Hasto Sebut Tim 7 Bentukan Jokowi Jadi Mesin Pemenangan Ganjar

Sunday, 30 July 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

foto istimewa

foto istimewa

DAELPOS.com – Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPP PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto mengatakan Tim 7 bentukan Presiden Jokowi menjadi mesin ide narasi dan strategi pemenangan Bakal Calon Presiden (Bacapres) Ganjar Pranowo pada Pemilu Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) 2024.

Hal ini disampaikan Hasto Kristiyanto di sela-sela pagelaran wayang kulit dalang 3 dengan Lakon Pandawa Syukur (Sesaji Rojosuyo) sebagai bentuk refleksi Tragedi Kudatuli 27 Juli 1996, di halaman masjid At-Taufiq, Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Jumat (28/07/2023) malam.

“PDI Perjuangan melakukan suatu dialog yang intens dengan Bapak Presiden Jokowi. Bahkan tadi malam bertemu dengan Tim 7 yang diberikan Presiden Jokowi,” kata Hasto.

“Itu melakukan suatu koordinasi secara detail dalam mengatur strategi komunikasi dan narasi besar dari Pak Ganjar Pranowo untuk gerak cepat Indonesia maju yang merupakan kelanjutan dari kepemimpinan Pak Jokowi,” sambung Hasto.

Hasto yakin Presiden Jokowi memberikan dukungan penuh terhadap Ganjar di Pilpres 2024. Hal itu terbukti dengan pembentukan Tim 7, hubungan yang mesra antara PDI Perjuangan dengan Jokowi, dan hubungan emosional antara Ganjar dengan Presiden RI tersebut.

“Pak Jokowi akan memberikan dukungan. Kami yakin itu mengingat kerja dengan Tim 7 yang beliau berikan kepada kami, itu juga sangat intens, bahkan tadi malam mereka Tim 7 ini merancang adanya mesin ide,” kata dia.

Dosen Universitas Pertahanan (Unhan) RI itu menyampaikan mesin ide ini akan mengeluarkan narasi-narasi dari kepemimpinan Ganjar Pranowo yang merupakan kesinambungan dengan leadership Jokowi.

Hasto masih merahasiakan nama-nama anggota Tim 7 ini. Namun, Hasto menyampaikan Tim 7 ini sudah mendampingi Presiden Jokowi, paling tidak selama 7 tahun terakhir ini. Tim 7, lanjut Hasto, bahkan terlibat aktif membangun komunikasi yang efektif dari Presiden Jokowi kepada rakyat.

See also  Debat Capres, Ganjar Usung Redefinisi Politik Bebas Aktif RI

“Karena itulah, Pak Ganjar juga memiliki karakter yang sama dengan Pak Jokowi turun ke bawah, blusukan,” kata Hasto.

Hasto menerangkan Tim 7 diisi oleh berbagai kalangan, ada seorang profesor, jago sosial media, ahli branding, pakar humor.

“Sangat lengkap. Namanya saja Tim 7, setia pada tujuan,” tambah Hasto.

Tim 7, lanjut Hasto, bekerja secara profesional, kemudian menjadi jembatan yang sangat baik, dan ahli strategi komunikasi dari Presiden Jokowi.

“Dengan demikian nanti nyambung komunikasi Pak ganjar, komunikasi Pak Jokowi, komunikasi dengan partai, dengan sukarelawan, dengan rakyat. Itu nanti dibangunkan narasi. Maka Tim 7 tadi malam membuat suatu mesin ide itu, suatu narasi yang nantinya akan bisa dilihat efektivitasnya,” kata Hasto.

Berita Terkait

Posko Rumah Perjuangan Budhi Benyamin Sembiring, SH kerahkan 1000 kader untuk Pemenang Mas Pram – Bang Doel
Pantau Pilkada Serentak 2024: GKR Hemas Ajak JaDI Lakukan Pendidikan Politik Kebangsaan dari Akar Rumput
Ketua DPD RI: Keseimbangan Demokrasi dan Ekologi Dibutuhkan Untuk Masa Depan Bangsa
Bala Gibran, Ridwan Kamil Hadiri Tasyakuran Rahayu Saraswati, Ajak Masyarakat Bersatu “RIDO”
Ratusan Relawan RIDO Gelar dan Nobar Debat Pilkada di DPD Golkar
HUT ke-60 Partai Golkar, Dihadiri 3 Ribu Jaro Ade Ajak Kader Kuatkan Solidaritas
Hadiri Ujian Terbuka AHY, LaNyalla Berharap Disertasi Menteri ATR/BPN Wujudkan Indonesia Emas
Haidar Alwi: Waspada Operasi Adu Domba, Untuk Memecah Belah Anak Bangsa.

Berita Terkait

Friday, 22 November 2024 - 18:44 WIB

Posko Rumah Perjuangan Budhi Benyamin Sembiring, SH kerahkan 1000 kader untuk Pemenang Mas Pram – Bang Doel

Tuesday, 19 November 2024 - 09:16 WIB

Pantau Pilkada Serentak 2024: GKR Hemas Ajak JaDI Lakukan Pendidikan Politik Kebangsaan dari Akar Rumput

Thursday, 14 November 2024 - 18:54 WIB

Ketua DPD RI: Keseimbangan Demokrasi dan Ekologi Dibutuhkan Untuk Masa Depan Bangsa

Tuesday, 12 November 2024 - 10:12 WIB

Bala Gibran, Ridwan Kamil Hadiri Tasyakuran Rahayu Saraswati, Ajak Masyarakat Bersatu “RIDO”

Monday, 28 October 2024 - 17:03 WIB

Ratusan Relawan RIDO Gelar dan Nobar Debat Pilkada di DPD Golkar

Berita Terbaru

ilustrasi / foto ist

Berita Utama

Realisasi Anggaran Pendidikan Hingga Oktober 2024 Capai Rp463,1 Triliun

Saturday, 23 Nov 2024 - 17:15 WIB

Olahraga

Petrokimia Gresik Juara Livoli Divisi Utama 2024

Saturday, 23 Nov 2024 - 17:05 WIB

Daerah

BULD DPD RI Evaluasi Tata Kelola Desa Hadapi Tantangan Global

Saturday, 23 Nov 2024 - 14:15 WIB

Nasional

Menteri PANRB Paparkan Progres Penataan Organisasi KMP Hingga SAKP

Saturday, 23 Nov 2024 - 14:11 WIB