Pontianak Kota Pembuka Proliga 2026

Wednesday, 7 January 2026

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

foto istimewa

foto istimewa

daelpos.com – Kompetisi bola voli profesional tertinggi di Indonesia, Proliga 2026, siap menyambut musim baru dengan melibatkan 12 klub terbaik nasional. Ajang ini dijadwalkan berlangsung selama hampir empat bulan, mulai 8 Januari hingga 26 April 2026. Kota Pontianak menjadi kota pembuka Proliga 2026.

Wakil Ketua Panitia Proliga 2026 Regi Nelwan menyampaikan, Proliga 2026 diikuti lima tim putra dan tujuh tim putri.

Dikatakan, total akan tersaji 98 pertandingan sepanjang musim. Selain itu, perebutan posisi ketiga dan partai puncak akan menggunakan sistem best of three. “Format ini diharapkan mampu meningkatkan kualitas persaingan sekaligus memacu performa atlet,” kata Regi Nelwan yang juga Kepala Bidang Kompetisi dan Pertandingan PP PBVSI ini.

Di sektor putra, lima klub yang ambil bagian adalah Jakarta Bhayangkara Presisi, Jakarta Garuda Jaya, Jakarta Lavani Livin Transmedia, Medan Falcons Tirta Bhagasasi, serta Surabaya Samator.

Sementara itu, persaingan di sektor putri akan melibatkan Bandung BJB Tandamata, Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia, Jakarta Electric PLN Mobile, Jakarta Livin Mandiri, Jakarta Pertamina Enduro, Jakarta Popsivo Polwan, dan Medan Falcons.

Regi Nelwan berharap jumlah peserta tersebut mampu menjaga kualitas turnamen tetap kompetitif. Ia juga menegaskan, musim ini menghadirkan sejumlah penyesuaian format pertandingan.

Menurut Regi, partai final dan perebutan peringkat ketiga akan dimainkan maksimal tiga kali. Namun, jika salah satu tim sudah unggul 2-0, maka pertandingan tidak dilanjutkan ke laga ketiga. Sebaliknya, duel penentuan akan digelar apabila kedudukan imbang 1-1.

Selain perubahan format, Proliga 2026 juga tetap dijalankan selama bulan Ramadan. Pada periode tersebut, pertandingan digelar delapan hari dengan satu laga per hari.

“Selama Ramadan, pertandingan dimulai pukul 20.30 WIB setelah waktu tarawih. Langkah ini diambil agar jeda menuju Final Four tidak terlalu panjang,” jelasnya.

See also  Progress Konstruksi Tol Probolinggo - Banyuwangi Paket II Capai 89,7%, Fungsional pada Libur Lebaran 2025

Rangkaian Proliga 2026 akan dibuka di GOR Terpadu A Yani, Pontianak, pada 8-11 Januari 2026. Setelah itu, kompetisi berlanjut ke GOR Voli Indoor Sumut Sport Center, Medan, pada 15-18 Januari 2026, lalu GOR Jalak Harupat, Bandung, pada 22-25 Januari 2026.

Putaran reguler pertama ditutup di GOR Tri Dharma, Gresik, pada 29 Januari-1 Februari 2026, sebelum dilanjutkan ke GOR Ken Arok, Malang, pada 5-8 Februari 2026, dan GOR Utama, Bojonegoro, pada 12-15 Februari 2026.

Fase Ramadan akan berlangsung di Padepokan Voli Jenderal Kunarto, Sentul, pada 19-22 Februari 2026 dan 26 Februari-1 Maret 2026, sekaligus menjadi penutup putaran reguler kedua.

Memasuki babak Final Four, pertandingan dijadwalkan digelar di Jawa Pos Arena, Surabaya, pada 3-5 April 206, kemudian GOR Sritex, Solo, pada 10-12 April 2026, serta GOR Jati Diri, Semarang, pada 16-19 April 2026.

Puncak kompetisi Proliga 2026 akan berlangsung di GOR Amongrogo, Yogyakarta, pada 21-26 April 2026, sekaligus menjadi ajang penentuan juara musim ini.

Berita Terkait

Jakarta Pertamina Enduro Perkenalkan Tim Proliga 2026, Target Pertahankan Gelar Juara
Bank Mandiri Luncurkan Jakarta Livin’ by Mandiri di Proliga 2026
Bandung bjb Tandamata Perkenalkan Skuad Putri Proliga 2026
Atlet Jatim Sumbang 91 Medali SEA Games, LaNyalla Angkat Topi
Pengprov Muaythai se-Indonesia Siap Sukseskan Program 2026
20 Cabor Lolos Porprov, KONI Brebes Optimistis Naik Peringkat
Proliga 2026 Digelar 8 Januari-26 April di 11 kota
Duel Sengit 5 Set: Indonesia Takluk dari Thailand
Tag :

Berita Terkait

Wednesday, 7 January 2026 - 19:54 WIB

Pontianak Kota Pembuka Proliga 2026

Tuesday, 6 January 2026 - 08:57 WIB

Jakarta Pertamina Enduro Perkenalkan Tim Proliga 2026, Target Pertahankan Gelar Juara

Monday, 5 January 2026 - 22:44 WIB

Bank Mandiri Luncurkan Jakarta Livin’ by Mandiri di Proliga 2026

Monday, 5 January 2026 - 13:15 WIB

Bandung bjb Tandamata Perkenalkan Skuad Putri Proliga 2026

Wednesday, 31 December 2025 - 17:01 WIB

Atlet Jatim Sumbang 91 Medali SEA Games, LaNyalla Angkat Topi

Berita Terbaru

ilustrasi / foto ist

Nasional

Seorang Penumpang Kedapatan Kenakan Seragam Pramugari Batik Air

Thursday, 8 Jan 2026 - 18:49 WIB

Nasional

Menpora Erick Ingin Domino Perkuat Industri Olahraga Indonesia

Thursday, 8 Jan 2026 - 16:53 WIB