Ketum TP PKK: Proses Pembagian Masker, Para Kader PKK Tetap Menerapkan Protokol Kesehatan

Wednesday, 5 August 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Ketua Umum Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (Ketua Umum TP PKK) Tri Tito Karnavian, menegaskan kedatangannya ke Indramayu untuk mengkampanyekan gerakan sejuta masker. Dan, ia bersyukur, di Indramayu, masker yang dibagikan ke masyarakat mencapai 2,5 juta masker.

” Saya Ketua Umum Tim Penggerak PKK berada disini dalam rangka ikut mengkampanyekan pembagian masker dalam hal di indramayu sebanyak 2,5 juta masker bagi masyarakat Indonesia, khususnya masyarakat Indramayu,”kata Tri Tito Karnavian saat diwawancarai para wartawan usai menghadiri acara launching Gerakan Sejuta Masker yang digelar di Gedung Patra Ayu Pertamina, Indramayu, Selasa (5/8/2020).

Selain itu, lanjutnya, Presiden Jokowi pun sudah menginstruksikan agar kader PKK ikut terlibat dalam membangun kesadaran masyarakat akan pentingnya memakai masker. Maka kedatangannya ke Indramayu dan daerah lain dalam kegiatan pembagian masker, adalah untuk menindaklanjuti instruksi Presiden Jokowi.

” Ini juga memfollow up perintah Bapak Presiden agar ibu-ibu PKK turut membagikan masker kepada masyarakat karena saat ini masih banyak masyarakat yang masih khawatir terhadap pandemi Covid-19 ini, ” katanya.

Terkait pembagian masker, kata dia, Tim Penggerak PKK sendiri sebetulnya sudah melaksanakan kegiatan bagi masker di seluruh Indonesia. Pembagian masker dilakukan kader-kader PKK di setiap wilayahnya masing-masing. Namun mungkin belum begitu masif dan intensitasnya juga tidak besar.

” Tapi dengan adanya bantuan dari Kemendagri juga dari pemerintah propinsi, kabupaten dan kota sampai kepada tingkat desa mudah-mudahan selain bantuan tenaga para volunter dan lain-lain bantuan masker itu sendiri itu sangat berguna bagi kami. Sehingga kami akan bisa lebih intensif lagi bekerja untuk membagikan masker kepada masyarakat, ” katanya.

Ditegaskannya pula, dalam proses pembagian masker, para kader PKK juga tetap menerapkan protokol kesehatan secara ketat. Dalam kegiatan bagi masker juga, para kader PKK, mensosialisasikan pentingnya menerapkan protokol kesehatan di tengah pandemi.

See also  Mendagri Optimis Pilkada di Kaltara Sukses, Sekaligus Ajang Adu Gagasan Para Kontestan Tangani Covid-19 dan Dampak Sosial Ekonominya

” Tidak hanya membagikan tetapi mensosialisasikan protokol kesehatan, bagaiman memakai masker yang benar, apa gunanya masker tersebut, dan kemudian juga menjaga jarak setiap saat pada setiap orang dan mencuci tangan sesering mungkin dengan cara yang benar juga, dan pasti adalah menghindari kerumunan yang ada di masyarakat,” ujarnya.

Berita Terkait

Bekali Pemimpin Masa Depan, Kementerian PU Gandeng Kemenhan dan Unhan
Kementerian PANRB Tekankan Konsep Pelayanan Prima Secara Menyeluruh: Praktik Baik dilakukan pada 16 Kab/Kota di Jawa Tengah
#PMII UNPAM Gelar Aksi Tuntut Transparansi Dinas DSDABMBK Kota Tangerang Selatan#
Lepas 5.000 Pelari, Tamsil Linrung Puji Sport Tourism Jadi Lokomotif Baru Ekonomi Daerah
Tamsil Linrung Bakal Hadiri Tabligh Akbar Nasional Bersama Bupati Sidrap
Evaluasi Perda Pengelolaan Sampah di DIY, Senator asal DIY Bahas Roadmap Penanganan Sampah
Haji Uma Silaturahmi dengan Pangdam IM, Bahas Situasi Keamanan dan Pembangunan Daerah
H-8 Lebaran, Volume Kendaraan Melonjak di Ruas Jalan Layang MBZ

Berita Terkait

Tuesday, 6 May 2025 - 18:28 WIB

Bekali Pemimpin Masa Depan, Kementerian PU Gandeng Kemenhan dan Unhan

Tuesday, 6 May 2025 - 08:53 WIB

Kementerian PANRB Tekankan Konsep Pelayanan Prima Secara Menyeluruh: Praktik Baik dilakukan pada 16 Kab/Kota di Jawa Tengah

Monday, 28 April 2025 - 22:14 WIB

#PMII UNPAM Gelar Aksi Tuntut Transparansi Dinas DSDABMBK Kota Tangerang Selatan#

Sunday, 13 April 2025 - 16:33 WIB

Lepas 5.000 Pelari, Tamsil Linrung Puji Sport Tourism Jadi Lokomotif Baru Ekonomi Daerah

Saturday, 12 April 2025 - 09:19 WIB

Tamsil Linrung Bakal Hadiri Tabligh Akbar Nasional Bersama Bupati Sidrap

Berita Terbaru

ilustrasi / foto ist

Olahraga

Respons PSSI Terkait Hukuman dari FIFA

Monday, 12 May 2025 - 18:15 WIB

Olahraga

PLN Mobile Proliga 2025: Bhayangkara Presisi Kembali Raih Juara

Monday, 12 May 2025 - 11:48 WIB