Lama Dinanti, Kementerian PUPR Fungsikan Jaringan Irigasi Baliase untuk 3000 Ha Sawah di Luwu Utara

Friday, 22 September 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) pada Kamis (21/9/2023) melakukan uji pengaliran pada Jaringan Irigasi Daerah Irigasi (DI) Baliase Kiri dan DI Baliase Kanan 1 di Kabupaten Luwu Utara Provinsi Sulawesi Selatan.

Kegiatan Uji Pengaliran pada Pekerjaan Irigasi DI Baliase dipimpin oleh Direktur Irigasi dan Rawa Direktorat Jenderal Sumber Daya Air Ismail Widadi, dihadiri Bupati Luwu Utara Hj Indah Putri Indriani, S.IP M.Si, tokoh masyarakat dan petani Luwu Utara.

Direktur Irigasi dan Rawa Direktorat Jenderal Sumber Daya Air Ismail Widadi mengatakan, pembangunan Daerah Irigasi Baliase merupakan salah satu Proyek Strategis Nasional Bidang Irigasi yang dilakukan dalam rangka mendukung ketahanan pangan nasional.

“Pembangunan Jaringan Irigasi DI Baliase dimulai pada tahun 2016 dengan proyeksi dapat mengairi 18.366 Ha. Setelah 7 tahun ditunggu petani di Kabupaten Luwu Utara, pada tanggal 21 September 2023 air dati Bendung Baliase mulai mengairi 3000 ha sawah” kata Ismail.

Untuk itu Ismail mengajak Pemerintah Daerah untuk berperan terus mengingatkan masyarakat turut merawat dan memelihara bangunan jaringan irigasi tersebut.

”Bendung dan Jaringan Irigasi Baliase yang airnya sudah sampai ke sawah ini, harus dirawat dan dipelihara oleh kita semua. Tolong dijaga dan saling mengingatkan bila ada aktivitas yang berpotensi merusak saluran dan bangunan irigasi,” kata Ismail.

Dalam kesempatan tersebut Bupati Indah Putri Indriani menunjukkan rasa syukurnya bahwa dengan pembangunan DI Baliase nantinya akan meningkatkan ekonomi masyarakat Sulawesi Selatan terutama Kabupaten Luwu Utara.

”Kerjasama antara Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat yang dalam hal ini diwakili oleh Balai Besar Wilayah Sungai Pompengan Jeneberang dan Pemerintah Kabupaten Luwu Utara dalam pembangunan DI Baliase menghasilkan sinergi yang sangat baik dalam usaha meningkatkan ekonomi masyarakat Luwu Utara”, kata Indah. (*)

See also  BNPP Pantau Pembangunan PLBN Jagoi Babang, Evaluasi Lokasi Gerbang Utama dan Trase Jalan

Berita Terkait

Senator Penrad dan Bawaslu Sumut Komitmen Tingkatkan Pengawasan Pemilu
Jelang Pilkada Serentak, Pilihlah Pemimpin yang Kedepankan kepentingan rakyat
Rampungkan Pembangunan SUTT 150 kV Lubuk Linggau-Tebing Tinggi, PLN Perkuat Sistem Kelistrikan Sumsel
Sinergi Kementerian PU dan Kementerian Perhubungan, Tingkatkan Konektivitas Melalui Akses Simpul Transportasi
Keluarga Besar GNRI & Taboas Maluku Siap Mengawal Pemerintahan Prabowo-Gibran Jika Maluku Tak Di Anaktirikan.
IATPI dan Systemiq Lestari Indonesia Jalin Kerja Sama Pengelolaan Sampah Berkelanjutan
MoU dengan KKP, Mendes Yandri Optimis Desa Mampu Penuhi Bahan Baku Protein Suplai Program Makan Bergizi Gratis
Sosialisasi Empat Pilar MPR RI: Anggota MPR RI Yulian Gunhar Tegaskan Pentingnya Persatuan Menjelang Pilkada

Berita Terkait

Tuesday, 26 November 2024 - 16:39 WIB

Senator Penrad dan Bawaslu Sumut Komitmen Tingkatkan Pengawasan Pemilu

Tuesday, 26 November 2024 - 09:27 WIB

Jelang Pilkada Serentak, Pilihlah Pemimpin yang Kedepankan kepentingan rakyat

Monday, 25 November 2024 - 22:27 WIB

Rampungkan Pembangunan SUTT 150 kV Lubuk Linggau-Tebing Tinggi, PLN Perkuat Sistem Kelistrikan Sumsel

Monday, 25 November 2024 - 22:23 WIB

Sinergi Kementerian PU dan Kementerian Perhubungan, Tingkatkan Konektivitas Melalui Akses Simpul Transportasi

Monday, 25 November 2024 - 22:04 WIB

Keluarga Besar GNRI & Taboas Maluku Siap Mengawal Pemerintahan Prabowo-Gibran Jika Maluku Tak Di Anaktirikan.

Berita Terbaru

Berita Terbaru

KKP Pastikan Produk Perikanan RI Penuhi Standar Mutu Ekspor AS

Tuesday, 26 Nov 2024 - 17:25 WIB

Berita Utama

Menteri PANRB Bahas Penguatan OTK BNPT

Tuesday, 26 Nov 2024 - 14:09 WIB