Bersama BAZNAS, 99 Lampu Induksi ACOME IoT Terpasang di Puluhan Masjid di Jabodetabek

Tuesday, 12 April 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – PT. WOOK Global Technology bekerjasama dengan Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) menyalurkan 99 lampu induksi dari brand ACOME IoT miliknya kepada puluhan tempat ibadah di wilayah Jabodetabek. Program ini merupakan bentuk donasi melalui program 99 Cahaya Ramadan untuk menerangi ibadah kaum muslim di Indonesia.

Beribadah di bulan Ramadan menjadi waktu yang paling dinanti oleh seluruh umat muslim di Indonesia. Berbeda dari dua tahun sebelumnya, Ramadan kali ini diikuti dengan sejumlah relaksasi selama masa uji coba endemi virus corona (Covid-19) di Indonesia. Pemerintah membolehkan umat muslim untuk melaksanakan ibadah ramadan dengan bebas tanpa ada aturan yang mengikat. Karenanya akses masyarakat untuk beribadah di masjid dapat kembali normal dengan protokol kesehatan yang tetap terjaga. 

Direktur Pengumpulan BAZNAS RI, Faisal Qosim menyambut baik bantuan yang diberikan oleh PT. WOOK Global Technology dan akan sangat berguna demi kenyamanan umat saat ibadah di bulan Ramadan. “Kami mengucapkan terima kasih kepada PT. WOOK Global Technology melalui brand ACOME IoT yang telah mendukung program-program Ramadan BAZNAS kali ini. Seluruh donasi ini nantinya akan didistribusikan di masjid-masjid dan dipastikan akan sangat bermanfaat bagi masyarakat dalam meningkatkan ibadah dan keimanan di bulan Ramadan,” ujarnya.

Faisal menambahkan semoga kerja sama BAZNAS dan ACOME IoT turut diikuti pihak-pihak lain agar dapat memberi manfaat kepada orang banyak. Oleh BAZNAS, ACOME IoT ANL01 akan dipasang di 20 Masjid di wilayah Jabodetabek untuk memberikan kenyamanan dan kekhusyukan umat saat beribadah.

ACOME IoT ANL01 adalah lampu induksi yang mendukung ramah lingkungan karena penggunaan aliran listrik dapat dikontrol lebih baik.  Perangkat ini memungkinkan Auto On/Off atau menyala saat ada gerakan dan akan mati ketika tidak terdeteksi gerakan di sekitar. Oleh karena itu, perangkat ini menjadi pilihan terbaik khususnya tempat ibadah untuk menghemat listrik dan memperpanjang masa pemakaian perangkat penerangan bagi para jamaah.

See also  Kadin Indonesia dan Tokyo SME Support Center Tandatangani MoU untuk Penguatan Daya Saing Usaha Menengah Antarnegara

Direktur HR PT. WOOK Global Technology Budi Setiono menyatakan melalui produk ACOME IoT ini, perusahaan turut memiliki rasa tanggung jawab untuk memfasilitasi masyarakat dengan tempat ibadah yang lebih baik serta dapat melaksanakan ibadah dengan nyaman bagi mereka. Salah satunya adalah dengan berkolaborasi dengan BAZNAS melalui program-program donasi yang berfokus dalam membantu serta memberdayakan masyarakat salah satunya melalui tempat ibadah.

“Terima kasih kepada BAZNAS yang telah memberikan kesempatan kepada kami untuk berkontribusi lebih dalam memajukan infrastruktur tempat ibadah salah satunya melalui pengadaan lampu yang ramah terhadap penggunaan seperti ACOME IoT. Dengan adanya perbaikan di segala sisi, tentu hal ini akan memberikan kenyamanan dan keamanan kepada jemaah untuk beribadah, terlebih di bulan Ramadan,” jelas dia

Keunggulan yang dimiliki produk ACOME IoT ini memberikan pengguna untuk lebih irit dan fashionable dengan banyak manfaat lainnya. “Produk ini juga dihadirkan untuk mendukung gerakan hemat listrik di masyarakat dengan gunakan listrik yang bijak, sesuai dengan hak dan kewajibannya, serta sesuai dengan peruntukannya,” tutup Budi.

Tentang PT. WOOK Global Technology.

PT. Wook Global Technology, platform E-Commerce B2B (Business to Business) pertama di Indonesia yang menjual dalam skala besar ke master dealer dan reseller untuk produk-produk yang menyasar ke gaya hidup masyarakat. Kehadiran PT Wook Global Technology memberikan solusi model distribusi yang lebih efisien, cepat dan meningkatkan kinerja supply chain management dibanding model konvensional dengan memiliki 34 cabang dan lebih dari 10.000 reseller yang tersebar di Indonesia dan akan terus berkembang.

Berita Terkait

Batam Bentuk Desk Investasi, Genjot Target Kementerian Investasi
BRI Dukung Akses Hunian Terjangkau Melalui Penyaluran FLPP Konsisten
Setengah Abad Epson: Berani Berkreasi, Membangun Integritas
Adopsi Pola Kemitraan PTPN IV, Petani Sawit dari Tiga Provinsi Belajar ke Riau
BRI Terbitkan Social Bond Triple A, Perkuat ESG & Inklusi Keuangan
Pertamina Mandalika Racing Series 2025: Komitmen Dukung Pembalap Muda Indonesia
Printer Epson: Saksi Bisu Karya Menyentuh Hati Rofie Fauzie
BULOG Salurkan Bantuan Beras 20 Kg Akhir Juni: Daerah Prioritas

Berita Terkait

Thursday, 26 June 2025 - 09:29 WIB

Batam Bentuk Desk Investasi, Genjot Target Kementerian Investasi

Wednesday, 25 June 2025 - 23:42 WIB

BRI Dukung Akses Hunian Terjangkau Melalui Penyaluran FLPP Konsisten

Wednesday, 25 June 2025 - 14:39 WIB

Setengah Abad Epson: Berani Berkreasi, Membangun Integritas

Tuesday, 24 June 2025 - 11:16 WIB

Adopsi Pola Kemitraan PTPN IV, Petani Sawit dari Tiga Provinsi Belajar ke Riau

Monday, 23 June 2025 - 17:24 WIB

BRI Terbitkan Social Bond Triple A, Perkuat ESG & Inklusi Keuangan

Berita Terbaru