Dramatis! Argentina Singkirkan Belanda lewat Adu Penalti

Saturday, 10 December 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

foto istimewa

foto istimewa

DAELPOS.com – Tim nasional (timnas) Argentina berhasil mengalahkan timnas Belanda dalam laga perempat final Piala Dunia 2022 lewat adu penalti dengan skor 4-3, setelah bermain imbang 2-2. Laga itu dihelat di Lusail Iconic Stadium, Sabtu (10/12/2022) dini hari WIB.

Duel klasik itu berjalan cukup sengit. Namun, tim Oranje telat panas dan cenderung memainkan tempo lambat pada babak pertama. Terbukti mereka tertinggal 1-0 dari tim Tango julukan timnas Argentina. Gol diciptakan Nehuel Molina pada menit ke-35.

Pengamat sepak bola, Justinus Lhaksana alias coach Justin berpendapat, jalannya pertandingan babak pertama cenderung membosankan. Notabenya ia sebagai pendukung timnas Belanda dalam laga tersebut.

“Boring babak 1, kita lihat babak 2,” kata coach Justin dalam akun Twitter-nya dilihat, Sabtu (10/12/2022).

Memasuki babak kedua, Belanda malah kembali kebobolan lewat tendangan penalti Lionel Messi pada menit ke-73. Skor 2-0 untuk kemenangan sementara Argentina. Tim asuhan Louis van Gaal bangkit mengejar ketertinggalan menjelang waktu normal berkahir.

Dua gol Argentina masing-masing dicetak oleh Nahuel Molina di babak pertama dan eksekusi penalti Lione Messi di babak kedua. Belanda enggan menyerah dengan

Belanda mampu menyamakan skor lewat gol Wout Weghorst pada menit ke-83. Situasi kian menegangkan, ketika injury time. Alih-alih ingin bermain bertahan, gawang Argentina justru dibobol oleh pemain yang sama.

Kemenangan laga tersebut harus ditunda melalui adu penalty. Kiper Argentina, Emiliano Martinez menjadi pahlawan dengan menggagalkan dua tendangan pemain Belanda yakni, Virgil van Dijk dan Steven Berghuis.

Gol penalty Belanda hanya mampu diciptakan melalui Teun Koopmeiners, Wout Weghorst, dan Luuk de Jong. Sementara eksekutor Argentina yang menghasilkan gol ialah Lionel Messi, Leandro Paredes, Gonzalo Montiel, dan penedang terakhir Lautaro Martinez.

See also  Timnas Voli Putri dan Makao Tampil Perdana, AVC Challenge Cup

Berita Terkait

Bhayangkara Presisi Buka Proliga 2026 dengan Kemenangan Meyakinkan
Popsivo Polwan Gebuk Medan Falcons di Laga Pembuka Proliga 2026
Pontianak Kota Pembuka Proliga 2026
Jakarta Pertamina Enduro Perkenalkan Tim Proliga 2026, Target Pertahankan Gelar Juara
Bank Mandiri Luncurkan Jakarta Livin’ by Mandiri di Proliga 2026
Bandung bjb Tandamata Perkenalkan Skuad Putri Proliga 2026
Atlet Jatim Sumbang 91 Medali SEA Games, LaNyalla Angkat Topi
Pengprov Muaythai se-Indonesia Siap Sukseskan Program 2026

Berita Terkait

Friday, 9 January 2026 - 09:04 WIB

Bhayangkara Presisi Buka Proliga 2026 dengan Kemenangan Meyakinkan

Friday, 9 January 2026 - 09:00 WIB

Popsivo Polwan Gebuk Medan Falcons di Laga Pembuka Proliga 2026

Wednesday, 7 January 2026 - 19:54 WIB

Pontianak Kota Pembuka Proliga 2026

Tuesday, 6 January 2026 - 08:57 WIB

Jakarta Pertamina Enduro Perkenalkan Tim Proliga 2026, Target Pertahankan Gelar Juara

Monday, 5 January 2026 - 22:44 WIB

Bank Mandiri Luncurkan Jakarta Livin’ by Mandiri di Proliga 2026

Berita Terbaru

News

Bahlil Beberkan PNBP ESDM 2025 Lampaui Target

Friday, 9 Jan 2026 - 13:24 WIB