Pusat PVTPP Kementan Terima Sertifikat Sistem Manajemen Anti Penyuapan

Friday, 17 January 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Mengemban amanat sebagai garda depan pelayanan publik di Kementerian Pertanian (Kementan), Pusat Perlindungan Varietas Tanaman dan Perizinan Pertanian (PVTPP) terus berupaya memperbarui dan mewujudkan komitmennya untuk menerapkan tata kelola yang baik dalam pelaksanaan tugas pokok dan fungsinya. Hal ini dilakukan untuk menjaga integritas institusi dan memberikan tingkat kepercayaan yang semakin baik kepada masyarakat, khususnya pengguna layanan.

Komitmen ini ditunjukkan dengan berhasilnya Pusat PVTPP mendapatkan sertifikat SNI ISO 37001:2016 tentang Sistem Manajemen Anti Penyuapan (SMAP) dari PT TUV Nord Indonesia. Sertifikat SMAP ini diserahkan langsung oleh Direktur PT TUV Nord Indonesia, Bayu Wicaksana, kepada Kepala Pusat PVTPP, Prof. Erizal Jamal tanggal 15 Januari 2020.

Erizal menegaskan bahwa sertifikat tersebut merupakan upaya awal memperbaiki manajemen Pusat PVTPP agar mampu mencegah dan mengendalikan potensi-potensi tindakan yang kurang baik.

“Untuk itu kami mengharapkan seluruh pihak dapat turut serta menerapkan SMAP dalam melaksanakan tugas sehari-hari,” ujarnya di Jakarta, Jumat (17/1/2020).

Erizal juga menyampaikan apresiasi kepada Batata Sistem Caraka (BSC) Consulting sebagai konsultan pendamping, PT TUV Nord Indonesia sebagai badan sertifikasi, dan seluruh komponen Pusat PVTPP yang telah bekerja keras mewujudkan capaian ini.

Direktur BSC Consulting, Wahyudin Lihawa, mendorong Pusat PVTPP untuk menerapkan SMAP secara konsisten dan berharap kelak dapat menjadi contoh bagi instansi lainnya. Tujuan implementasi SNI ISO 37001:2016 adalah untuk peningkatan kinerja.

“Dengan demikian, sistem yang dibangun hendaknya adalah yang sesuai dan tepat agar tidak mengganggu pelaksanaan pekerjaan di kantor Pusat PVTPP,” kata Wahyudin.[]

See also  Berkat Program PEN, Usaha Debitur KUR Bank Mandiri Kembali Bangkit

Berita Terkait

Dorong Peningkatan Tata Kelola Pemerintahan, Kementerian PU Tandatangani Nota Kesepahaman dengan Kementerian Hukum
Buka Rakernas PB Pergatsi 2025, Wamen Diana Targetkan Gateball Tampil di SEA Games Thailand 2025
IHC Perkuat Sistem Tata Kelola Klinis Berbasis Etika Profesi, Pondasi Layanan Kesehatan yang Aman dan Bermartabat
Perkuat Kerja Sama Strategis, DPD RI Terima Kunjungan Delegasi Parlemen Republik Ceko
Sultan Sampaikan Belasungkawa Korban Kapal Karam Bengkulu
Memilih Antara Dua Kematian, Kisah Dokter WNI di Gaza
Momen Hari Raya Waisak, Senator Mirah Minta Pemerintah Perkuat Toleransi dan Akses Rumah Ibadah yang Inklusif
Tinjau Pasar Terban Yogyakarta, Wamen Diana Tekankan Sanitasi Rumah Pemotongan Hewan

Berita Terkait

Wednesday, 14 May 2025 - 19:20 WIB

Dorong Peningkatan Tata Kelola Pemerintahan, Kementerian PU Tandatangani Nota Kesepahaman dengan Kementerian Hukum

Wednesday, 14 May 2025 - 19:18 WIB

Buka Rakernas PB Pergatsi 2025, Wamen Diana Targetkan Gateball Tampil di SEA Games Thailand 2025

Wednesday, 14 May 2025 - 15:08 WIB

IHC Perkuat Sistem Tata Kelola Klinis Berbasis Etika Profesi, Pondasi Layanan Kesehatan yang Aman dan Bermartabat

Wednesday, 14 May 2025 - 14:21 WIB

Perkuat Kerja Sama Strategis, DPD RI Terima Kunjungan Delegasi Parlemen Republik Ceko

Tuesday, 13 May 2025 - 15:54 WIB

Sultan Sampaikan Belasungkawa Korban Kapal Karam Bengkulu

Berita Terbaru

Berita Utama

Mendes Yandri Resmikan SPPG Pertama yang Dikelola BUM Desa

Wednesday, 14 May 2025 - 19:11 WIB