Mendagri : DPD Mitra Strategis Kemendagri di Daerah

Monday, 18 November 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Prof. H.M. Tito Karnavian, Ph.D hadir dalam rapat kerja perdana bersama Komite I DPD RI di Gedung Parlemen, Senayan, Jakarta . Dalam kesempatan tersebut Mendagri menegaskan bahwa Dewan Perwakilan Daerah (DPD) khususnya Komite I adalah mitra strategis bagi Kemendagri di daerah.

“Tidak bisa di pungkiri, bahwa DPD adalah mitra strategis Kemendagri demi menjaga stabilitas politik dan pemerintahan dalam negeri”, kata Mendagri di Jakarta, pada Senin (18/11/2019).

Dalam kesempatan tersebut Mendagri Tito Karnavian hadir bersama dengan jajaran Pimpinan Tinggi Pratama lingkup Kemendagri dan BNPP. Rapat perdana ini juga sekaligus dimanfaatkannya untuk menjelaskan program Kemendagri dan BNPP dalam mendukung 5 Program Prioritas Pemerintah Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden KH. Ma’ruf Amin.

“Kemendagri dan BNPP telah menyusun desain program dukungan pencapaian 5 Prioritas Pemerintah Presiden Jokowi dan Wakil Presiden K.H. Ma’ruf Amin, yaitu Pengembangan SDM, Reformasi Birokrasi, Pembangunan Infrastruktur, Penyederhanan Regulasi dan Transformasi Ekonomi”, jelasnya.

Desain program yang diungkapkan Mendagri tersebar dalam 12 Komponen Kemendagri dan BNPP. “Kemendagri dengan 12 Komponennya serta BNPP siap bersinergi dengan DPD sebagai mitra strategis. Kemendagri menilai situasi di daerah tidak akan stabil tanpa didukung oleh tokoh – tokoh berpengaruh di dalamnya”, tukas Tito.

Tito menuturkan, DPD diisi oleh tokoh – tokoh penting dan berpengaruh yang tentunya membawa pesan – pesan asli daerah yang harus diperjuangkan oleh seluruh pemangku kepentingan.

“Suara DPD adalah suara rakyat, kami berterimakasih atas komitmen DPD dalam mendukung seluruh program Kemendagri dan BNPP di seluruh tingkatan Pemerintah Daerah”, pungkas Mendagri. (RED)

See also  Jasa Marga Gelar RUPS Luar Biasa, Umumkan Perubahan Susunan Pengurus

Berita Terkait

Mendes Yandri Dampingi Presiden Prabowo Panen Raya Bareng Petani Karawang
Pendaftaran Seleksi Nasional Murid Baru pada Madrasah Unggulan Dibuka Hingga Awal Februari 2026
Pantau Lebih dari 20 Gunung Api, Tim Posko ESDM Sukses Mitigasi Bencana Geologi
Kementerian PU dan BTN Tindak Lanjuti Kerja Sama untuk Perkuat Kesejahteraan Pegawai dan Dukungan Pembiayaan
Hutama Karya Percepat Pemulihan Pascabencana di Sumatera Utara melalui Penanganan Fasilitas Layanan Publik
Arus Balik Masih Mendominasi Jalan Layang MBZ
Arus Balik Nataru 2026: Trafik Tol Trans Sumatera Mulai Meningkat
Kereta Panoramic Kian Laris, Penumpang Naik 38,6%!

Berita Terkait

Wednesday, 7 January 2026 - 18:35 WIB

Mendes Yandri Dampingi Presiden Prabowo Panen Raya Bareng Petani Karawang

Wednesday, 7 January 2026 - 09:17 WIB

Pendaftaran Seleksi Nasional Murid Baru pada Madrasah Unggulan Dibuka Hingga Awal Februari 2026

Tuesday, 6 January 2026 - 14:51 WIB

Pantau Lebih dari 20 Gunung Api, Tim Posko ESDM Sukses Mitigasi Bencana Geologi

Monday, 5 January 2026 - 23:12 WIB

Kementerian PU dan BTN Tindak Lanjuti Kerja Sama untuk Perkuat Kesejahteraan Pegawai dan Dukungan Pembiayaan

Monday, 5 January 2026 - 21:32 WIB

Hutama Karya Percepat Pemulihan Pascabencana di Sumatera Utara melalui Penanganan Fasilitas Layanan Publik

Berita Terbaru

foto istimewa

Olahraga

Pontianak Kota Pembuka Proliga 2026

Wednesday, 7 Jan 2026 - 19:54 WIB