Doa Bersama, Sebuah Ikhtiar Untuk Saling Menguatkan Pegawai Kementerian PANRB

Monday, 12 July 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Covid-19 masih menyebar secara aktif di Indonesia, tak terkecuali di lingkungan Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB). Dukungan dan doa bagi sesama sangat berarti untuk situasi saat ini.

Agen perubahan Kementerian PANRB berinisiatif menggelar doa bersama secara virtual. Kegiatan ini bertujuan untuk saling mendoakan kesembuhan dan juga menguatkan para pegawai Kementerian PANRB serta masyarakat Indonesia dalam menghadapi pandemi yang belum jua usai ini.

“Kita sedang menghadapi pandemi yang belum terkendali sepenuhnya. Maka itu, mari kita luangkan waktu sejenak untuk memohon kepada Allah SWT agar saudara-saudara kita yang saat ini terkonfirmasi positif Covid-19 diberikan kesembuhan,” ujar Sekretaris Kementerian PANRB Dwi Wahyu Atmaji dalam kegiatan Doa Bersama Untuk Kesembuhan dan Kesehatan Rekan-rekan Kementerian PANRB yang digelar secara virtual, Minggu (11/07).

Kegiatan ini merupakan yang kedua kalinya digelar oleh Kementerian PANRB. Sebelumnya, doa bersama juga digelar pada 3 Juli 2021 lalu, bertepatan dengan hari pertama diterapkannya Pembelakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat oleh pemerintah. Doa bersama yang dipimpin oleh Wahidul Kahhar tersebut dihadiri oleh pejabat dan pegawai di lingkungan Kementerian PANRB.

Dikatakan Atmaji, penerapan protokol kesehatan dan vaksinasi adalah ikhtiar yang terus harus dilakukan untuk menghadapi pandemi ini. Oleh karena itu, Kementerian PANRB akan menggelar program vaksinasi Covid-19 bagi keluarga pegawai untuk menyukseskan program nasional pemerintah tersebut.

Untuk diketahui, pelaksanaan vaksinasi bagi keluarga pegawai ini bekerja sama dengan Kepolisian Negara RI. “Siapa saja yang serumah bisa ikut vaksinasi di kantor. Baik orang tua, adik, mertua, maupun babysitter yang sehari-hari berada di rumah kita,” pungkasnya.

See also  Mendagri: Momentum Pilkada Dapat Dimanfaatkan sebagai Sebagai Program Padat Karya

Berita Terkait

Perusahaan Jepang Tawarkan LCCN Untuk Pengelolaan Sampah di Banten
Bekali Pemimpin Masa Depan, Kementerian PU Gandeng Kemenhan dan Unhan
Kementerian PANRB Tekankan Konsep Pelayanan Prima Secara Menyeluruh: Praktik Baik dilakukan pada 16 Kab/Kota di Jawa Tengah
#PMII UNPAM Gelar Aksi Tuntut Transparansi Dinas DSDABMBK Kota Tangerang Selatan#
Lepas 5.000 Pelari, Tamsil Linrung Puji Sport Tourism Jadi Lokomotif Baru Ekonomi Daerah
Tamsil Linrung Bakal Hadiri Tabligh Akbar Nasional Bersama Bupati Sidrap
Evaluasi Perda Pengelolaan Sampah di DIY, Senator asal DIY Bahas Roadmap Penanganan Sampah
Haji Uma Silaturahmi dengan Pangdam IM, Bahas Situasi Keamanan dan Pembangunan Daerah

Berita Terkait

Tuesday, 13 May 2025 - 18:48 WIB

Perusahaan Jepang Tawarkan LCCN Untuk Pengelolaan Sampah di Banten

Tuesday, 6 May 2025 - 18:28 WIB

Bekali Pemimpin Masa Depan, Kementerian PU Gandeng Kemenhan dan Unhan

Tuesday, 6 May 2025 - 08:53 WIB

Kementerian PANRB Tekankan Konsep Pelayanan Prima Secara Menyeluruh: Praktik Baik dilakukan pada 16 Kab/Kota di Jawa Tengah

Monday, 28 April 2025 - 22:14 WIB

#PMII UNPAM Gelar Aksi Tuntut Transparansi Dinas DSDABMBK Kota Tangerang Selatan#

Sunday, 13 April 2025 - 16:33 WIB

Lepas 5.000 Pelari, Tamsil Linrung Puji Sport Tourism Jadi Lokomotif Baru Ekonomi Daerah

Berita Terbaru

Berita Utama

Pertemuan ke 26 General Committee PUIC Resmi Dibuka Puan Maharani

Wednesday, 14 May 2025 - 14:16 WIB

News

Putra Mahkota Brunei Jemput Prabowo Menuju Istana Nurul Iman

Wednesday, 14 May 2025 - 14:06 WIB

Berita Utama

Jurus Kemenperin Bikin Industri Rendang Semakin Nendang

Wednesday, 14 May 2025 - 13:53 WIB