan positif.

Reformasi sektor pemerintah di Australia, telah berproses sejak 40 tahun terakhir, dimana di beberapa tahun terakhir perubahan semakin besar. Strategi perubahan yang besar, sangat terdampak dari pemanfaatan strategi transformasi digital dan strategi pemanfaatan data serta pertukaran data.

Menurut akademisi di Crawford School of Public Policy, kunci sukses reformasi di sektor pemerintahan salah satunya adalah identifikasi yang tepat untuk memecahkan ‘gap’ antara ekspektasi dan kondisi aktual. Sama halnya dengan Indonesia, Australia juga pernah menghadapi tantangan reformasi birokrasi, salah satunya berupa disparitas pemahaman yang beragam baik di daerah perkotaan hingga pedesaan.

“Pembelajaran reformasi birokrasi sudah seharusnya disesuaikan dengan konteks masing-masing negara, khususnya value/nilai yang tertanam pada negara tersebut. Karena bisa jadi kita menghadapi tantangan yang berbeda. Indonesia dapat belajar dari reformasi sektor publik di Australia, namun perlu dilakukan adjustment dan pilot project atau pertimbangan-pertimbangan lainnya sebagaimana policy transfer dilakukan,” ungkap Anas

See also  Pandemi Jadi Momentum Bagi Mal Pelayanan Publik untuk Ciptakan Inovasi

Pertemuan Menteri Anas dengan tim dari Crawford School of Public Policy diharapkan menjadi wadah yang produktif untuk menghasilkan gagasan-gagasan inovatif dan solusi konkret. ANU Crawford School of Public Policy telah lama dikenal sebagai lembaga pendidikan tinggi terkemuka di bidang kebijakan publik, dan kerja sama dengan lembaga ini memiliki potensi besar untuk memajukan tata kelola pemerintahan di Indonesia.

“Kita semua memiliki tanggung jawab untuk memastikan bahwa kebijakan publik yang dihasilkan tidak hanya berlandaskan pada pengetahuan ilmiah terkini, tetapi juga berdampak dan bermanfaat bagi masyarakat,” tandasnya.

Berita Terkait

Mendes Yandri Hadiri Pagelaran Budaya dan Penganugerahan Gelar Adat Bengkulu
Senator Nawardi Minta BPI Danantara Berhati-hati Kelola Dana Publik dalam Investasi Swasta
Kemen PU Percepat Penanganan Bencana Cilacap Kerahkan 15 Excavator
Gagasan Green Democracy Ketua DPD RI Jadi Perhatian Delegasi Negara Asing Di COP30 Brazil
Warga Lingkar Bandara Belum Mendapat Kepastian, BAP DPD RI Turun Langsung Kawal Penyelesaian
Pastikan Kemudahan Layanan, Pemerintah Lakukan Evaluasi Piloting Program Digitalisasi Bansos
Dukung Penanganan Kemiskinan Ekstrem, Kementerian PU Tuntaskan Penataan Kawasan Belawan Tahap II
Komite I DPD Apresiasi Kebijakan Kemendes PDT Terjemahkan Asta Cita Presiden Prabowo Subianto

Berita Terkait

Monday, 17 November 2025 - 17:04 WIB

Mendes Yandri Hadiri Pagelaran Budaya dan Penganugerahan Gelar Adat Bengkulu

Sunday, 16 November 2025 - 16:16 WIB

Senator Nawardi Minta BPI Danantara Berhati-hati Kelola Dana Publik dalam Investasi Swasta

Sunday, 16 November 2025 - 00:17 WIB

Kemen PU Percepat Penanganan Bencana Cilacap Kerahkan 15 Excavator

Friday, 14 November 2025 - 18:20 WIB

Gagasan Green Democracy Ketua DPD RI Jadi Perhatian Delegasi Negara Asing Di COP30 Brazil

Friday, 14 November 2025 - 13:35 WIB

Warga Lingkar Bandara Belum Mendapat Kepastian, BAP DPD RI Turun Langsung Kawal Penyelesaian

Berita Terbaru