Spesial Hari Listrik Nasional ke-78, PLN Gelar Promo Tambah Daya Hanya Rp271.023,-

Sunday, 29 October 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ilustrasi petugas PLN saat melakukan penambahan daya pada kWh meter milik pelanggan.

Ilustrasi petugas PLN saat melakukan penambahan daya pada kWh meter milik pelanggan.

DAELPOS.com – PT PLN (Persero) memberikan promo spesial tambah daya dalam rangka merayakan Hari Listrik Nasional (HLN) ke-78 yang jatuh pada 27 Oktober. Melalui program ini, pelanggan PLN dapat menikmati promo penambahan daya hanya dengan harga Rp271.023 untuk semua golongan tarif listrik hingga 7.700 volt ampere (VA).

Executive Vice President Komunikasi Korporat dan Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) PLN, Gregorius Adi Trianto menjelaskan biaya Rp271.023,- merujuk pada peringatan Hari Listrik Nasional ke-78 tanggal 27 Oktober 2023 (27-10-2023), sekaligus menjadi bentuk kepedulian dan apresiasi PLN kepada para pelanggan. Program tambah daya ini berlaku hingga 30 November 2023

“Hari Listrik Nasional merupakan momen tepat bagi PLN untuk terus meningkatkan pelayanan dan kepuasan kepada pelanggan. Promo ini diharapkan bisa memenuhi kebutuhan listrik masyarakat dengan harga lebih ringan,” ujar Gregorius.

Dalam program promo menyambut HLN 2023, tambah daya mulai dari 450 VA hingga 5.500 VA hanya dikenakan biaya Rp271.023,-. Melalui promo ini, pelanggan semua golongan tarif hingga 5.500 VA dapat menikmati harga spesial dari harga normal yang jauh lebih besar biayanya.

“Untuk pelanggan 450 VA yang ingin menambah daya ke 7.700 VA misalnya, tanpa promo harus merogoh kocek sekitar Rp7 juta di waktu normal, namun dengan promo ini, kini cukup membayar sebesar Rp271.023,-,” jelas Gregorius.

Promo tambah daya ini berlaku untuk pelanggan tegangan rendah 1 phasa semua golongan tarif. Sudah menjadi pelanggan PLN sebelum tanggal 1 Oktober 2023. Syarat lain, yaitu pelanggan melakukan pembelian token minimal Rp50 ribu atau pembayaran listrik melalui aplikasi PLN Mobile.

“Harga promo tambah daya ini hanya berlaku untuk transaksi tambah daya melalui aplikasi PLN Mobile. Kami berharap kesempatan ini bisa dimanfaatkan sebaik mungkin oleh pelanggan,” kata Gregorius.

See also  Jaga Stabilitas, Pertamina Monitor BBM dan LPG Jelang Pemilu di Jawa Tengah dan DIY

Gregorius menambahkan, untuk dapat mengikuti program promo tambah daya dengan harga spesial ini, caranya sangat mudah.

“Prosesnya mudah, pelanggan cukup bertransaksi bayar listrik dan beli token melalui PLN Mobile, kemudian tambah daya dan memasukkan kode yang berlaku, setelah pembayaran terkonfirmasi maka PLN unit setempat akan menindaklanjuti proses penambahan daya yang diajukan,” pungkas Gregorius.

Berita Terkait

Dukungan BRI Antar Usaha Lokal Perhiasan Batu Alam Jangkau Pasar Internasional
Wujudkan Swasembada Energi, PLN Akselerasi Pengembangan Hidrogen di Tanah Air
Pertamina Fasilitasi Sertifikasi Ribuan UMKM Rumah BUMN, Langkah Strategis Wujudkan Kesejahteraan Masyarakat Berkelanjutan
Segera Berlaku, Rincian Tarif Tol Tanjung Pura –Pangkalan Brandan
Dukung Pemerintah, HK Tingkatkan Konektivitas dan Serap Ribuan Pekerja di Proyek Tol Betung-Tempino-Jambi
Pertamina Berikan Beasiswa untuk Dorong Akses Pendidikan Local Hero
Akselerasi Pembiayaan Rantai Pasok, Bank Mandiri Percepat Sinergi Bisnis dengan Kopra Supplier Financing
Dukung Program Pemerintah di Bidang Kesehatan, Hutama Karya Resmi Bangun RSUD Tafaeri Nias Utara

Berita Terkait

Friday, 18 April 2025 - 14:12 WIB

Dukungan BRI Antar Usaha Lokal Perhiasan Batu Alam Jangkau Pasar Internasional

Wednesday, 16 April 2025 - 19:42 WIB

Wujudkan Swasembada Energi, PLN Akselerasi Pengembangan Hidrogen di Tanah Air

Wednesday, 16 April 2025 - 19:09 WIB

Pertamina Fasilitasi Sertifikasi Ribuan UMKM Rumah BUMN, Langkah Strategis Wujudkan Kesejahteraan Masyarakat Berkelanjutan

Tuesday, 15 April 2025 - 17:11 WIB

Segera Berlaku, Rincian Tarif Tol Tanjung Pura –Pangkalan Brandan

Monday, 14 April 2025 - 18:39 WIB

Dukung Pemerintah, HK Tingkatkan Konektivitas dan Serap Ribuan Pekerja di Proyek Tol Betung-Tempino-Jambi

Berita Terbaru

Ketua DPR RI Puan Maharani / foto ist

Politik

Hari Kartini, Puan: Perempuan RI Harus Berani Bersuara

Monday, 21 Apr 2025 - 20:20 WIB

Berita Utama

Hutama Karya Bangun Negeri Bersama Srikandi Tangguh dan Profesional

Monday, 21 Apr 2025 - 18:16 WIB

Berita Utama

Tarif Jalan Tol Bogor Ring Road Akan Naik

Monday, 21 Apr 2025 - 17:35 WIB