KASAL Berikan Apresiasi Prajurit TNI AL

Wednesday, 3 June 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M., memberikan apresiasi dan mengundang langsung tiga prajurit TNI AL yang beberapa waktu lalu sempat viral karena aksi yang dilakukan dalam membantu masyarakat yang terkena dampak pandemic covid 19, di Ruang Kerja Kasal, Gedung Utama Mabesal, Cilangkap Jakarta Timur. Rabu, (3/6).

Kedatangan ketiga prajurit TNI AL tersebut didampingi Komandan Pangkalan Angkatan Laut (Lanal) Maumere Kolonel Marinir Totok Nurcahyanto dan disambut hangat oleh Kasal Laksamana TNI Yudo Margono didampingi Asisten personel (Aspers) Kasal Laksamana Muda TNI I Nyoman Mandra, M.Sc., dan Kepala Dinas Perawatan Personel Angkatan Laut (Kadiswatpersal) Laksamana Pertama TNI Poedji Santoso, CHRMP.

Aksi yang dilakukan prajurit TNI AL tersebut akhirnya menjadi viral yaitu pembagian sembako yang dilakukan oleh Komandan Pos Pengamat (Dan Posmat) Flores Timur Serka Mes Mohamad Sangidun dan Kopda Damianus L. Hera dengan menyisihkan sebagian penghasilannya untuk membeli paket sembako yang kemudian dibagikan kepada warga pesisir dan nelayan yang sedang melaut dan mengalami kesulitan ekonomi.

Sementara satu orang prajurit lainnya adalah Komandan Pos Angkatan Laut (Danposal) Kumai,
Banjarmasin Letda Laut (P) Rio Kusuma yang rela menjadi Driver dadakan karena tidak ada warga yang berani untuk mengantar 17 orang warga Sungai Kapitan Kalimantan Tengah yang berstatus zona merah akibat 1 orang positif covid 19 untuk melaksanakan Swab Test di Puskesmas Kumai.

Sebelumnya di hari yang sama, ketiga prajurit tersebut juga telah mendapatkan apresiasi dari Asisten Pengamanan (Aspam) Kasal Laksamana Muda TNI Angkasa Dipua, S.E., M.M., dan berkesempatan melaksanakan wawancara eksklusif dengan JJM TV dan Radio JJM bertempat di Dinas Penerangan Angkatan Laut (Dispenal).

See also  KemenkopUKM Inisiasi Pembentukan Pusat Informasi Pemulihan Ekonomi KUMKM

Dalam wawancara tersebut ketiga prajurit antara lain mengatakan bahwa mereka melakukan aksi tersebut karena peduli dengan warga setempat dan tidak terbayang kalau hal tersebut bisa viral di media sosial. “Kami mengajak para prajurit lainnya untuk tidak ragu-ragu melakukan kebaikan kepada masyarakat yang membutuhkan”, ujarnya.

Berita Terkait

Kementerian PU Siap Dukung Fasos-Fasum Huntap dan Huntara Warga Terdampak Bencana Letusan Gunung Lewotobi Laki – Laki di NTT
Tak Berani Serang Prabowo, PDIP Jadikan Jokowi dan Polri Sasaran Kampanye Hitam Pilkada Serentak 2024
Wujudkan Swasembada Pangan 2027, Zulhas Akan Optimalikan Sumber Daya Alam
Tingkatkan Bantuan Pengamanan dan Hukum, PTPN IV Teken MoU dengan Polda Sumut
BULD DPD RI Evaluasi Tata Kelola Desa Hadapi Tantangan Global
Menteri PANRB Paparkan Progres Penataan Organisasi KMP Hingga SAKP
Menteri Dody Tinjau Modernisasi Daerah Irigasi Siman di Jombang
Wamen Diana Bertemu Wamendikdasmen, Bahas Program Revitalisasi Sekolah/Madrasah Tahun 2025

Berita Terkait

Sunday, 24 November 2024 - 22:28 WIB

Kementerian PU Siap Dukung Fasos-Fasum Huntap dan Huntara Warga Terdampak Bencana Letusan Gunung Lewotobi Laki – Laki di NTT

Sunday, 24 November 2024 - 17:07 WIB

Tak Berani Serang Prabowo, PDIP Jadikan Jokowi dan Polri Sasaran Kampanye Hitam Pilkada Serentak 2024

Sunday, 24 November 2024 - 11:15 WIB

Wujudkan Swasembada Pangan 2027, Zulhas Akan Optimalikan Sumber Daya Alam

Sunday, 24 November 2024 - 11:13 WIB

Tingkatkan Bantuan Pengamanan dan Hukum, PTPN IV Teken MoU dengan Polda Sumut

Saturday, 23 November 2024 - 14:15 WIB

BULD DPD RI Evaluasi Tata Kelola Desa Hadapi Tantangan Global

Berita Terbaru

Ekonomi - Bisnis

Keripik Kentang Albaeta, UMKM Yang Berkembang Pesat Karena Pemberdayaan BRI

Sunday, 24 Nov 2024 - 22:37 WIB