Mendagri Imami Solat Jum’at, Bentuk Teladan Bagi ASN dan Pegawai Lingkup Kemendagri

Friday, 6 December 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

iDAELPOS.com – Menteri Dalam Negeri Prof. H.M. Tito Karnavian, Ph.D., mengimami Ibadah Solat Jumat Aparatur Sipil Negara (ASN) dan Pegawai Lingkup Kemendagri di Mesjid An-Nuur, Kantor Kemendagri, Jakarta, Jumat (06/12/2019).

Mendagri memang rutin melaksanakan ibadah solat Jumat di Masjid Kemendagri dan berbaur dengan jamaah lainnya. Seperti halnya ketika beliau baru menjabat dan dilantik menjadi Mendagri pada pekan keempat Oktober lalu, Mendagri juga langsung mengikuti solat Jumat perdananya di Mesjid An-Nuur Kemendagri.

Tak hanya piawai dalam urusan akademik, strategi dan kepemimpinan saja, Mendagri juga dikenal sebagai sosok yang taat dalam menjalankan ibadah. Tak heran, Plt. Dirjen Politik dan Pemerintahan Umum yang juga Kapuspen Kemendagri mengenal sosok mantan orang nomor satu di jajaran Kepolisian itu sebagai sosok yang mampu menjadi teladan bagi ASN di Kemendagri.

“Pak Mendagri cerdas, kepemimpinannya telah teruji dan diacungi jempol banyak pihak, pengetahuannya luas, dan beliau juga taat menjalankan ibadah sebagai seorang Muslim. Oleh karenanya tak salah kalau kami bilang beliau merupakan sosok teladan bagi ASN dan seluruh Pegawai di Kemendagri,” kata Bahtiar di Jakarta, Jumat (06/12/2019).

Mendagri Prof. H.M. Tito Karnavian, Ph.D., memang dikenal memiliki pengetahuan dan wawasan yang luas terutama dalam bidang politik luar negeri dan terorisme. Tak hanya itu, Mendagri juga dikenal sebagai pribadi yang hangat dan taat dalam menjalankan perintah agama. Tak berlebihan, kepemimpinannya di Kemendagri disematkan sebagai teladan bagi jajarannya.

See also  Tanggulangi Masalah Banjir Kota Makassar, Kementerian PUPR Gandeng Pemda Ajak Masyarakat Terlibat Dalam Pemeliharaan Sungai

Berita Terkait

Jelang Pilkada Serentak, Pilihlah Pemimpin yang Kedepankan kepentingan rakyat
Rampungkan Pembangunan SUTT 150 kV Lubuk Linggau-Tebing Tinggi, PLN Perkuat Sistem Kelistrikan Sumsel
Sinergi Kementerian PU dan Kementerian Perhubungan, Tingkatkan Konektivitas Melalui Akses Simpul Transportasi
Keluarga Besar GNRI & Taboas Maluku Siap Mengawal Pemerintahan Prabowo-Gibran Jika Maluku Tak Di Anaktirikan.
IATPI dan Systemiq Lestari Indonesia Jalin Kerja Sama Pengelolaan Sampah Berkelanjutan
MoU dengan KKP, Mendes Yandri Optimis Desa Mampu Penuhi Bahan Baku Protein Suplai Program Makan Bergizi Gratis
Sosialisasi Empat Pilar MPR RI: Anggota MPR RI Yulian Gunhar Tegaskan Pentingnya Persatuan Menjelang Pilkada
Kementerian PU Dorong Asosiasi Profesi Tingkatkan Keselamatan dan Keandalan Sistem Kelistrikan pada Bangunan Gedung

Berita Terkait

Tuesday, 26 November 2024 - 09:27 WIB

Jelang Pilkada Serentak, Pilihlah Pemimpin yang Kedepankan kepentingan rakyat

Monday, 25 November 2024 - 22:27 WIB

Rampungkan Pembangunan SUTT 150 kV Lubuk Linggau-Tebing Tinggi, PLN Perkuat Sistem Kelistrikan Sumsel

Monday, 25 November 2024 - 22:23 WIB

Sinergi Kementerian PU dan Kementerian Perhubungan, Tingkatkan Konektivitas Melalui Akses Simpul Transportasi

Monday, 25 November 2024 - 17:56 WIB

IATPI dan Systemiq Lestari Indonesia Jalin Kerja Sama Pengelolaan Sampah Berkelanjutan

Monday, 25 November 2024 - 17:41 WIB

MoU dengan KKP, Mendes Yandri Optimis Desa Mampu Penuhi Bahan Baku Protein Suplai Program Makan Bergizi Gratis

Berita Terbaru