Kasus Covid-19 Terkendali, Pemprov DKI Jakarta Belum Pastikan Level PPKM Turun

Sunday, 8 August 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Angka kasus aktif Covid-19 di wilayah DKI Jakarta dinilai mulai terkendali. Meski begitu, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta belum bisa memastikan apakah penerapan PPKM akan mengalami penurunan level atau tidak.

“Tentunya, semua itu pemerintah pusat yang akan memutuskan,” ujar Wakil Gubernur DKI Jakarta (Ahmad Riza Patria).

Ia menyebut tugas pemerintah daerah hanya menjalankan kebijakan yang telah ditetapkan. Ia juga menegaskan dalam beberapa hari terakhir, penanganan Covid-19 di DKI berjalan baik.

“Kami menjalankan saja keputusan perpanjangan PPKM level 4 ini sebaik-baiknya sampai tanggal 9 nanti,” lanjutnya.

Hingga saat ini, mulai dari penerapan PPKM Darurat hingga dua kali perpanjangan level 4 memberikan dampak baik dalam penanganan Covid-19. Hal tersebut dapat dilihat dari turunnya keterisian tempat tidur bagi pasien Covid-19.

Selain itu, tingkat kesembuhan pasien Covid-19 di DKI Jakarta juga mengalami peningkatan sampai mencapai 96,8 persen. 

Ia pun mengapresiasi kinerja seluruh pihak yang telah membantu menjinakkan virus Covid-19 di Ibu Kota tersebut.

“Angka BOR turun lagi di angka 47 persen sementara untuk ICU mencapai 70 persen tingkat keterisiannya,” terangnya.

“Ke depan semoga semuanya semakin baik, kasus aktif semakin turun,” ujarnya. 

“Dan tentunya ini semua terjadi berkat kerja sama dari seluruh pihak mulai dari TNI, Polri, Kadin, semua komunitas, dan masyarakat yang  semakin disiplin dan semakin bertanggung jawab untuk tetap mematuhi protokol kesehatan,” tandasnya.

See also  Pimpin Upacara HUT Ke-78 RI di Miangas Sulut, Gus Halim: Cinta Negara Sebagian dari Iman

Berita Terkait

Harga Pangan Turun, Cabai Rawit dan Bawang Merah Terkoreksi
Menteri Dody Tinjau Rumah Hunian Kementerian PU di Batang Toru Tapsel
Kementerian PU Respons Cepat Tangani Krisis Air Bersih Akibat Sumur Warga Kering
Menteri Rini: Transformasi Pelayanan Publik Diarahkan Berbasis Kebutuhan Manusia
Indonesia Tegaskan Posisi sebagai Destinasi Investasi Berkelanjutan di WEF 2026
Hutama Karya Catat 594 Ribu Kendaraan di Tol Trans Sumatera Selama Libur Isra Mi’raj 2026
Para Pionir di Tanah Timur: Kisah Transmigran yang Mengubah Merauke
Presiden Prabowo Cabut Izin 28 Perusahaan yang Langgar Kawasan Hutan

Berita Terkait

Saturday, 24 January 2026 - 14:37 WIB

Harga Pangan Turun, Cabai Rawit dan Bawang Merah Terkoreksi

Saturday, 24 January 2026 - 14:12 WIB

Menteri Dody Tinjau Rumah Hunian Kementerian PU di Batang Toru Tapsel

Saturday, 24 January 2026 - 14:07 WIB

Kementerian PU Respons Cepat Tangani Krisis Air Bersih Akibat Sumur Warga Kering

Friday, 23 January 2026 - 14:19 WIB

Menteri Rini: Transformasi Pelayanan Publik Diarahkan Berbasis Kebutuhan Manusia

Thursday, 22 January 2026 - 15:33 WIB

Indonesia Tegaskan Posisi sebagai Destinasi Investasi Berkelanjutan di WEF 2026

Berita Terbaru

Olahraga

Proliga 2026, Kejutan, Jakarta Garuda Jaya Kalahkan Juara Bertahan

Saturday, 24 Jan 2026 - 23:23 WIB

Ilustrasi petugas PLN saat melakukan koordinasi pengamanan jaringan listrik di tempat terdampak banjir.

Energy

PLN Berikan 3 Tips Kelistrikan Hadapi Cuaca Ekstrem

Saturday, 24 Jan 2026 - 23:08 WIB

foto ist

Berita Utama

Harga Pangan Turun, Cabai Rawit dan Bawang Merah Terkoreksi

Saturday, 24 Jan 2026 - 14:37 WIB

Megapolitan

Infrastruktur Pengendali Banjir Cengkareng Drain Dipastikan Optimal

Saturday, 24 Jan 2026 - 14:30 WIB