Siaga Nataru, PLN UID Banten Terjunkan 1.415 Personel Jaga Pasokan Listrik

Friday, 23 December 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 DAELPOS.com – PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Banten siap mengamankan pasokan listrik di wilayah Banten selama periode Natal 2022 dan Tahun Baru 2023 (Nataru).

PLN UID Banten menerjunkan sebanyak 1.415 personel untuk bersiaga sejak 19 Desember 2022 hingga 4 Januari 2023. General Manager PLN Unit Induk Distribusi Banten, Abdul Mukhlis mengatakan, personel terdiri dari 222 orang petugas teknik PLN dan 1.193 orang pelayanan teknik.

“Guna menunjang kelancaran pekerjaan dan operasional petugas di seluruh unit-unit layanan, PLN UID Banten juga menyiagakan 71 unit peralatan pendukung, 197 unit kendaraan pendukung dan material cadang gangguan yang tersedia dalam jumlah cukup,” ujar Mukhlis usai menggelar apel Siaga Kelistrikan di halaman kantor PLN Unit Induk Distribusi Banten.

Mukhlis menambahkan, PLN UID Banten juga menyiagakan petugas pelayanan teknik yang siaga penuh selama 24 jam di posko Pelayanan PLN serta beberapa titik prioritas pengamanan. Di antaranya gereja, sarana pelayanan publik dan kantor pemerintahan, sarana transportasi seperti Bandara Internasional Soekarno Hatta, dan Pelabuhan Merak Banten.

“Selama periode Nataru pengamanan listrik diprioritaskan pada beberapa titik lokasi khususnya pada tempat ibadah saudara-saudara kita umat kristiani agar dapat merayakan hari raya Natal dengan nyaman,” ujar Mukhlis.

Mukhlis memastikan pasokan listrik di wilayah Banten terjaga selama periode Siaga Nataru dengan daya mampu PLN UID Banten sebesar 5.580 Mega Watt (MW) dengan beban puncak maksimal diprediksi sebesar 3.832 MW. Sehingga cadangan daya terpantau dalam kondisi aman yaitu 2.950 MW.

Mukhlis mengatakan, PLN memiliki aplikasi PLN Mobile yang memudahkan pelanggan untuk melaporkan apabila mengalami keluhan ataupun gangguan listrik selama Nataru. Dia pun mengajak seluruh pelanggan PLN dapat melaporkan keluhan dan gangguan melalui Contact PLN 123, terutama aplikasi PLN Mobile.

See also  Wow…! UMKM Binaan Pertamina Tembus Transaksi Hingga Rp35 Miliar di TEI 2022

“Pelanggan dapat mendownload aplikasi tersebut dan menginfokan mengenai keluhan ataupun gangguan yang dialami. Melalui aplikasi ini pelanggan juga dapat melihat progres laporan yang diberikan,” kata Mukhlis.

Berita Terkait

Keripik Kentang Albaeta, UMKM Yang Berkembang Pesat Karena Pemberdayaan BRI
Di Electricity Connect 2024, Komut PLN Jabarkan Strategi Jitu Tarik Investasi Hijau untuk Transisi Energi
PLN Gelar Bazar UMKM di Sarinah, Suguhkan Pesona Timur Indonesia
Pastikan Pelayanan Prima kepada Konsumen, Pertamina Patra Niaga Tingkatkan Inspeksi ke SPBU
Gandeng Investor, Pertamina Tetapkan Pemenang Pertamuda Seed and Scale 2024
Di Electricity Connect 2024, PLN Galang Kolaborasi Global Wujudkan Transisi Energi di Indonesia
Dukung Kemenangan Bersejarah, PLN Sukses Hadirkan Listrik Tanpa Kedip di Match Indonesia – Arab Saudi
Cerita Sukses Pelaku Usaha Berkembang Bersama Rumah BUMN Binaan BRI

Berita Terkait

Sunday, 24 November 2024 - 22:37 WIB

Keripik Kentang Albaeta, UMKM Yang Berkembang Pesat Karena Pemberdayaan BRI

Sunday, 24 November 2024 - 17:20 WIB

Di Electricity Connect 2024, Komut PLN Jabarkan Strategi Jitu Tarik Investasi Hijau untuk Transisi Energi

Sunday, 24 November 2024 - 09:57 WIB

PLN Gelar Bazar UMKM di Sarinah, Suguhkan Pesona Timur Indonesia

Saturday, 23 November 2024 - 13:22 WIB

Pastikan Pelayanan Prima kepada Konsumen, Pertamina Patra Niaga Tingkatkan Inspeksi ke SPBU

Thursday, 21 November 2024 - 17:48 WIB

Gandeng Investor, Pertamina Tetapkan Pemenang Pertamuda Seed and Scale 2024

Berita Terbaru

Berita Utama

Mardani Kupas Aglomerasi Jakarta di UPN Veteran

Monday, 25 Nov 2024 - 12:45 WIB

Ekonomi - Bisnis

Keripik Kentang Albaeta, UMKM Yang Berkembang Pesat Karena Pemberdayaan BRI

Sunday, 24 Nov 2024 - 22:37 WIB