Kakorlantas: Puncak Arus Balik Libur Nataru Lancar

Monday, 3 January 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri Irjen Pol Firman Shantyabudi memastikan arus lalu lintas pada hari terakhir Operasi Lilin 2021 lancar.

Firman mengatakan ada peningkatan volume kendaraan sejak pukul 15.00 WIB hingga menjelang pukul 21.00 WIB. Namun tidak terjadi penguncian karena telah diberlakukan contraflow atau penambahan satu ruas jalan.

“Kami berlakukan contraflow dimulai dari KM 65 sampai dengan KM 47 Tol Jakarta-Cikampek. Namun, disesuaikan dengan kepadatan bisa juga dibuka di KM 61,57, dan 55 B arah Jakarta,” tutur Firman Shantyabudi, di Gerbang Tol Cikampek Utama, Minggu (2/1/2022).

Firman menjelaskan, contraflow telah diberlakukan sejak pukul 15.00 WIB hingga kendaraan atau arus lalu lintas kembali normal dan lancar. Dan berdasarkan pantauan GPS di beberapa ruas jalan perbatasan Jawa Tengah, Jawa Timur, Kota Jakarta, terutama jalur Cikampek arus lalu lintas sudah mulai lancar.

“Contraflow sendiri sangat situasional untuk membantu kelancaran masyarakat yang menuju arah Jakarta. Kita melihat di pantauan GPS ada beberapa titik di ruas jalan, terutama jalur Cikampek arah Jakarta sempat ada peningkatan volume kendaraan namun semua sudah cair (lancar),” jelasnya.

“Semoga bisa kita pertahankan sampai pagi,” sambung Firman.

Untuk diketahui, selain meninjau arus lalu lintas di Gerbang Tol Cikampek Utama, Kakorlantas Polri juga memberikan bingkisan kepada petugas di Pos Pengamanan Nataru KM 62 Polres Karawang.

See also  Lampaui Target, Vaksinasi Covid-19 Capai 82.815 Orang

Berita Terkait

66 Tahun Dekrit Presiden: Sebuah Peta Jalan
Yulian Gunhar: Sosialisasi Empat Pilar Jadi Momentum Memaknai Sila Pertama Pancasila
MK Pisahkan Pemilu, Sultan Ingatkan Penyelenggara: Waspada Perubahan Data Pemilih
Repdem Ancam Kepung Pengadilan Negeri Jakarta Pusat
Habis Aceh, Terbitlah Trenggalek LaNyalla: Jangan Terus Seret dan Tambah Beban Presiden
Senator Mirah Minta Atensi Serius dari Kementerian PKP Terkait Sinkronisasi Kebijakan Perumahan Daerah
Terus Memanas, For Papua MPR RI Serukan Papua Damai
Gunhar Ajak Bersatu dalam Perbedaan

Berita Terkait

Saturday, 5 July 2025 - 15:25 WIB

66 Tahun Dekrit Presiden: Sebuah Peta Jalan

Sunday, 29 June 2025 - 19:34 WIB

Yulian Gunhar: Sosialisasi Empat Pilar Jadi Momentum Memaknai Sila Pertama Pancasila

Saturday, 28 June 2025 - 18:51 WIB

MK Pisahkan Pemilu, Sultan Ingatkan Penyelenggara: Waspada Perubahan Data Pemilih

Friday, 20 June 2025 - 14:59 WIB

Repdem Ancam Kepung Pengadilan Negeri Jakarta Pusat

Thursday, 19 June 2025 - 17:44 WIB

Habis Aceh, Terbitlah Trenggalek LaNyalla: Jangan Terus Seret dan Tambah Beban Presiden

Berita Terbaru

Politik

66 Tahun Dekrit Presiden: Sebuah Peta Jalan

Saturday, 5 Jul 2025 - 15:25 WIB