Menpora Menerima Dubes RI untuk Mexico Bahas Kerjasama Dibidang Olahraga

Tuesday, 14 January 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS,com – Menpora Zainudin Amali  menerima Dubes RI untuk Mexico Cheppy T. Wartono di ruang kerjanya, Kemenpora, Jakarta, Selasa  (14/1) pagi. Pertemuan tersebut membahas kerjasama dibidang olahraga antara Indonesia dengan Mexico. Cheppy menyampaikan keinginan pemerintah Mexico untuk menjalin kerjasama dibidang olahraga.

“Kami datang kemari ingin menyampaikan keinginan pemerintah Mexico untuk menjalin kerjasama di bidang olahraga terutama di bidang sepakbola dan tinju yang menjadi kekuatan di Mexico. Dan kami berharap dapat disambut dengan baik oleh Pak Menpora,” jelasnya.

“Selain sepakbola dan tinju, pihak Mexico juga mengharapkan ada kerjasama di cabor bulutangkis dan pencaksilat. Khusus untuk sepakbola dan tinju sudah pernah diusulkan untuk melakukan MoU  oleh Mexico sejak tiga tahun yang lalu dan tahun ini kita harapkan bisa  direalisasikan oleh kedua negara,” tambahnya.

Terkait bantuan Mexico untuk persiapan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 tahun 2021, Cheppy mengatakan bahwa Federasi Sepakbila Mexico  akan membantu dalam hal apapun. “Saya sudah bertemu dengan Federasi Sepakbola Mexico, mereka akan membantu Indonesia  sebagai tuan rumah piala dunia U-20 tahun 2021. Dan Mexico siap membantu dalam hal apapun di sepakbola,” jelasnya.

Menanggapi hal tersebut, Menpora  menyambut baik kerjasama ini. Ia juga mendorong cabor tinju dan sepakbola untuk lebih baik lagi ke depan agar dua cabor ini bisa ikut di Olimpiade. “Terima kasih saya ucapkan kepada Pak Dubes yang sudah mengunjungi kantor kami.  Satu hal yang sangat luar biasa yang disampaikan Pak Dubes ada potensi yang bisa kita kerjasamakan di bidang olahraga. Dua cabor ini menjadi olahraga yang akan kita dorong ke depan, karena kita berharap cabor tinju dan sepakbola  kita bisa ikut di Olimpiade,” ucap Menpora.

See also  Direktur Utama Jasa Marga Raih Penghargaan Indonesia Best 50 CEO 2024 dalam Ajang 5th Anniversary Indonesia Best CEO Awards 2024

Untuk  sepakbola, lanjutnya, banyak potensi yang kita bisa kerjasama terutama dalam hal pengelolaan sepakbola dan membangun ekosistem sepakbola. “Pengelolaan sepakbola di Mexico ini sangat baik dan saya kira sesuatu yang baik perlu untuk kita tiru,” jelasnya.

Berita Terkait

Rampungkan Pembangunan SUTT 150 kV Lubuk Linggau-Tebing Tinggi, PLN Perkuat Sistem Kelistrikan Sumsel
Sinergi Kementerian PU dan Kementerian Perhubungan, Tingkatkan Konektivitas Melalui Akses Simpul Transportasi
Keluarga Besar GNRI & Taboas Maluku Siap Mengawal Pemerintahan Prabowo-Gibran Jika Maluku Tak Di Anaktirikan.
IATPI dan Systemiq Lestari Indonesia Jalin Kerja Sama Pengelolaan Sampah Berkelanjutan
MoU dengan KKP, Mendes Yandri Optimis Desa Mampu Penuhi Bahan Baku Protein Suplai Program Makan Bergizi Gratis
Sosialisasi Empat Pilar MPR RI: Anggota MPR RI Yulian Gunhar Tegaskan Pentingnya Persatuan Menjelang Pilkada
Kementerian PU Dorong Asosiasi Profesi Tingkatkan Keselamatan dan Keandalan Sistem Kelistrikan pada Bangunan Gedung
Bahas isu penting, Sri Mulyani Adakan Pertemuan Bilateral di London

Berita Terkait

Monday, 25 November 2024 - 22:27 WIB

Rampungkan Pembangunan SUTT 150 kV Lubuk Linggau-Tebing Tinggi, PLN Perkuat Sistem Kelistrikan Sumsel

Monday, 25 November 2024 - 22:23 WIB

Sinergi Kementerian PU dan Kementerian Perhubungan, Tingkatkan Konektivitas Melalui Akses Simpul Transportasi

Monday, 25 November 2024 - 22:04 WIB

Keluarga Besar GNRI & Taboas Maluku Siap Mengawal Pemerintahan Prabowo-Gibran Jika Maluku Tak Di Anaktirikan.

Monday, 25 November 2024 - 17:56 WIB

IATPI dan Systemiq Lestari Indonesia Jalin Kerja Sama Pengelolaan Sampah Berkelanjutan

Monday, 25 November 2024 - 17:41 WIB

MoU dengan KKP, Mendes Yandri Optimis Desa Mampu Penuhi Bahan Baku Protein Suplai Program Makan Bergizi Gratis

Berita Terbaru