Akhiri Rakernas IX, TP-PKK Siap Bekerja dengan 4 Agenda Prioritas

Tuesday, 16 March 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Mengakhiri Rapat Kerja Nasional IX, Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) merencanakan bekerja dengan menekankan pada 4 agenda prioritas, yakni  ketahanan ekonomi masyarakat, revolusi mental, pelestarian lingkungan hidup, serta memperkuat pelayanan dasar. Hal itu diungkapkan Ketua Bidang Penguatan Ketahanan Keluarga TP-PKK Pusat Irma Zainal, saat menyampaikan pandangan akhir hasil Rapat Kerja Nasional (Rakernas) IX di Sekretariat TP-PKK Pusat, Selasa (16/3/2021).

Setiap tahunnya, lanjut Irma, 4 agenda prioritas tersebut bakal diimplementasikan melalui 10 program pokok PKK yang dilaksanakan oleh seluruh tingkatan TP-PKK, baik pusat maupun daerah. Adapun berbagai isu utama dalam menyusun program, yakni menyangkut penanganan pandemi Covid-19, penurunan angka stunting, dan penguatan ekonomi masyarakat. Dari berbagi isu tersebut, TP-PKK merumuskan sejumlah program unggulan. Program ini, kata Irma, dapat dilaksanakan oleh seluruh TP-PKK dengan melibatkan kementerian, lembaga, maupun pihak lainnya. “Bersama kementerian, lembaga, organisasi perangkat daerah dengan menggunakan sumber APBN, APBD, atau APB Desa,” ujar Irma

Irma menjelaskan, rancangan besar kegiatan TP-PKK untuk 2021-2024 yakni menciptakan gerakan nasional keluarga sebagai pelopor perubahan melalui pembinaan karakter keluarga, pendidikan keluarga, dan peningkatan ekonomi keluarga. Selain itu, TP-PKK juga hendak memperkuat ketahanan keluarga, kesehatan keluarga, serta pelestarian lingkungan.

Adapun Rencana Induk dan Strategi Gerakan PKK Tahun 2021-2024 memiliki visi misi, yang menempatkan kesejahteraan keluarga menjadi tujuan utama dari gerakan PKK yang tumbuh dari, oleh, dan untuk masyarakat. Ini menjadi tolok ukur prioritas dalam membangun keluarga secara terencana, terpadu, terstruktur, merata, dan berkualitas yang bersendikan kearifan lokal.

Irma juga menyebutkan sejumlah program unggulan yang menjadi agenda masing-masing Kelompok Kerja (Pokja) maupun Sekretariat untuk periode 2021-2024.

See also  20 Desa Terdampak Saat Banjir Landa Kabupaten Garut

Sementara itu, Sekretaris Umum TP-PKK Andi Yuliarmingsyah R menjelaskan, bahwa materi kegiatan dalam rencana induk dan strategi gerakan PKK Tahun 2021-2024 telah disepakati pada saat pendalaman materi. Terkait petunjuk teknis tata kelola kelembagaan PKK akan disempurnakan oleh Tim Perumus yang akan bekerja usai Rakernas rampung. Ia menyebutkan,
Rakernas IX diikuti oleh 448 peserta, yang terdiri dari seluruh pengurus TP-PKK Pusat maupun provinsi.

Berita Terkait

Lepas 5.000 Pelari, Tamsil Linrung Puji Sport Tourism Jadi Lokomotif Baru Ekonomi Daerah
Tamsil Linrung Bakal Hadiri Tabligh Akbar Nasional Bersama Bupati Sidrap
Evaluasi Perda Pengelolaan Sampah di DIY, Senator asal DIY Bahas Roadmap Penanganan Sampah
Haji Uma Silaturahmi dengan Pangdam IM, Bahas Situasi Keamanan dan Pembangunan Daerah
H-8 Lebaran, Volume Kendaraan Melonjak di Ruas Jalan Layang MBZ
DPRD dan Instansi Terkait Awasi Kualitas BBM di SPBU dan Tinjau Proses Distribusi di Fuel Terminal Tolitoli
Kementerian PU Lakukan Penandatanganan KPBU Pembangunan Flyover Sitinjau Lauik I di Sumatera Barat
Bantu Penanganan Banjir di Banten, Kementerian PU Dorong Pengendalian Tata Ruang di Wilayah Sungai

Berita Terkait

Sunday, 13 April 2025 - 16:33 WIB

Lepas 5.000 Pelari, Tamsil Linrung Puji Sport Tourism Jadi Lokomotif Baru Ekonomi Daerah

Saturday, 12 April 2025 - 09:19 WIB

Tamsil Linrung Bakal Hadiri Tabligh Akbar Nasional Bersama Bupati Sidrap

Tuesday, 8 April 2025 - 18:18 WIB

Evaluasi Perda Pengelolaan Sampah di DIY, Senator asal DIY Bahas Roadmap Penanganan Sampah

Friday, 28 March 2025 - 18:31 WIB

Haji Uma Silaturahmi dengan Pangdam IM, Bahas Situasi Keamanan dan Pembangunan Daerah

Monday, 24 March 2025 - 22:02 WIB

H-8 Lebaran, Volume Kendaraan Melonjak di Ruas Jalan Layang MBZ

Berita Terbaru

Berita Utama

Tarif Jalan Tol Bogor Ring Road Akan Naik

Monday, 21 Apr 2025 - 17:35 WIB

Olahraga

PLN Mobile Proliga 2025, LavAni Bekuk Surabaya Samator 3-0

Monday, 21 Apr 2025 - 06:43 WIB