Mencatat Perjalanan Sejarah Parlemen

Friday, 16 October 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Parlemen Indonesia sempat mengalami berbagai bentuk, mengikuti bentuk negara yang dianut. Mulai dari Volksraad di era kolonialisme, lalu parlementer di era kemerdekaan, parlemen gotong royong di era Demokrasi Terpimpin, hingga parlemen yang hadir di era modern saat ini. Sejarah perjalanan parlemen Indonesia pun terekam dan dicatat dalam sebuah buku “Seabad Rakyat Indonesia Berparlemen”.

Diinisiasi Museum DPR RI, buku tersebut dibedah lewat diskusi virtual yang menghadirkan tiga pembicara bidang sejarah, yaitu Asvi Warman Adam (sejarawan LIPI), Mohammad Iskandar (sejarawan UI), dan Nur Janti (periset sejarah, mahalah Historia). Acara yang helat pada Kamis (15/10/2020) itu, dihadiri pula Ketua Bdan Urusan Rumah Tangga (BURT) DPR RI Agung Budi Santoso.

Dalam sambutannya, Agung mengatakan, Bangsa Indonesia sudah lebih dari 100 tahun berparlemen. Walau akses menyuarakan aspirasi rakyat sangat terbatas di parlemen era kolonialisme, namun banyak tokoh politik penting di Indonesia yang lahir dan memperjuangkan aspirasi rakyat. “Banyak tokoh nasionalis yang menyuarakan aspirasi rakyat dan memperjuangkan kemerdekaan Indonesia. Aspirasi masyarakat diperjuangkan secara maksimal oleh Anggota Dewan, seperti Muhamad Husni Thamrin, Cipto Mangkusumo, Muhammad Yamin, Otto Iskandardinata, dan sebagainya,” ucap Agung.

Catatan sejarah parlemen ini penting direkam kembali dalam memori anak bangsa. Perjalanan parlemen di Republik ini juga menggambarkan sejarah politik Indonesia. Bedah buku yang dimoderatori Achmad Sani Alhusain ini, ingin “menguliti” buku Seabad Rakyat Indonesia Berparlemen. Buku ini lalu dibedah para sejarawan dengan tajuk “Upaya Menyatukan Republik Indonesia 1950-1960 dan Wajah Baru Parlemen Indonesia”.

Sejarah juga mencatat, Indonesia pernah berbentuk Republik Indonesia Serikat (RIS), lalu berubah menjadi Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Tentu bentuk negara ini memengaruhi format parlemen di Tanah Air. “Harapan saya semoga buku sahabat rakyat Indonesia berparlemen dapat terkenal luas dan dapat dimanfaatkan Republik, baik dalam segi peningkatan wawasan parlemen maupun referensi penelitian. Saya berharap dapat membedah buku ini secara kondusif dengan peserta daring hari ini,” harap Agung.

See also  Kementerian PUPR Percepat Rehabilitasi dan Rekonstruksi Di NTT

Berita Terkait

Kementerian PUPR Kukuhkan Pengurus KORPRI Baru
Kementerian PU Salurkan Bansos Bagi Pengungsi Erupsi Gunung Semeru Lumajang
Pasca Erupsi Semeru, Kementerian PU Pulihkan Akses Lumajang-Malang
Teken Kontrak, Proyek Pengendali Banjir KSPP Merauke Segera Digarap
Tinjau Longsor Banjarnegara, Menteri Dody Terjunkan 18 Excavator
Purbaya: Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen, Awal yang Baik
Kementerian PUPR Perkuat Pemantauan Infrastruktur Pasca Erupsi Semeru
Ikon Baru Kota Solo, Underpass Joglo Garapan Hutama Karya Diresmikan Presiden Prabowo

Berita Terkait

Tuesday, 25 November 2025 - 06:17 WIB

Kementerian PUPR Kukuhkan Pengurus KORPRI Baru

Tuesday, 25 November 2025 - 06:13 WIB

Kementerian PU Salurkan Bansos Bagi Pengungsi Erupsi Gunung Semeru Lumajang

Sunday, 23 November 2025 - 06:41 WIB

Pasca Erupsi Semeru, Kementerian PU Pulihkan Akses Lumajang-Malang

Saturday, 22 November 2025 - 11:49 WIB

Teken Kontrak, Proyek Pengendali Banjir KSPP Merauke Segera Digarap

Friday, 21 November 2025 - 07:53 WIB

Tinjau Longsor Banjarnegara, Menteri Dody Terjunkan 18 Excavator

Berita Terbaru

Berita Terbaru

Kementerian PUPR Kukuhkan Pengurus KORPRI Baru

Tuesday, 25 Nov 2025 - 06:17 WIB