Sinergi Lembaga Keuangan Di FINEXPO 2019 Untuk Dukung Peningkatan Literasi Menabung Saham Syariah

Wednesday, 23 October 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Deputi Direktur Literasi dan Informasi Otoritas Jasa Keuangan Greta Joice Siahaan , Head of Wealth and Channel Managemet BCA Sekuritas Donny Kristanto Setiadi dan Sekretaris Perusahaan BCA Syariah Nadia Amalia memberikan penjelasan kepada media dalam Talkshow

Deputi Direktur Literasi dan Informasi Otoritas Jasa Keuangan Greta Joice Siahaan , Head of Wealth and Channel Managemet BCA Sekuritas Donny Kristanto Setiadi dan Sekretaris Perusahaan BCA Syariah Nadia Amalia memberikan penjelasan kepada media dalam Talkshow "Yuk Nabung Saham Syariah" di acara Financial Expo 2019 di Jakarta (17/10). Kegiatan ini merupakan sinergi industri keuangan dan regulator untuk meningkatkan literasi dan inklusi masyarakat mengenai pengelolaan keuangan dan investasi di pasar modal syariah.

DAELPOS.com – Dalam rangka Bulan Inklusi Keuangan, BCA Syariah melakukan edukasi kepada masyarakat mengenai menabung saham saham syariah. Kegiatan edukasi ini merupakan sinergi antara BCA Syariah, BCA Sekuritas dan Otoritas Jasa Keuangan yang dilaksanakan dalam rangkaian kegiatan Finansial Expo (FINEXPO)Indonesia 2019, di Mall Kota Kasablanka, Jakarta.  

Dalam kegiatan edukasi bertajuk “Yuk Nabung Saham Syariah” tersebut menampilkan narasumber antara lain Deputi Direktur Literasi dan Informasi Otoritas Jasa Keuangan Greta Joice Siahaan, Head of Wealth & Channel Management BCA Sekuritas Donny Kristanto Setiadi dan Sekretaris Perusahaan BCA Syariah Nadia Amalia.

Data dari Bursa Efek Indonesia mengungkapkan sampai dengan Agustus 2019 jumlah investor saham tercatat 1 juta orang atau tumbuh sekitar 32% dibandingkan tahun sebelumnya sekitar 852.000 investor Donny Kristanto dari BCA Sekuritas mengatakan, “Bursa Efek Indonesia menaruh  perhatian khusus terhadap pertumbuhan pasar modal, khsusnya pasar modal syariah dengan meluncurkan berberapa index-index syariah untuk memberikan pilihan yang lebih luas kepada para investor Syariah”.

 Peran lembaga keuangan tidak dapat dilepaskan dalam rangka mendukung literasi masyarakat mengenai menabung saham. BCA Syariah berkomitmen untuk menyediakan layanan dan teknologi yang andal untuk kemudahan transaksi.

Nadia Amalia menyampaikan, “ BCA Syariah mendukung industri pasar modal melalui penyediaan produk Rekening Dana Nasabah (RDN) dengan prinsip syariah dan kemudahan akses melalui layanan E-channel Mobile dan Internet Banking sehingga memudahkan investor mengakses informasi RDN yang dimilikinya. Kami berharap langkah-langkah ini turut mendorong minat masyarakat berinvestasi pada saham syariah”

BCA Syariah sampai dengan Oktober 2019 telah berkerja sama dengan 12 Perusahaan Efek,  rata-rata pembukaan rekening baru mencapai kurang lebih 700 rekening per bulan. Perolehan Rekening Dana Nasabah tercatat meningkat dengan perolehan per September 2019 mencapai 24.554 rekening atau meningkat 65% secara tahunan dan nilai mencapai lebih dari Rp25.66 Miliar, meningkat 91% dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya. (DAE)

See also  Bamsoet Bahas Utang Luar Negeri Indonesia dan Potensi Logam Tanah Jarang

Berita Terkait

Buntut OTT KPK, Menteri PU Nonaktifkan Tiga Pejabat BBPJN Sumut
296th IPU Executive Committee: Mardani doromg IPU fokus tangani akar masalah konflik
Menteri PU: Evaluasi Menyeluruh Seluruh Jajaran PU Penting untuk Tekan Beban Ekonomi Berbiaya Tinggi
Mendes Yandri Ajak BPD Kolaborasi dengan Pemerintah Desa untuk Percepat Pembangunan Desa
Panen Cabai Perdana, Mendes Yandri Apresiasi Desa Kemiri yang Berhasil Gunakan Dana Desa untuk Ketahanan Pangan
Bahas Hasil Pemetaan Layanan Publik Bersama Prospera, Menteri PANRB Tekankan Kolaborasi dan Integrasi Layanan
Kementerian PANRB Dukung Penguatan SDM BMKG
Inpres Enggano Diteken, Sultan Ucapkan Terima Kasih

Berita Terkait

Tuesday, 1 July 2025 - 13:37 WIB

Buntut OTT KPK, Menteri PU Nonaktifkan Tiga Pejabat BBPJN Sumut

Monday, 30 June 2025 - 13:52 WIB

296th IPU Executive Committee: Mardani doromg IPU fokus tangani akar masalah konflik

Sunday, 29 June 2025 - 13:39 WIB

Menteri PU: Evaluasi Menyeluruh Seluruh Jajaran PU Penting untuk Tekan Beban Ekonomi Berbiaya Tinggi

Saturday, 28 June 2025 - 07:36 WIB

Mendes Yandri Ajak BPD Kolaborasi dengan Pemerintah Desa untuk Percepat Pembangunan Desa

Friday, 27 June 2025 - 11:33 WIB

Panen Cabai Perdana, Mendes Yandri Apresiasi Desa Kemiri yang Berhasil Gunakan Dana Desa untuk Ketahanan Pangan

Berita Terbaru

Nasional

Indonesia-Selandia Baru: Kolaborasi Ekonomi Hijau Menguat

Tuesday, 1 Jul 2025 - 19:02 WIB

Nasional

Kemenpar Sasar Pasar MICE Tiongkok Lewat Business Matching

Tuesday, 1 Jul 2025 - 18:49 WIB

Ekonomi - Bisnis

BRI Fokus Langkah Transformasi di Seluruh Aspek

Tuesday, 1 Jul 2025 - 18:43 WIB