Ny. Roosminnie Emil Salim Tutup Usia

Sunday, 28 February 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Keluarga besar Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) turut berdukacita atas wafatnya Ibu Roosminnie Salim binti M. Roza, pada Sabtu, 27 Februari 2021 pukul 12.46 WIB di RS Medistra Jakarta. Ibu Roosminnie merupakan istri dari Prof. Emil Salim, Menteri Lingkungan Hidup tahun 1978 – 1993.

“Atas nama pribadi dan keluarga besar KLHK, saya mengucapkan turut berduka atas kepergian Ibu Roosminnie menghadap Sang Pencipta. Segenap doa dan hati saya tertuju kepada Ibu. Selamat jalan Ibu Roosminnie, semoga amal ibadah Ibu diterima Allah SWT, dan Bapak Emil Salim dan keluarga diberi ketabahan”, ungkap Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Siti Nurbaya (27/02) yang tengah melakukan kunjungan kerja ke Jawa Timur.

Ibu Roosminnie (87 tahun) lahir di Bogor 12 Januari 1934, dan merupakan putri bungsu dari seorang dokter hewan dan guru besar dari Kota Gadang, Dr Muhammad Roza. Emil Salim memperistri Roosminnie atau yang lebih akrab dipanggil Minnie pada 26 September 1958.

Dari rumah duka di bilangan Kuningan, Jakarta, Sabtu pagi (28/02) dilakukan upacara penyerahan jenazah dari keluarga ke Negara, dan dilanjutkan upacara pemakaman yang dilaksanakan secara militer di Taman Makam Pahlawan Kalibata, dengan Inspektur Upacara Sekretaris Jenderal KLHK Bambang Hendroyono.

“Alhamdulillah seluruh rangkaian acara berjalan lancar. Dan keluarga Bapak Emil Salim mengucapkan terima kasih kepada Ibu Menteri LHK dan jajaran KLHK atas bantuan dan dukungannya”, ucap Bambang Hendroyono usai prosesi pemakaman

Emil Salim merupakan Menteri Perhubungan pada Kabinet Pembangunan II 1973-1978, Menteri Negara Urusan Kependudukan dan Lingkungan Hidup pada Kabinet Pembangunan III 1978-1983 dan Menteri Negara Pengawasan Pembangunan dan Lingkungan Hidup pada Kabinet Pembangunan IV-V 1983-1993.

See also  Tampungan Terus Meningkat, Bendungan Cipanas Suplai Irigasi dan Air Baku untuk Pengembangan Kawasan Rebana

Berita Terkait

Menteri Dody Ingin Transformasi Sampah Jadi Energi Bersih dan Berkelanjutan
Temasek Sukses Lantaran Integritas
Dampingi Gibran Tinjau Banjir Sukabumi, Wamen PU: Percepat Pengerukan Sedimen Sungai Cipalabuan dan Penggantian Jembatan Cidadap
Ajak Dukung Palestina, BKSAP DPR RI Sambangi Parlemen Singapura
Haidar Alwi: Jangan Terjebak Hoax, Cermati Fakta dengan Bijak.
Cepat Tanggap, Hutama Karya Salurkan Bantuan Segera Untuk Bekasi
Wamendes PDT Ariza Patria Sebut Program Desa Inovasi BRIN Sangat Visioner dan Detail
Dekarbonisasi Pertamina Lampaui Target Capai 146 Ribu Metrik Ton CO2

Berita Terkait

Monday, 10 March 2025 - 05:16 WIB

Menteri Dody Ingin Transformasi Sampah Jadi Energi Bersih dan Berkelanjutan

Sunday, 9 March 2025 - 13:00 WIB

Temasek Sukses Lantaran Integritas

Saturday, 8 March 2025 - 15:32 WIB

Dampingi Gibran Tinjau Banjir Sukabumi, Wamen PU: Percepat Pengerukan Sedimen Sungai Cipalabuan dan Penggantian Jembatan Cidadap

Saturday, 8 March 2025 - 15:08 WIB

Ajak Dukung Palestina, BKSAP DPR RI Sambangi Parlemen Singapura

Saturday, 8 March 2025 - 13:17 WIB

Haidar Alwi: Jangan Terjebak Hoax, Cermati Fakta dengan Bijak.

Berita Terbaru

Ekonomi - Bisnis

RAFI 2025: Menteri ESDM Cek Langsung Stok dan Kualitas BBM di Baubau

Sunday, 9 Mar 2025 - 18:54 WIB