Polda Metro Jaya Penjagaan di Perketat

Wednesday, 13 November 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Aparat kepolisian memperketat penjagaan dan pengawasan di pintu masuk Mapolda Metro Jaya pasca bom bunuh diri di Mapolrestabes Medan, Rabu pagi.

“Kita sedang tingkatkan pengamanan, kita cek barang bawaan bagi siapa saja yang masuk ke Polda Metro Jaya. Kita mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan ya,” kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Argo Yuwono saat dikonfirmasi, Rabu (13/11/2019).

Peningkatan pengamanan tersebut digelar di pintu masuk SCBD dan pintu masuk Semanggi Polda Metro Jaya. Petugas juga memperketat pengawasan dengan menggeledah barang bawaan bagi siapa saja yang masuk ke Polda Metro Jaya.

Polisi yang berjaga di pintu masuk Polda Metro Jaya melakukan pemeriksaan terhadap kendaraan roda empat maupun roda dua.

Petugas di pos jaga pintu masuk dengan menggunakan pengeras suara terus mengingatkan pemotor untuk membuka helm dan jaket serta memeriksa barang bawaan pemotor. Sedangkan kendaraan roda empat diminta untuk membuka kaca jendela.

“Motor harap dilepas jaket dan helm, untuk mobil harap turunkan kaca jendelanya,” kata salah satu anggota polisi di pos jaga melalui pengeras suara di lokasi.

Polisi juga menggunakan detektor untuk memeriksa barang bawaan dan bagasi kendaraan yang masuk ke Polda Metro Jaya.

Rabu pagi, serangan bom bunuh diri mengguncang Polrestabes Medan. Ledakan tersebut saat itu, banyak warga yang datang untuk membuat SKCK.

Pelaku bom bunuh diri tersebut memakai jaket ojek daring dan masuk ke Polrestabes Medan dengan berdalih ingin membuat SKCK. Akibat serangan itu lima personel Polri dan satu warga sipil dilaporkan terluka.(indopos.co.id)

See also  Panggilan Hati Dyah Putri Ambarwati Meringankan Penderita Gangguan Hati

Berita Terkait

RDP Perdana, Komisi VI DPR RI Dukung Program Strategis Pertamina 2025
Indonesia Tegaskan Kedaulatan di Laut Natuna Utara
UMKM Pertamina Sukses Promosikan Serat Nanas Hingga Raih Transaksi Rp5,7 Milyar di Belanda
Sinergi Lintas Kementerian, Mendes Yandri Godok Aturan Perlindungan Pekerja Migran dari Desa
Prabowo: Industri Keuangan Adalah Benteng Kedaulatan Bangsa
Mendes Yandri Ajak Muhammadiyah Bangun Desa Berantas Kemiskinan untuk Majukan Indonesia
Paslon SANTUN Menang Pilkada Fakfak, Tinggal Menunggu Rekap Distrik dan Pleno KPU
Gali Potensi Pariwisata Budaya Melayu, Kementerian PU Tuntaskan Penataan Pulau Penyengat di Kepri

Berita Terkait

Wednesday, 4 December 2024 - 10:55 WIB

RDP Perdana, Komisi VI DPR RI Dukung Program Strategis Pertamina 2025

Tuesday, 3 December 2024 - 15:15 WIB

Indonesia Tegaskan Kedaulatan di Laut Natuna Utara

Tuesday, 3 December 2024 - 14:53 WIB

UMKM Pertamina Sukses Promosikan Serat Nanas Hingga Raih Transaksi Rp5,7 Milyar di Belanda

Tuesday, 3 December 2024 - 11:44 WIB

Sinergi Lintas Kementerian, Mendes Yandri Godok Aturan Perlindungan Pekerja Migran dari Desa

Monday, 2 December 2024 - 17:26 WIB

Prabowo: Industri Keuangan Adalah Benteng Kedaulatan Bangsa

Berita Terbaru

Berita Terbaru

RDP Perdana, Komisi VI DPR RI Dukung Program Strategis Pertamina 2025

Wednesday, 4 Dec 2024 - 10:55 WIB

Berita Terbaru

Indonesia Tegaskan Kedaulatan di Laut Natuna Utara

Tuesday, 3 Dec 2024 - 15:15 WIB