5 Program CSR Kilang Pertamina Internasional Raih Penghargaan Communitas Award 2023 di Amerika Serikat

Tuesday, 11 July 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Sebagai anggota dari United Nations Global Compact (UNGC), PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) mendukung upaya pencapaian Sustainable Development Goals (SDGs) 2030, melalui program Corporate Social Responsibility (CSR). Berkat komitmen tersebut, sebanyak 5 program CSR KPI berhasil menyabet penghargaan di ajang Communitas Awards in Corporate Social Responsibilities & Community Service 2023 di Amerika Serikat.

Salah satu program yang meraih penghargaan adalah Program RAWABENING oleh Kilang Pertamina Unit V Balikpapan. RAWABENING merupakan program Pemanfaatan Air Hujan dan Pertanian Perkotaan yang bertujuan membangun kesadaran masyarakat tentang lingkungan di Kampung Atas Air, Desa Margasari, Balikpapan. Program ini memperkenalkan inovasi yang memanfaatkan air hujan sebagai medium air untuk pertanian perkotaan dengan metode hidroponik. Program ini juga mendorong pengelolaan lingkungan dan inovasi ketahanan pangan melalui dukungan energi terbarukan dengan menggunakan panel surya sebagai pengganti listrik dalam instalasi hidroponik.

Program RAWABENING ini meraih penghargaan Honoring Excellence dalam kategori Excellence In Corporate Social Responsibility Communitas Awards 2023.

Selain Program RAWABENING, 4 program CSR PT Kilang Pertamina Internasional juga mendapatkan penghargaan Honoring Excellence in Community Service & Corporate Social Responsibilities Communitas Awards 2023. Penghargaan tersebut masing-masing diraih oleh :• Kilang Pertamina Internasional RU II Dumai sebagai “Communitas Winner 2022” Excellence in Community Service melalui Pencegahan Kebakaran Hutan Gambut,• Kilang Pertamina Internasional RU II Sungai Pakning sebagai “Communitas Winner 2023” Excellence in Corporate Social Responsibilities melalui Program Pengolahan Air Gambut Menjadi Air Bersih dilakukan melalui Fasilitas FILAGAM (Filtrasi Air Gambut),• Kilang Pertamina Internasional RU IV Cilacap meraih “Communitas Winner 2023” Excellence in Corporate Social Responsibilities melalui program Kolak Sekancil(Konservasi Laguna Kawasan Segara Anakan Cilacap),• Kilang Pertamina Internasional RU III Plaju Communitas Winner 2023 Excellence in Community Service melalui program Kampung pangan inovatif. 

“Sesuai semangat tujuan berkelanjutan kontribusi ke masyarakat sangat penting karena Perusahaan menciptakan berbagai program demi kemandirian masyarakat dan mendukung  keterampilan dan sumber daya berkelanjutan untuk menghadapi tantangan dunia saat ini,” pungkas Hermansyah Y. Nasroen Corporate Secretary Kilang Pertamina Internasional.

Selain penghargaan internasional, KPI Group juga meraih 9 penghargaan dari Indonesia Social Responsibility Award (ISRA) 2023 yakni :• Platinum sebanyak 3 Penghargaan diraih Kilang Pertamina Internasional Unit Kasim kategori Education, Kilang Pertamina Internasional Unit Cilacap  kategori economic empowerment, Kilang Pertamina Internasional Unit Plaju Kategori Video CSR Documentation,• Gold sebanyak 4 penghargaan diraih Kilang Pertamina Internasional Unit Plaju kategori Economic empowerment, Kilang Pertamina Internasional Unit Balikpapan kategori health quality improvement, Kilang Pertamina Internasional Unit Balongan kategori climate change mitigation & adaption dan Kilang Pertamina Internasional Unit Balikpapan kategori education,• Silver sebanyak 2 Penghargaan diraih Kilang Pertamina Internasional Unit Dumai kategori economic empowerment dan Kilang Pertamina Internasional Unit Sungai Pakning kategori climate change mitigation & adaption.

See also  Produksi Minyak Pertamina 2023 Meningkat 10 Persen

Vice President Corporate Communication PT Pertamina (Persero) Fadjar Djoko Santoso mengatakan penghargaan kepada Pertamina Group ini menjadi energi bagi perusahaan untuk terus mengembangkan program CSR untuk membantu masyarakat mengembangkan inovasi termasuk memanfaatkan energi baru terbarukan. 

“Melalui program CSR, Pertamina dapat membantu masyarakat meningkatkan perekonomian dan kesejahteraannya,” ujar Fadjar.

Pertamina sebagai perusahaan pemimpin di bidang transisi energi, berkomitmen dalam mendukung target Net Zero Emission 2060 dengan terus mendorong program-program yang berdampak langsung pada capaian Sustainable Development Goals (SDG’s). Seluruh upaya tersebut sejalan dengan penerapan Environmental, Social & Governance (ESG) di seluruh lini bisnis dan operasi Pertamina.

Berita Terkait

PLN Gelar Bazar UMKM di Sarinah, Suguhkan Pesona Timur Indonesia
Pastikan Pelayanan Prima kepada Konsumen, Pertamina Patra Niaga Tingkatkan Inspeksi ke SPBU
Gandeng Investor, Pertamina Tetapkan Pemenang Pertamuda Seed and Scale 2024
Di Electricity Connect 2024, PLN Galang Kolaborasi Global Wujudkan Transisi Energi di Indonesia
Dukung Kemenangan Bersejarah, PLN Sukses Hadirkan Listrik Tanpa Kedip di Match Indonesia – Arab Saudi
Cerita Sukses Pelaku Usaha Berkembang Bersama Rumah BUMN Binaan BRI
Jasa Marga Raih Empat Penghargaan dalam Ajang Stellar Workplace Awards 2024
Electricity Connect 2024 Siap Digelar, Momentum Kolaborasi untuk Transisi Energi

Berita Terkait

Saturday, 23 November 2024 - 13:22 WIB

Pastikan Pelayanan Prima kepada Konsumen, Pertamina Patra Niaga Tingkatkan Inspeksi ke SPBU

Thursday, 21 November 2024 - 17:48 WIB

Gandeng Investor, Pertamina Tetapkan Pemenang Pertamuda Seed and Scale 2024

Thursday, 21 November 2024 - 09:09 WIB

Di Electricity Connect 2024, PLN Galang Kolaborasi Global Wujudkan Transisi Energi di Indonesia

Wednesday, 20 November 2024 - 17:36 WIB

Dukung Kemenangan Bersejarah, PLN Sukses Hadirkan Listrik Tanpa Kedip di Match Indonesia – Arab Saudi

Wednesday, 20 November 2024 - 14:12 WIB

Cerita Sukses Pelaku Usaha Berkembang Bersama Rumah BUMN Binaan BRI

Berita Terbaru

Berita Terbaru

Juara MTQ Internasional, Kemenag Beri Hadiah Total Rp125 Juta

Sunday, 24 Nov 2024 - 11:00 WIB