PLN Mobile Proliga 2024, Bhayangkara Buka Persaingan ke Grand Final, Usai Kalahkan Bank Sumsel

Saturday, 13 July 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

DAELPOS.com – Tim putra Jakarta Bhayangkara Presisi membuka persaingan lolos ke grand final usai mengalahkan Palembang Bank SumselBabel dengan skor 3-0 (25-19, 25-19, 25-19) pada hari ketiga putaran final four seri final PLN Mobile Proliga 2024 kedua di GOR Jatidiri, Semarang, Sabtu (13/7/2024).

Hasil positif itu membawa tim asuhan Reidel Toiran menjadi dua kemenangan dan membuka persaingan dengan Bank SumselBabel, yang juga mengoleksi dua kemenangan.

Laga penutup, Minggu (14/7/2024) menjadi penentu satu tim, antara Bhayangkara Presisi dan Bank SumselBabel, yang akan mendampingi Jakarta LavAni Allobank Electric di grand final, Minggu (21/7/2024) pekan depan di Indonesia Arena, Senayan Jakarta.

Bhayangkara Presisi akan menghadapi STIN BIN dan Bank SumselBabel jumpa juara bertahan LavAni, Minggu (14/7/2024).

Apabila, kedua tim memenangkan laga dengan skor 3-0 atau 3-1, maka dipastikan Bhayangkara Presisi yang akan melaju ke partai puncak. Akan tetapi, jika dari kedua tim ada yang kalah maka tim yang menang yang akan melaju ke grand final.

Saat ini, Bhayangkara dan Bank Sumsel sama-sama memetik dua kemenangan. Namun, poin Bhayangkara lebih baik (7) dan Bank Sumsel (5).

Pelatih Bhayangkara Presisi, Reidel Toiran mengakui kalau laga melawan Bank Sumsel adalah laga hidup-mati. “Kita akan maksimalkan lagi pertandingan besok melawan STIN BIN,” ujar Toiran usai laga.

Sementara manajer tim Bank SumselBabel, Muhammad Ali Jonib mengatakan tim asuhan Iwan Dedi Setiawan kurang konsentrasi menghadapi Bhayangkara.

“Namun kita sejak awal targetnya masuk final four. Tapi kita akan berusaha memenangkan pertandingan melawan LavAni,” ujarnya.(*)

See also  Elektrik PLN Kembali Gagal Raih Kemenangan

Berita Terkait

PLN Mobile Proliga 2025, LavAni Bekuk Surabaya Samator 3-0
Kalahkan Electric PLN, Popsivo Peluang ke Grand Final
PLN Mobile Proliga 2025, Gresik Petrokimia Tumbangkan Pertamina Enduro 3-2
PLN Mobile Proliga 2025 Dipaksa Bermain Lima Set, Bhayangkara Tumbang Atas Bank Sumsel
Rekrut Bintang Voli Amerika, Jakarta Electric PLN Optimis Hadapi Final Four PLN Mobile Proliga 2025
PLN Mobile Proliga 2025 di Kediri, Final Four Diawali Electric PLN Versus Pertamina Enduro
PLN Mobile Proliga 2025, Siapa Bakal Juara di Tahun Ini?
Jordan Thompson, Resmi Bergabung dengan Jakarta Pertamina Enduro

Berita Terkait

Monday, 21 April 2025 - 06:43 WIB

PLN Mobile Proliga 2025, LavAni Bekuk Surabaya Samator 3-0

Sunday, 20 April 2025 - 21:05 WIB

Kalahkan Electric PLN, Popsivo Peluang ke Grand Final

Sunday, 20 April 2025 - 12:35 WIB

PLN Mobile Proliga 2025, Gresik Petrokimia Tumbangkan Pertamina Enduro 3-2

Sunday, 20 April 2025 - 12:29 WIB

PLN Mobile Proliga 2025 Dipaksa Bermain Lima Set, Bhayangkara Tumbang Atas Bank Sumsel

Thursday, 17 April 2025 - 13:06 WIB

Rekrut Bintang Voli Amerika, Jakarta Electric PLN Optimis Hadapi Final Four PLN Mobile Proliga 2025

Berita Terbaru

Ekonomi - Bisnis

Netmonk Dukung Pemda Papua Barat Daya Pantau Efektifitas Layanan Digital

Tuesday, 22 Apr 2025 - 17:15 WIB

Tiang listrik di tiga dusun Desa Sungai Besar dan Perhentian sudah terpasang sejak 2024 lalu,   tapi sampai sekarang terbengkalai. Katanya menunggu pemasangan kabel dan aliran daya ke rumah rumah. Semoga PLN dan vendor serta pihak terkait lainnya dapat segera merealisasikannya. (Foto/fay/DP).

Berita Utama

Infrastruktur Terabaikan, Aktivitas masyarakat Dusun Tersendat

Tuesday, 22 Apr 2025 - 16:54 WIB