Mendagri: Otonomi Daerah Berikan Ruang Pemda Berinovasi

Friday, 23 December 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Muhammad Tito Karnavian menyebut, keberadaan sistem pemerintahan yang menganut asas desentralisasi melalui otonomi daerah telah memberikan ruang bagi pemerintah daerah atau Pemda untuk berinovasi.

Hal itu disampaikannya dalam penganugerahan Innovative Government Award 2022, di Sasana Bhakti Praja Gedung C Kantor Pusat Kemendagri, Jakarta, Jumat (23/12/2022).

“Adanya sistem pemerintahan otonomi daerah, memberikan ruang yang lebih besar kepada daerah untuk bermanuver berinovasi, berkreativitas untuk daerah masing-masing,” katanya.

Apalagi, kata dia, dengan adanya sistem pemilihan kepala daerah (pilkada) secara langsung, inovasi-inovasi daerah menjadi tuntutan tersendiri dari masyarakat. Sebab, kepala daerah hasil pilihan masyarakat, memiliki tanggung jawab untuk melayani dan memenuhi kebutuhan warganya.

“Inovasi-inovasi daerah ini menjadi tuntutan dari masyarakat agar daerahnya bisa cepat melompat juga, dan ini memerlukan langkah-langkah cepat dari kepala daerah untuk membuat terobosan yang kadang-kadang out of the box,” ujarnya.

Mendagri mengatakan, sistem desentralisasi memberikan ruang yang lebih besar bagi daerah untuk memberikan terobosan dan pelayanan terbaik bagi masyarakatnya. Hal ini berbeda dengan sistem sentralisasi yang bersifat top down.

Mendagri mencontohkan, selain berbagai inovasi yang membuat pelayanan masyarakat lebih mudah, menurutnya inovasi pulalah yang membawa Indonesia dipercaya menjadi tuan rumah dalam gelaran G20. Inilah bukti inovasi mampu mendongkrak bangsa Indonesia untuk melompat lebih maju lagi.

See also  Jelang Pilkada Serentak dan Libur Nataru, Pertamina Pastikan Pelayanan di Banten dan Jawa Barat Optimal

Berita Terkait

Arus Padat, Contraflow Diterapkan di Tol Jakarta–Cikampek
Rumah Hunian Danantara Hadir di Aceh Timur, Hutama Karya Kembali Dukung Pembangunan Huntara
Astra Dukung Peringatan Hari Desa Nasional 2026 untuk Memperkuat Pembangunan Desa
Kementerian PU Percepat Pemulihan Akses Padang–Bukittinggi yang Terdampak Longsor
Prabowo Resmikan Program Sekolah Rakyat, Hutama Karya Bangun di 5 Provinsi
Kementerian PU Lakukan Identifikasi dan Siagakan Alat Berat Tangani Banjir Sungai di Maluku Utara
Pameran Produk Unggulan Bakal Naikkan Pelaku Usaha Desa ke Level Nasional
166 Sekolah Rakyat Diresmikan, Pendidikan Jadi Sorotan Presiden

Berita Terkait

Friday, 16 January 2026 - 13:00 WIB

Arus Padat, Contraflow Diterapkan di Tol Jakarta–Cikampek

Friday, 16 January 2026 - 09:49 WIB

Rumah Hunian Danantara Hadir di Aceh Timur, Hutama Karya Kembali Dukung Pembangunan Huntara

Thursday, 15 January 2026 - 18:51 WIB

Astra Dukung Peringatan Hari Desa Nasional 2026 untuk Memperkuat Pembangunan Desa

Thursday, 15 January 2026 - 16:36 WIB

Kementerian PU Percepat Pemulihan Akses Padang–Bukittinggi yang Terdampak Longsor

Thursday, 15 January 2026 - 10:04 WIB

Prabowo Resmikan Program Sekolah Rakyat, Hutama Karya Bangun di 5 Provinsi

Berita Terbaru

Nasional

Arus Padat, Contraflow Diterapkan di Tol Jakarta–Cikampek

Friday, 16 Jan 2026 - 13:00 WIB

Ekonomi - Bisnis

Realisasi Investasi 2025 Tembus Target, Hilirisasi Sumbang 30 Persen

Friday, 16 Jan 2026 - 10:29 WIB