Jokowi: Kunjungan Kaisar Naruhito Perkokoh Fondasi Persahabatan

Monday, 19 June 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) mengatakan kunjungan kenegaraan Kaisar Hironomiya Naruhito dan Permaisuri Masako ke Indonesia semakin memperkokoh pondasi persahabatan antara masyarakat Indonesia dan Jepang.

Hal tersebut disampaikan Presiden dalam pernyataan pers bersama Kaisar Hironomiya Naruhito, di Griya Anggrek, Kebun Raya Bogor, Jawa Barat, Senin (19/06/2023) pagi.

“Kunjungan Sri Baginda Kaisar beserta Sri Baginda Permaisuri ke Indonesia semakin memperkokoh fondasi persahabatan di antara masyarakat kita. Fondasi kokoh seperti ini diperlukan bagi pengembangan kemitraan strategis dua negara kita ke depannya, terutama di bidang ekonomi,” kata Presiden.

Presiden Jokowi juga mengaku merasa sangat terhormat karena Indonesia menjadi tujuan pertama kunjungan kenegaraan bilateral Kaisar Jepang ke luar negeri.

“Suatu kehormatan bagi saya dan Ibu Negara menyambut kedatangan Sri Baginda Kaisar dan Sri Baginda Permaisuri Jepang di Istana Kepresidenan Bogor, Indonesia, pada pagi hari ini,” ucapnya.

Kepala Negara juga juga menekankan bahwa persahabatan antara kedua negara perlu terus disemai di tengah berbagai tantangan yang dialami dunia saat ini.

“Semoga kunjungan Sri Baginda dan Sri Baginda Permaisuri ke Indonesia, membawa kesan yang baik bagi persahabatan kita, Indonesia dan Jepang. Dan, semoga kebahagiaan dan kemakmuran selalu menyertai Sri Baginda Kaisar dan Sri Baginda Permaisuri, keluarga kekaisaran, dan masyarakat Jepang,” tandasnya.

See also  KB Kookmin Bank Jadi Pembeli Siaga PUT V Bank Bukopin

Berita Terkait

Menteri Dody Tinjau IJD Payakumbuh–Sitangkai, Komitmen Dukung Konektivitas Daerah Sumatera Barat
Prabowo Lantik Anggota Dewan Energi Nasional 2026–2030
Akses Terputus Banjir Bandang, Kementerian PU Turunkan Jembatan Darurat
BPK Mulai Pemeriksaan LK TA 2025, Kementerian PU Tekankan Akuntabilitas
Kementerian PU Mulai Perbaikan Lubang Jalan dan Pembersihan Sedimen Drainase Ruas Banda Aceh-Batas Sumut
Menteri PU Bersama Menko AHY Tinjau SPAM Karang Baru, Perkuat Suplai Air Bersih untuk RSUD Aceh Tamiang
Menteri Dody Dorong Percepatan Huntara di Aceh, Targetkan Nol Warga Tinggal di Tenda Saat Ramadan
Kementerian PU Siapkan Langkah Penanganan Muara Sungai Pascabencana Sumatera

Berita Terkait

Thursday, 29 January 2026 - 06:25 WIB

Menteri Dody Tinjau IJD Payakumbuh–Sitangkai, Komitmen Dukung Konektivitas Daerah Sumatera Barat

Wednesday, 28 January 2026 - 18:43 WIB

Prabowo Lantik Anggota Dewan Energi Nasional 2026–2030

Wednesday, 28 January 2026 - 10:42 WIB

Akses Terputus Banjir Bandang, Kementerian PU Turunkan Jembatan Darurat

Monday, 26 January 2026 - 22:39 WIB

BPK Mulai Pemeriksaan LK TA 2025, Kementerian PU Tekankan Akuntabilitas

Saturday, 24 January 2026 - 14:04 WIB

Kementerian PU Mulai Perbaikan Lubang Jalan dan Pembersihan Sedimen Drainase Ruas Banda Aceh-Batas Sumut

Berita Terbaru

Berita Utama

Prabowo Panggil Menteri ATR Bahas Perlindungan Sawah

Thursday, 29 Jan 2026 - 14:24 WIB

Berita Utama

Menkeu Purbaya Lantik 27 Pejabat Eselon II Kemenkeu

Thursday, 29 Jan 2026 - 14:12 WIB