Pantauan Lalu Lintas Transaksi Di Gerbang Tol Jabotabek dan Jawa Barat Meningkat

Friday, 30 December 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – H-3 Tahun Baru 2023 pada periode 29 Desember 2022 s.d 3 Januari 2023, Jasamarga Metropolitan Tollroad Regional mencatat pantauan peningkatan lalu lintas di sekitar Tol Jabotabek dan Jawa Barat.

A. Lalu Lintas Jabotabek

Total sebanyak 87,276 kendaraan atau turun -8.91% dibanding volume lalu lintas transaksi normal yaitu 95,812 kendaraan transaksi yang meninggalkan Jakarta melalui Bandara Soekarno-Hatta. Adapun lalu lintas terdistribusi melalui dua Gerbang Tol (GT) dengan rincian sebagai berikut:

1. GT Cengkareng Jalan Tol Prof. Dr.Ir. Soedijatmo

Penurunan volume lalu lintas transaksi di GT Cengkareng sebanyak -9.49% atau terealisasi 65.599 kendaraan dibanding dari lalu lintas normal sebanyak 72.481 kendaraan.

2. GT Benda Utama 2 Jalan Tol Kunciran-Cengkareng

Penurunan volume lalu lintas transaksi di GT Benda Utama 2 sebesar -7.09% atau terealisasi 21.677 kendaraan dari volume lalu lintas transaksi normal sebanyak 23.331 kendaraan.

B. Lalu Lintas Jawa Barat

1. Gerbang Tol Cileunyi

Jasamarga Metropolitan Tollroad mencatat pula sebanyak 31.851 kendaraan keluar dari Bandung menuju wilayah Rancaekek, Garut dan sekitarnya melalui GT Cileunyi atau meningkat 17.15% dari lalin normal yaitu sebanyak 27.188 kendaraan.

Sedangkan volume lalu lintas transaksi dari arah sebaliknya atau yang menuju Bandung melalui GT Cileunyi tercatat 30.141 kendaraan atau meningkat 15.55% dibanding lalu lintas normal sebanyak 26.084 kendaraan.

2. Gerbang Tol Pasteur

Sementara itu, volume lalu lintas transaksi GT Pasteur (keluar) menuju arah Bandung tercatat 31.482 meningkat 12.95% dari lalin normal sebanyak 27.872 dan volume lalu lintas transaksi yang meninggalkan Kota Bandung melalui GT Pasteur tercatat 37.347 kendaraan atau meningkat 6.50% dibanding lalu lintas normal sebanyak 35.068 kendaraan.

Jasa Marga mengimbau kepada masyarakat agar mempersiapkan diri sebelum melakukan perjalanan dengan memastikan kondisi kendaraan siap jalan, kondisi pengemudi yang prima, memperhatikan kecukupan BBM dan saldo e-toll untuk kenyamanan perjalanan.

See also  Mendagri Tito Minta Kepala Daerah Manfaatkan Keberadaan Forkopimda

Jasa Marga juga mengimbau kepada pengguna jalan hanya menggunakan 1 e-toll yang sama untuk pembayaran di jalan tol dengan sistem transaksi tertutup seperti Ruas Tol Cipularang dan Padaleunyi serta Jalan Tol JORR II, 1 e-toll untuk bertransaksi ketika tapping di gerbang tol masuk dan menggunakan e-toll yang sama juga untuk tapping di gerbang tol keluar.

Lakukan pembaharuan informasi lalulintas di jalan tol dengan mengakses kanal informasi resmi milik Jasa Marga melalui aplikasi Travoy, Call Center Jasa Marga 24 jam di nomor telepon 14080.

Berita Terkait

Bekali Pemimpin Masa Depan, Kementerian PU Gandeng Kemenhan dan Unhan
Kementerian PANRB Tekankan Konsep Pelayanan Prima Secara Menyeluruh: Praktik Baik dilakukan pada 16 Kab/Kota di Jawa Tengah
#PMII UNPAM Gelar Aksi Tuntut Transparansi Dinas DSDABMBK Kota Tangerang Selatan#
Lepas 5.000 Pelari, Tamsil Linrung Puji Sport Tourism Jadi Lokomotif Baru Ekonomi Daerah
Tamsil Linrung Bakal Hadiri Tabligh Akbar Nasional Bersama Bupati Sidrap
Evaluasi Perda Pengelolaan Sampah di DIY, Senator asal DIY Bahas Roadmap Penanganan Sampah
Haji Uma Silaturahmi dengan Pangdam IM, Bahas Situasi Keamanan dan Pembangunan Daerah
H-8 Lebaran, Volume Kendaraan Melonjak di Ruas Jalan Layang MBZ

Berita Terkait

Tuesday, 6 May 2025 - 18:28 WIB

Bekali Pemimpin Masa Depan, Kementerian PU Gandeng Kemenhan dan Unhan

Tuesday, 6 May 2025 - 08:53 WIB

Kementerian PANRB Tekankan Konsep Pelayanan Prima Secara Menyeluruh: Praktik Baik dilakukan pada 16 Kab/Kota di Jawa Tengah

Monday, 28 April 2025 - 22:14 WIB

#PMII UNPAM Gelar Aksi Tuntut Transparansi Dinas DSDABMBK Kota Tangerang Selatan#

Sunday, 13 April 2025 - 16:33 WIB

Lepas 5.000 Pelari, Tamsil Linrung Puji Sport Tourism Jadi Lokomotif Baru Ekonomi Daerah

Saturday, 12 April 2025 - 09:19 WIB

Tamsil Linrung Bakal Hadiri Tabligh Akbar Nasional Bersama Bupati Sidrap

Berita Terbaru

Berita Terbaru

Mulai 15 Mei 2025 , Tarif Tol Kunciran–Serpong Resmi Naik

Tuesday, 13 May 2025 - 16:02 WIB

Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI Sultan B Najamudin/ foto ist

Nasional

Sultan Sampaikan Belasungkawa Korban Kapal Karam Bengkulu

Tuesday, 13 May 2025 - 15:54 WIB