GMPI Gelar Pelatihan Kader, Sandiaga Uno Diagendakan Hadir

Monday, 3 July 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) PPP Sandiaga Uno diagendkan hadir dalam Pendidikan Kader Nasional (PKN) III pada 3-5 Juli 2023 di Jakarta. Kegiatan ini dilaksanakan Pimpinan Pusat Generasi Muda Pembangunan Indonesia (PP GMPI).

PKN III bertujuan membahas strategi pemenangan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dalam menghadapi Pemilu 2024.

“Beliau direncanakan memberikan materi mengenai bagaimana strategi para kader muda PPP bisa merebut suara kalangan muda, milenial, dan Gen-Z,” ujar Ketua Pelaksana PKN III GMPI Hammam Asyari, Jakarta, Ahad 2 Juli 2023.

Hammam mengatakan bahwa peserta yang hadir diperkirakan mencapai 200 orang. Mereka merupakan kader-kader terbaik dari perwakilan pimpinan wilayah GMPI se-Indonesia.

“Mereka akan diberi pengetahuan dan pendidikan kader tingkat paling tinggi di GMPI, salah satunya bagaimana strategi memenangkan pemilu,” kata Hammam Asyari.

Selain Sandiaga Uno, ia mengatakan bahwa pemberi materi yang akan dihadirkan adalah tokoh-tokoh berkompeten di bidangnya, termasuk senior GMPI dan PPP. “Kami akan menghadirkan para senior GMPI, praktisi, lembaga survei, dan para petarung PPP yang sudah terbiasa memenangkan pemilu,” ujarnya.

See also  Dukung Densus 88, Habib Syakur Serukan Segera Bentuk Kampung Tangguh Ideologi

Berita Terkait

Viva Yoga: PAN Selalu Hadir di Tengah Masyarakat
Gunhar Gelar Optimalisasi Sosialisasi Empat Pilar MPR RI di Banyuasin
Yulian Gunhar Tekankan Semangat Persatuan dalam Kegiatan Sosialisasi 4 Pilar MPR RI di Palembang
Yulian Gunhar Ajak Masyarakat Memaknai Pancasila Melalui Aksi Nyata Pelestarian Alam
Gerindra: Kekuasaan Wajib Berpihak pada Rakyat
Aktifkan Kembali Partai Patriot
Tutup Munas PKS, Prabowo: Politik Adalah Upaya Memperbaiki Kehidupan Rakyat
Direktur HAI: Istana Jangan Diam Isu Pergantian Kapolri Harus Segera Diluruskan

Berita Terkait

Wednesday, 31 December 2025 - 14:05 WIB

Viva Yoga: PAN Selalu Hadir di Tengah Masyarakat

Friday, 19 December 2025 - 22:57 WIB

Gunhar Gelar Optimalisasi Sosialisasi Empat Pilar MPR RI di Banyuasin

Monday, 15 December 2025 - 20:31 WIB

Yulian Gunhar Tekankan Semangat Persatuan dalam Kegiatan Sosialisasi 4 Pilar MPR RI di Palembang

Thursday, 4 December 2025 - 09:04 WIB

Yulian Gunhar Ajak Masyarakat Memaknai Pancasila Melalui Aksi Nyata Pelestarian Alam

Monday, 10 November 2025 - 20:04 WIB

Gerindra: Kekuasaan Wajib Berpihak pada Rakyat

Berita Terbaru