KAI Sediakan 80 Stasiun yang Layani Rapid Test Antigen

Thursday, 16 December 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com — PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus menambah stasiun yang melayani Rapid Test Antigen. Sehingga kini total pelayanan Rapid Test Antigen di stasiun menjadi  80 stasiun. Penambahan layanan skrining dengan tarif Rp45.000 tersebut di antaranya di Stasiun Cipeundeuy, Babakan, Weleri, Solo Jebres, dan Tebing Tinggi.

“Penambahan stasiun yang melayani Rapid Test Antigen ini sebagai langkah KAI untuk membantu masyarakat dalam memenuhi persyaratan bepergian menggunakan Kereta Api Jarak Jauh di masa pandemi Covid-19,” ujar VP Public Relations KAI Joni Martinus melalui siaran pers, Rabu (15/12).

“Sesuai SE Kemenhub No 97 Tahun 2021, masa berlaku Rapid Test Antigen untuk naik Kereta Api Jarak Jauh adalah 1×24 jam. Sebelum melakukan Rapid Test Antigen, pastikan bahwa pelanggan sudah divaksin Covid-19,” kata Joni.

Pelanggan KA Jarak Jauh dengan usia di bawah 12 tahun juga wajib untuk menunjukkan hasil Rapid Test Antigen pada saat melakukan boarding.

Joni mengimbau kepada calon pelanggan yang akan melakukan Rapid Test Antigen di stasiun agar merencanakan dengan baik antara waktu Rapid Test Antigen dan jadwal keberangkatan KA-nya untuk menghidari keterlambatan naik Kereta Api.

Terkait operasional Kereta Api pada masa Natal dan Tahun Baru, KAI masih menunggu perkembangan regulasi dari pemerintah terkait pengoperasian kereta api dan protokol kesehatan yang harus diterapkan pada periode tersebut.

Joni menegaskan, KAI akan mendukung dan mematuhi regulasi yang dikeluarkan oleh Satgas Penanganan Covid-19 dan Kementerian Perhubungan nantinya.

“Kami berkomitmen untuk terus menerapkan protokol kesehatan dengan disiplin di seluruh layanan perkeretaapian. Saat ini, KAI tetap mempersiapkan sarana, prasarana, maupun petugas dalam rangka pelayanan kereta api yang aman, nyaman, dan sehat,” tutup Joni.

See also  Jasa Marga Dukung Mobilisasi Delegasi Negara G20 Tol Bali Mandara

Info selengkapnya terkait layanan Kereta Api, masyarakat dapat menghubungi Customer Service Stasiun atau Contact Center KAI melalui telepon di 121, WhatsApp KAI121 di 08111- 2111-121, email cs@kai.id, atau media sosial KAI121.

Berita Terkait

Bank Mandiri Salurkan KUR Rp 182,4 Miliar ke 1.440 UMKM di Sultra hingga Februari 2025
PLN Nusantara Power dan Vestas Jalin Kerja Sama Strategis Kembangkan Energi Angin di Indonesia
Jadi Motor Penggerak Transisi Energi, PLN EPI Pamerkan Keunggulan di Ajang GHES
Netmonk Dukung Pemda Papua Barat Daya Pantau Efektifitas Layanan Digital
Dukungan BRI Antar Usaha Lokal Perhiasan Batu Alam Jangkau Pasar Internasional
Wujudkan Swasembada Energi, PLN Akselerasi Pengembangan Hidrogen di Tanah Air
Pertamina Fasilitasi Sertifikasi Ribuan UMKM Rumah BUMN, Langkah Strategis Wujudkan Kesejahteraan Masyarakat Berkelanjutan
Segera Berlaku, Rincian Tarif Tol Tanjung Pura –Pangkalan Brandan

Berita Terkait

Thursday, 24 April 2025 - 06:52 WIB

Bank Mandiri Salurkan KUR Rp 182,4 Miliar ke 1.440 UMKM di Sultra hingga Februari 2025

Wednesday, 23 April 2025 - 14:05 WIB

PLN Nusantara Power dan Vestas Jalin Kerja Sama Strategis Kembangkan Energi Angin di Indonesia

Tuesday, 22 April 2025 - 21:03 WIB

Jadi Motor Penggerak Transisi Energi, PLN EPI Pamerkan Keunggulan di Ajang GHES

Tuesday, 22 April 2025 - 17:15 WIB

Netmonk Dukung Pemda Papua Barat Daya Pantau Efektifitas Layanan Digital

Friday, 18 April 2025 - 14:12 WIB

Dukungan BRI Antar Usaha Lokal Perhiasan Batu Alam Jangkau Pasar Internasional

Berita Terbaru

Olahraga

PLN Mobile Proliga 2025: Bank Sumsel Kalahkan Samator 3-1

Thursday, 24 Apr 2025 - 16:14 WIB