PLN Indonesia Power pastikan Keandalan Pasokan Listrik Lebaran 1446 H

Tuesday, 18 March 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – PLN Indonesia Power (PLN IP) pastikan pembangkit dalam keadaan prima dan siap memasok listrik untuk kenyamanan masyarakat saat melaksanakan mudik lebaran dan merayakan Idul Fitri 1446 Hijriah. Dalam memastikannya Top Management PLN IP memeriksa langsung dan memastikan kesiapan mesin dan personil ke unit-unit pembangkit PLN Indonesia Power.

Direktur Utama PLN Indonesia Power Edwin Nugraha Putra mengatakan PLN IP telah mempersiapkan lebih awal dalam memastikan keandalan pasokan listrik saat momen lebaran 1446 Hijriah.

“Untuk menyambut momen lebaran, kita lakukan persiapan jauh hari guna memitigasi risiko lebih awal. Kami berkomitmen untuk selalu menyediakan pasokan listrik yang andal bagi masyarakat,” kata Edwin.

Edwin juga mengatakan sebagai pemegang peran di hulu sistem kelistrikan di Indonesia, PLN Indonesia Power memiliki peran penting dalam mendukung ketercukupan kebutuhan listrik khususnya saat sebagian besar masyarakat Indonesia melaksanakan mudik untuk merayakan Idul Fitri di kampung halaman.

“BOD dan jajaran telah melaksanakan Inspeksi ke unit-unit untuk memastikan keandalannya, sebelumnya kami juga telah instruksikan ke manajemen unit untuk memajukan seluruh pemeliharaan pembangkitan dan operasional sistemnya, melaksanakan inspeksi dan pengecekan secara rutin sehingga saat ini dalam keadaan prima, agar masyarakat dapat menjalankan aktivitasnya dengan nyaman,” kata Edwin.

Menurut Edwin, beban puncak momen lebaran kali ini akan mengalami peningkatan, hal ini salah satunya dikarenakan makin masifnya penggunaan Electric Vehicle (EV) yang semakin diminati masyarakat.

“Kita lihat tren di masyarakat, penggunaan kendaraan listrik semakin bertambah dan semakin sering kita lihat di jalan, ini harus kita antisipasi agar para pemudik dan pengguna EV dapat merasakan perjalanan yang menyenangkan selama mudik lebaran,” tutup Edwin.

See also  Bersama Warga, PLN Rehabilitasi Mangrove Lindungi Pesisir Utara Jateng dari Banjir Rob

Berita Terkait

Kementerian PU Pastikan Konektivitas Jalan dan Jembatan di Sumatera Pulih Pascabencana
Wamen Viva Yoga Dukung Industrialisasi Jagung di Kawasan Transmigrasi Mutiara
Libur Nasional, Ganjil Genap Ditiadakan Saat Libur Isra Miraj
Diikuti Sejumlah Menteri dan Elemen Masyarakat, Mendes Yandri Pimpin Deklarasi Boyolali pada HDN 2026
Kementerian PU Siapkan Perencanaan Detail Penanganan Permanen Jalan Tarutung – Sibolga via Batu Lubang di Sumut
Hutama Karya Fungsionalkan Tol Sigli–Banda Aceh hingga Januari 2026
Koperasi Desa Merah Putih Bakal jadi Sentra Perputaran Ekonomi Desa
Presiden Prabowo Resmikan Sekolah Rakyat Tahap I, Kementerian PU Wujudkan Akses Pendidikan bagi Keluarga Miskin

Berita Terkait

Saturday, 17 January 2026 - 01:35 WIB

Kementerian PU Pastikan Konektivitas Jalan dan Jembatan di Sumatera Pulih Pascabencana

Friday, 16 January 2026 - 09:46 WIB

Wamen Viva Yoga Dukung Industrialisasi Jagung di Kawasan Transmigrasi Mutiara

Thursday, 15 January 2026 - 18:44 WIB

Libur Nasional, Ganjil Genap Ditiadakan Saat Libur Isra Miraj

Thursday, 15 January 2026 - 18:37 WIB

Diikuti Sejumlah Menteri dan Elemen Masyarakat, Mendes Yandri Pimpin Deklarasi Boyolali pada HDN 2026

Thursday, 15 January 2026 - 16:31 WIB

Kementerian PU Siapkan Perencanaan Detail Penanganan Permanen Jalan Tarutung – Sibolga via Batu Lubang di Sumut

Berita Terbaru

Olahraga

Kejutan, Samator Ungguli Medan Falcons Tirta Bhagasasi

Sunday, 18 Jan 2026 - 12:08 WIB