bank bjb Manjakan Agen bjb BiSA! dengan Hadiah Voucher Belanja dan Saldo DigiCash

Thursday, 27 April 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – bank bjb selalu memanjakan Agen bjb BiSA! dengan berbagai promo dan banyak program menarik yang menguntungkan, salah satunya melalui Kejar Setoran Agen bjb BiSA!.

Program Kejar Setoran Agen bjb BiSA! adalah program promosi pemberian hadiah dalam bentuk voucher belanja atau saldo DigiCash untuk para Agen bjb BiSA! yang berhasil melayani dan menghimpun jumlah nilai setoran tunai (total amount) terbesar khusus produk tabungan bank bjb selama periode program yang berlaku 20 Maret – 19 Mei 2023.

“Kejar Setoran Agen bjb BiSA! merupakan program yang memanjakan Agen bjb BiSA! dengan memberikan hadiah voucher belanja atau saldo DigiCash sebagai bentuk apresiasi,” ujar Pemimpin Divisi Corporate Secretary bank bjb Widi Hartoto.

Program Setoran Agen bjb BiSA! berlaku bagi seluruh Agen bjb BiSA! yang terdaftar dan aktif bertransaksi baik yang menggunakan media delivery channel mesin EDC Android atau bjb BiSA! mobile.

Pemenang ditentukan dari jumlah total penerimaan layanan transaksi setoran tunai terbesar melalui pemeringkatan (ranking) di akhir periode program.

Apabila terdapat agen yang memiliki jumlah nilai total penerimaan transaksi setoran yang sama di akhir periode program, maka pemenang ditentukan dari jumlah fee agen tertinggi dari fitur layanan transaksi setoran tunai selama periode program.

Layanan penerimaan setoran tunai yang diperhitungkan kedalam program ini adalah setoran tunai yang dilakukan oleh agen bjb BiSA! yang masuk kedalam produk tabungan bjb Tandamata, bjb Tandamata Gold, bjb Tandamata MyFirst, bjb Tandamata Bisnis, bjb Tandamata Purnabakti, bjb Simpeda, dan bjb TabunganKu.

bank bjb memberikan hadiah Top up DigiCash/ voucher belanja senilai Rp1 juta untuk 2 agen dengan tiering total setoran ≥Rp500 juta, Top up DigiCash/ voucher belanja senilai Rp750 ribu untuk 2 agen dengan tiering total setoran ≥Rp400 juta, Top up DigiCash/ voucher belanja senilai Rp500 ribu untuk 2 agen dengan tiering total setoran ≥Rp300 juta, Top up DigiCash/ voucher belanja senilai Rp250 ribu untuk 5 agen dengan tiering total setoran ≥Rp200 juta, serta Top up DigiCash/ voucher belanja untuk 20 agen dengan tiering total setoran ≥Rp100 juta.

See also  Task Force Energy, Sustainability & Climate B20 Tegaskan Tiga Rekomendasi Dukung Net Zero Emisi Karbon

“bank bjb senantiasa memberikan apresiasi dan mendorong Agen bjb BiSA! untuk terus aktif melayani dan menghimpun jumlah nilai setoran tunai (total amount),” kata Widi.

Berita Terkait

Bank Mandiri Kembali Raih Best Bank in Indonesia versi Global Finance, Perkuat Transformasi Digital dan Ekonomi Inklusif
Jelang Sumpah Pemuda, Komut PLN EPI Kunjungi PLTU Timor-1, Semangati Para Pekerja dan Pastikan Pasokan Batubara Aman
Trade Expo Indonesia 2025: UMKM Pertamina Sukses Catat Transaksi Rp269 Miliar Hingga Kebanjiran Minat Ekspor
Sambut HLN Ke-80, PLN Berbagi Terang Untuk Masyarakat di Berbagai Daerah
BRI Perluas Akses KPP untuk 3 Juta Rumah Asta Cita
Integrated Terminal Dumai, Penjaga Pasokan Energi di Tengah Sumatera
Purbaya Sampaikan Capaian Satu Tahun Pemerintahan Prabowo-Gibran Bidang Ekonomi
Kecerdasan Buatan Kunci Stabilitas Produksi Sumur Rokan

Berita Terkait

Tuesday, 21 October 2025 - 14:17 WIB

Bank Mandiri Kembali Raih Best Bank in Indonesia versi Global Finance, Perkuat Transformasi Digital dan Ekonomi Inklusif

Tuesday, 21 October 2025 - 12:29 WIB

Jelang Sumpah Pemuda, Komut PLN EPI Kunjungi PLTU Timor-1, Semangati Para Pekerja dan Pastikan Pasokan Batubara Aman

Monday, 20 October 2025 - 20:22 WIB

Trade Expo Indonesia 2025: UMKM Pertamina Sukses Catat Transaksi Rp269 Miliar Hingga Kebanjiran Minat Ekspor

Sunday, 19 October 2025 - 19:10 WIB

Sambut HLN Ke-80, PLN Berbagi Terang Untuk Masyarakat di Berbagai Daerah

Saturday, 18 October 2025 - 16:11 WIB

BRI Perluas Akses KPP untuk 3 Juta Rumah Asta Cita

Berita Terbaru

ilustrasi / foto ist

Megapolitan

Tarif Foto Komersil RTH Pemprov DKI

Wednesday, 22 Oct 2025 - 09:13 WIB