DAELPOS.com – Kementerian Ketenagakerjaan terus memberikan motivasi kepada perusahaan-perusahaan, tenaga kerja, dan aparat pemerintah dalam menerapkan program keselamatan dan kesehatan kerja (K3). Beberapa upaya yang dilakukan di antaranya adalah menggelar Lomba Senam Pekerja Sehat dan Safety Induction.
“Saya menyampaikan selamat kepada para pemenang lomba senam pekerja sehat dan safety induction, semoga prestasi ini dapat mendorong peningkatan budaya sehat menuju tercapainya produktivitas kerja yang maksimal,” kata Menteri Ketenagakerjaan, Ida Fauziyah, pada acara Penganugerahan Penghargaan K3 Tahun 2022 di Jakarta, Selasa (24/5/2022).
Dirjen Binwasnaker dan K3 Kemnaker, Haiyani Rumondang, menambahkan, pada acara Penganugerahan Penghargaan K3 Tahun 2022, pihaknya juga mengumumkan para pemenang loma senam pekerja sehat dan safety induction. Kegiatan lomba ini merupakan rangkaian dari peringatan Hari K3 Nasional yang dilaksanakan sejak awal tahun 2022.
“Pada kesempatan ini juga kami menyampaikan bahwa dalam rangka Bulan K3 Nasional Tahun 2022 yang lalu telah dilaksanakan lomba senam pekerja sehat dan safety induction,” katanya.
Adapun, pemenang lomba Safety Induction adalah
1.PT. Hamsina (Provinsi Jawa Tengah);
2.PT PLN (Persero) UPT Padang (Provinsi Sumatera Barat);
3.PT. Citra Turbindo (Provinsi Kepulauan Riau);
Sedangkan pemenang lomba Senam Pekerja Sehat Kategori Perusahaan adalah:
Terbaik I :PGE Area Lahendong
Terbaik II:PT. Itihad Rahmat Utama
Terbaik III:PT. Perindustrian Bapak Jenggot
Kategori Dinas yang Membidangi Ketenagakerjaan
Terbaik I:Disnakertrans Provinsi Jawa Timur
Terbaik II:Disnakertrans Provinsi Kepulauan Riau
Terbaik III:Disnaker Provinsi Jawa Tengah
Kategori Kementerian Ketenagakerjaan
Terbaik I : Barenbang
Terbaik II:Sesditjen Binapenta dan PKK
Terbaik III: Dit. Bina Perluasan Kesempatan Kerja
Haiyani mengatakan, lomba safety induction dan senam pekerja sehat ini dilaksanakan bekerjasama dengan Asosiasi K3 antara lain Asosiasi Lembaga Pembinaan K3 Indonesia (ALPK3I), Perkumpulan Perusahaan Jasa K3 Pemeriksaan dan Pengujian (PPJK3RUI), Forum Lembaga Audit SMK3 (FLASMK3), dan Perkumpulan Perusahaan Jasa Pemeriksaan dan Pelayanan K3 (PPJP2K3).
”Kami menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu terselenggaranya acara ini, dan semoga dapat meningkatkan budaya sehat dan K3 di lingkungan kerja kita,” ujarnya.