Prabowo: Kekuatan dan Masa Depan Indonesia Terletak di Tangan Pemuda

Wednesday, 29 October 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto menyampaikan ucapan selamat dan pesan penuh semangat kepada seluruh generasi muda Indonesia dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda ke-97 Tahun 2025, di Istana Merdeka, Jakarta, pada Selasa, 28 Oktober 2025. (Foto: BPMI Setpres)

Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto menyampaikan ucapan selamat dan pesan penuh semangat kepada seluruh generasi muda Indonesia dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda ke-97 Tahun 2025, di Istana Merdeka, Jakarta, pada Selasa, 28 Oktober 2025. (Foto: BPMI Setpres)

daelpos.com – Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto menyampaikan ucapan selamat dan pesan penuh semangat kepada seluruh generasi muda Indonesia dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda ke-97 Tahun 2025. Kepala Negara mengajak para pemuda dan pemudi di seluruh tanah air untuk meneladani semangat persatuan yang telah diwariskan oleh para pendahulu bangsa sejak ikrar Sumpah Pemuda pada tahun 1928.

“Mereka yang pada saat itu berusia muda, tidak lebih dari 22, 23, 24 tahun, hanya ingin 1 hal, Indonesia merdeka, Indonesia bersatu, berdaulat, bermartabat, dan kini, tugas kita adalah melanjutkan perjuangan mereka melalui ilmu, kejujuran, disiplin, dan kerja keras. Kita harus isi kemerdekaan kita. Kita harus membawa bangsa Indonesia menjadi bangsa yang maju, bangsa yang modern, bangsa yang sejahtera,” ujar Presiden Prabowo pada video yang ditayangkan kanal youtube Sekretariat Presiden pada Selasa, 28 Oktober 2025.

Kepala Negara menegaskan bahwa perjuangan membangun bangsa belum berakhir. Presiden Prabowo menyampaikan bahwa masih banyak rakyat Indonesia yang hidup sederhana dan bekerja keras demi keluarga dan bangsa. Untuk itu, pemerintah berkomitmen menghadirkan kerja nyata agar seluruh rakyat dapat hidup layak dan sejahtera.

“Perjuangan ini belum selesai. Masih banyak saudara-saudara kita yang hidup dalam kesulitan: petani-petani kita di sawah, nelayan-nelayan kita di laut, buruh di pabrik, anak-anak muda yang bekerja keras demi keluarganya. Kepada mereka, kita wajib memastikan seluruh rakyat Indonesia harus hidup layak, sejahtera. Sehingga, bangga menjadi bagian dari bangsa besar ini. Bangsa kita kaya, yang penting sekarang kita pandai menjaga, mengelola kekayaan kita,” tutur Kepala Negara.

Selain itu, Presiden Prabowo juga menegaskan bahwa kekuatan dan masa depan Indonesia terletak di tangan para pemuda. Kepala Negara menyerukan agar semangat cinta tanah air tidak hanya diucapkan, tetapi diwujudkan dalam tindakan nyata.

See also  Untuk Palestina, Ketua BKSAP Terima Perkumpulan Wanita Filantropi dan AWG

“Selama masih ada anak muda Indonesia yang jujur, yang berani, dan setia kepada bangsa dan rakyatnya, Indonesia tidak akan pernah bisa dikalahkan,” imbuh Kepala Negara.

Presiden Prabowo berpesan agar para pemuda tidak takut bermimpi besar dan terus menumbuhkan semangat persatuan serta gotong royong untuk membangun bangsa yang kuat, adil, dan disegani dunia.

“Karena itu saya berpesan, Hai pemuda, jangan takut bermimpi besar. Jangan takut gagal. Bangsa besar lahir dari pemuda yang berani, yang mencintai bangsanya, yang rela berkorban untuk rakyatnya. Mari kita kobarkan semangat persatuan, semangat gotong royong, dan semangat untuk berbuat yang terbaik bagi negeri,” tegas Presiden Prabowo.

Berita Terkait

Pameran BBWI Sanur, Strategi Kemenpar Sebar Turis
DPD Award 2025 Angkat Kiprah Tokoh Daerah ke Panggung Nasional
Hutama Karya – Politeknik Tempo Perkuat Komitmen Bangun Talenta Muda Lewat Program Beasiswa Kolaboratif
Bukti Komitmen Dalam Menjaga Manajemen Mutu Layanan, PLN Icon Plus Kembali Raih ISO 9001
Semangat Sumpah Pemuda, Landasan Hadapi Perubahan Zaman
BKSAP DPR RI Sambut Timor Leste yang Resmi Menjadi Anggota ASEAN ke-11
Angin Kencang Ambrukkan Atap Padel Meruya
Rakernas IV KEIND, Wamen Viva Yoga Undang Pengusaha Tanamkan Investasi di Kawasan Transmigrasi

Berita Terkait

Wednesday, 29 October 2025 - 14:03 WIB

Pameran BBWI Sanur, Strategi Kemenpar Sebar Turis

Wednesday, 29 October 2025 - 12:02 WIB

DPD Award 2025 Angkat Kiprah Tokoh Daerah ke Panggung Nasional

Wednesday, 29 October 2025 - 09:42 WIB

Hutama Karya – Politeknik Tempo Perkuat Komitmen Bangun Talenta Muda Lewat Program Beasiswa Kolaboratif

Tuesday, 28 October 2025 - 18:27 WIB

Bukti Komitmen Dalam Menjaga Manajemen Mutu Layanan, PLN Icon Plus Kembali Raih ISO 9001

Tuesday, 28 October 2025 - 12:01 WIB

Semangat Sumpah Pemuda, Landasan Hadapi Perubahan Zaman

Berita Terbaru

Nasional

Menkes Resmikan Brawijaya Hospital di Travoy Hub

Wednesday, 29 Oct 2025 - 14:30 WIB

ilustrasi / foto ist

Berita Utama

QRIS di Pasar Tradisional: Langkah DKI Amankan Transaksi

Wednesday, 29 Oct 2025 - 14:23 WIB

foto istimewa

News

Pameran BBWI Sanur, Strategi Kemenpar Sebar Turis

Wednesday, 29 Oct 2025 - 14:03 WIB