Gandeng KPK, Kemenag Gelar Sosialisasi & Asistensi e-LHKPN

Friday, 29 January 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 DAELPOS.com – Inspektorat Jenderal Kementerian Agama (Itjen Kemenag) menggandeng Komisi Pemberantasan Korupsi Republik Indonesia (KPK RI), menggelar Sosialisasi dan Asistensi pengisian Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara secara elektronik (e-LHKPN). 

Kegiatan yang dilaksanakan secara daring (dalam jaringan) ini diikuti oleh pejabat eselon I Kementerian Agama dan seluruh pimpinan Perguruan Tinggi Keagamaan Negeri (PTKN) se-Indonesia. Plh. Inspektur Jenderal Kementerian Agama Muhammad Tambrin, menyampaikan bahwa pelaporan LHKPN menjadi kewajiban bagi seluruh penyelenggara negara. 

“Di Kemenag, mulai dari Menteri hingga pimpinan Perguruan Tinggi Keagamaan Negeri wajib untuk melakukan laporan harta kekayaan sebagai bentuk tanggungjawab sebagai penyelenggara negara,” kata Tambrin, Kamis (28/01).

Ia mengungkapkan, hadirnya e-LHKPN diharapkan dapat memberi kemudahan bagi tiap penyelenggara negara untuk menjalankan kewajiban pelaporan harta kekayaan. “Dengan menggunakan e-LHKPN diharapkan pelaporan harta kekayaan dapat menjadi lebih mudah, cepat dan efisien,” ujarnya. 

Tambrin berharap dengan adanya sosialisasi dan asistensi ini, seluruh pejabat di lingkungan Kemenag dapat segera melakukan kewajiban tersebut. Pihaknya pun siap memandu bilamana terdapat kesulitan dalam pelaporan e-LHKPN.

“Selaku pengawas internal, Inspektorat Jenderal pun siap memandu Bapak Ibu pejabat eselon I serta pimpinan PTKN  untuk melakukan pelaporan LHKPN,” cetus Tambrin.

See also  Tinjau Pembangunan Tol Semarang-Demak, Menteri Dody: Target Selesai April 2027

Berita Terkait

Menko Pangan dan Mendag Tinjau Sub Pangkalan di Klender, Pastikan Penyaluran LPG 3 Kg Aman Bagi Masyarakat
Masyarakat Kesulitan Gas LPG 3, Polri Turun Tangan
Mendes Yandri Pastikan Tindak Tegas Kades yang Selewengkan Dana Desa
Erick Thohir Apresiasi DPR Setujui Proses Naturalisasi Ole Romeny
Kelangkaan Gas Elpiji 3 Kg: Kebijakan Tergesa-gesa yang Mengorbankan Rakyat Kecil
Haidar Alwi: Semua Menteri Harus Sejalan Dengan Presiden Prabowo, Jangan Bertindak Semena-mena!
Telkom Lanjutkan Sukses Implementasi 7 Program Unggulan di Bidang Lingkungan
OJK Dorong Peningkatan Literasi Aset Kripto di Masyarakat, Bulan Literasi Kripto (BLK) 2025

Berita Terkait

Wednesday, 5 February 2025 - 16:59 WIB

Menko Pangan dan Mendag Tinjau Sub Pangkalan di Klender, Pastikan Penyaluran LPG 3 Kg Aman Bagi Masyarakat

Wednesday, 5 February 2025 - 13:42 WIB

Masyarakat Kesulitan Gas LPG 3, Polri Turun Tangan

Wednesday, 5 February 2025 - 13:03 WIB

Mendes Yandri Pastikan Tindak Tegas Kades yang Selewengkan Dana Desa

Tuesday, 4 February 2025 - 19:25 WIB

Erick Thohir Apresiasi DPR Setujui Proses Naturalisasi Ole Romeny

Tuesday, 4 February 2025 - 17:59 WIB

Kelangkaan Gas Elpiji 3 Kg: Kebijakan Tergesa-gesa yang Mengorbankan Rakyat Kecil

Berita Terbaru

ilustrasi / foto ist

Berita Utama

Masyarakat Kesulitan Gas LPG 3, Polri Turun Tangan

Wednesday, 5 Feb 2025 - 13:42 WIB