DAELPOS.com – Menanggapi larangan mudik 6-17 Mei mendatang, tanpa ketegasan sikap dan sangsi, menurut Mardani Ali Sera dalam Kultwit @mardanialisera pada Jum’at (9/4,) akan sia-sia.
“Jangan mengulangi kesalahan yang sama, 2020 mestinya jadi pelajaran ketika larangan bepergian yang sudah berjalan sejauh ini, mobilitas masyarakat tetap terjadi,” keluhnya.
Mardani tetap mengakui mengatasi penyebaran Covid-19 lalu disaat yang bersamaan menjaga roda perekonomian memang sulit.
Dilanjutkan Mardani, tidak jarang memunculkan kebijakan yang membuat bingung masyarakat, terkesan kontraproduktif.
“Imbasnya, setelah Idul Fitri 2020 kenaikan kasus harian mencapai 93%, setelah libur Agustus ada kenaikan kasus 119%, libur Oktober 85%,” tambah dia.
Bahkan, ucap Mardani, libur natal dan tahun baru 2021 menyumbang 78% kasus harian.
“Saatnya konsisten dengan aturan, karena konsistensi kerap jadi akar masalah di negeri ini. Jangan sampai program vaksinasi massal yang sudah sejauh ini menjadi sia-sia,” pungkasnya.