Antisipasi Antrian di Pelabuhan Merak, Pertamina Imbau Pemudik Lakukan Pengisian BBM di SPBU Rest Area KM 43A dan 68A Tol Jakarta – Merak

Monday, 8 April 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Mengantisipasi penumpukan antrian di Pelabuhan Merak yang terpantau sejak Jumat (05/04), Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Bagian Barat mengimbau para pemudik yang akan melakukan perjalanan mudik menuju Pulau Sumatra melalui Pelabuhan Merak agar dapat melakukan pengisian Bahan Bakar Minyak (BBM) di SPBU Rest Area Kilometer (KM) 43 A dan SPBU Rest Area KM 68 A Tol Jakarta – Merak.

Berdasarkan laporan di lapangan pada hari Minggu (07/04), antrian panjang kendaraan masih terpantau di Pintu Tol Merak dan titik kemacetan di jalur tersebut telah mencapai KM 87. Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri sebelumnya melaporkan adanya peningkatan volume kendaraan pada arus mudik Lebaran 2024 di Tol Tangerang – Merak yang menjadi penyebab terjadinya kemacetan di Pelabuhan Merak, Banten.

Corporate Secretary Pertamina Patra Niaga Irto Ginting mengatakan, pihaknya menyiapkan 8 motorist hingga 11 SPBU kantong/mobile storage di kedua sisi Tol Jakarta-Merak.

“Kami memastikan stok BBM di sepanjang jalur mudik Tol Jakarta-Merak aman. Tim di lapangan juga terus berkoordinasi dengan Polda Banten untuk antisipasi pengawalan mobil tangki jika diperlukan,” ujarnya.

Area Manager Communication, Relation & CSR Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Bagian Barat Eko Kristiawan menyampaikan bahwa pemudik yang akan menyeberang melalui Pelabuhan Merak dapat mengisi BBM kendaraan sebelum titik antrian panjang kendaraan.

“Kami mengimbau para pemudik yang akan menyeberang di pelabuhan Merak untuk mengisi BBM terlebih dahulu di SPBU Pertamina Rest Area KM 43A atau SPBU Pertamina Rest Area KM 68A sebelum exit tol Merak yang telah mengalami kemacetan panjang,” imbau Eko.

Pertamina Patra Niaga sendiri telah menyiapkan antisipasi peningkatan kebutuhan BBM para pemudik yang melintasi wilayah Banten dengan menyiagakan SPBU dan layanan tambahan di sepanjang jalur Tol Jakarta – Merak menuju Pelabuhan Merak. Para pemudik dapat melakukan pengisian BBM mulai dari SPBU di Rest Area KM 13, Rest Area KM 43, Rest Area KM 68 dan SPBU di exit tol Merak. Selain itu, Pertamina juga telah menyiapkan 2 SPBU Modular di Rest Area Non SPBU di KM 70 dan di Dermaga Executive Merak, serta menyiagakan 8 motorist yang dapat mengantarkan BBM apabila pemudik kehabisan bahan bakar di lokasi yang jauh dari SPBU.

See also  Andalkan Listrik PLN, Pembibitan Ayam di Muara Enim Makin Produktif

“Apabila pemudik kehabisan BBM, dapat menggunakan fasilitas Pertamina Delivery Service yang dapat dikontak melalui Call Center 135. Motorist dari Pertamina siap memberikan pelayanan kepada para pemudik,” tutup Eko.

Informasi lebih lanjut mengenai titik pelayanan Pertamina selama mudik dapat diakses melalui aplikasi MyPertamina dan layanan sosial media @mypertamina serta Call Center Pertamina 135.

Berita Terkait

3 Menteri Teken SKB, Kementerian PU Komitmen Percepat Pembangunan 3 Juta Rumah
HGN 2024, Teguhkan Komitmen “Guru Hebat Indonesia Kuat”
Mentan Ajak Pemuda Wanam Bertani Modern Agar Kian Sejahtera
Mardani Kupas Aglomerasi Jakarta di UPN Veteran
Menag Ajak Masyarakat Gunakan Hak Pilih dan Doakan Pilkada Berjalan Lancar
Menteri Rosan Paparkan Peluang Investasi Sektor Prioritas di Indonesia Pada Pelaku Usaha Asal Inggeis
LavAni Navy Juara Livoli Divisi Utama 2024
Realisasi Anggaran Pendidikan Hingga Oktober 2024 Capai Rp463,1 Triliun

Berita Terkait

Monday, 25 November 2024 - 17:05 WIB

3 Menteri Teken SKB, Kementerian PU Komitmen Percepat Pembangunan 3 Juta Rumah

Monday, 25 November 2024 - 16:42 WIB

HGN 2024, Teguhkan Komitmen “Guru Hebat Indonesia Kuat”

Monday, 25 November 2024 - 12:55 WIB

Mentan Ajak Pemuda Wanam Bertani Modern Agar Kian Sejahtera

Monday, 25 November 2024 - 12:45 WIB

Mardani Kupas Aglomerasi Jakarta di UPN Veteran

Sunday, 24 November 2024 - 11:05 WIB

Menag Ajak Masyarakat Gunakan Hak Pilih dan Doakan Pilkada Berjalan Lancar

Berita Terbaru