Tiba di Jatim, Jokowi Bagikan Bansos di Pasar Pucang Anom

Sunday, 21 August 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Mengawali rangkaian kunjungan kerja di Provinsi Jawa Timur, Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) didampingi Ibu Iriana Joko Widodo mengunjungi Pasar Pucang Anom, Kota Surabaya, Minggu (21/08/2022). Di sana, Presiden dan Ibu Iriana menyapa para pedagang sekaligus menyerahkan bantuan langsung kepada para penerima manfaat.

Setibanya di Pasar Pucang Anom, Presiden dan Ibu Iriana disambut oleh Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi beserta istri dan Kepala Pasar Pucang Anom Retno Hastuti. Keduanya kemudian menyapa dan mengunjungi para pedagang di kios dagangan mereka masing-masing. Turut hadir mendampingi kunjungan Presiden dan Ibu Iriana di Pasar Pucang Anom Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa.

Dalam kesempatan tersebut, Presiden dan Ibu Iriana juga memberikan bantuan sosial secara langsung kepada para penerima manfaat. Salah satu pedagang di Pasar Pucang Anom yang bernama Chotilah menyampaikan apresiasi kepada Kepala Negara atas bantuan tersebut. Ia mengatakan akan menggunakan bantuan tersebut untuk tambahan modal usahanya berjualan sate kelapa.

“Insyaallah buat modal, tambah modal. Terima kasih yang sebanyak-banyaknya, semoga Pak Jokowi rezekinya tambah lancar dan karirnya tambah sukses,” ujar Chotilah.

Senada, Sutiyati, yang sehari-hari bekerja sebagai penjahit juga mengaku sangat terbantu dengan bantuan pemerintah yang diberikan pemerintah selama ini.

“Ya kita terima kasih atas bantuannya selama ini sangat membantu,” ucap Sutiyati.

Ia pun mengaku akan menggunakan bantuan tersebut untuk tambahan modal usaha jahitnya sesuai dengan pesan yang disampaikan Presiden dan Ibu Iriana.

“Tidak boleh beli HP sama baju baru, buat tambahan modal usaha. Ya buat tambahan usaha jahitnya,” ungkap Sutiyati. 

See also  Mendagri: Ibu Memiliki Peran Penting di Semua Bidang

Berita Terkait

Wajib Rangkul UMKM, Petani, Peternak, dan Nelayan: SPPG Dilarang Tolak Produk Lokal
HKA Perkuat Kompetensi Penanganan Kecelakaan Berbasis Praktik Nyata: RARC Internal sebagai Fondasi Pembelajaran Lanjutan
Kementrans Percepat Pemulihan Kawasan Transmigrasi Pasca Bencana Sumatera
Hutama Karya Rampungkan Huntara Tahap 2, Perkuat Upaya Pemulihan Pascabencana di Aceh Timur
Program Seragam Sekolah untuk Anak Penyintas Bencana di Aceh, Sumut, dan Sumbar
Kementerian Transmigrasi Salurkan Bantuan bagi Warga Kawasan Transmigrasi Terdampak Bencana di Aceh
Mendes Yandri Bangkitkan Peternak di Tingkat Desa, Kolaborasi dengan Kurma Adzwa Farm
UMKM Transmigrasi Naik Kelas, Wamen Viva Yoga Gandeng Ajik Krisna Bali

Berita Terkait

Wednesday, 28 January 2026 - 12:42 WIB

Wajib Rangkul UMKM, Petani, Peternak, dan Nelayan: SPPG Dilarang Tolak Produk Lokal

Wednesday, 28 January 2026 - 12:00 WIB

HKA Perkuat Kompetensi Penanganan Kecelakaan Berbasis Praktik Nyata: RARC Internal sebagai Fondasi Pembelajaran Lanjutan

Wednesday, 28 January 2026 - 11:31 WIB

Kementrans Percepat Pemulihan Kawasan Transmigrasi Pasca Bencana Sumatera

Tuesday, 27 January 2026 - 17:19 WIB

Hutama Karya Rampungkan Huntara Tahap 2, Perkuat Upaya Pemulihan Pascabencana di Aceh Timur

Tuesday, 27 January 2026 - 12:08 WIB

Program Seragam Sekolah untuk Anak Penyintas Bencana di Aceh, Sumut, dan Sumbar

Berita Terbaru

Nasional

Mendes Yandri Sambangi Peternakan Telur Omega di Serang

Wednesday, 28 Jan 2026 - 19:02 WIB

Olahraga

Proliga 2026 Phonska Plus Janjikan Sapu Bersih Laga di Kandang

Wednesday, 28 Jan 2026 - 19:00 WIB