Pertamina Resmikan SPBU dan Luncurkan Pertamax Turbo di Jalan Pramuka

Wednesday, 13 January 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

dok. Pertamina

dok. Pertamina

DAELPOS.com – Pertamina melalui Marketing Operation Region (MOR) VI Kalimantan wilayah Kalimantan Barat meresmikan Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) Singkawang 64.791.23 yang berlokasi di Jalan Pramuka, Nomor 40-B Sekip Lama Singkawang Tengah, Kota Singkawang pada Senin, (11/01).

Peresmian SPBU ini sekaligus meluncurkan hadirnya pertama kali produk Pertamax Turbo di Kota Singkawang. Turut hadir pada peresmian tersebut Asisten Pemerintahan Setda Singkawang Heri Apriyadi, Dandim Singkawang Letkol Inf Condro Edi Wibowo, dan jajarannya. 

Sales Branch Manager II Kalimantan Barat (SBM II Kalbar) Avip Noor Yulian ditemui di lokasi peresmian menerangkan bahwa peresmian SPBU baru tersebut, juga dirangkai dengan peluncuran penjualan BBM jenis Pertamax Turbo. “SPBU itu akan menjual produk BBM berkualitas yakni BBM jenis Pertalite, Pertamax, Pertamina Dex dan Pertamax Turbo,” ujar Avip.

SPBU ini juga merupakan salah satu starting point dan dipastikan memiliki multiplier effect bagi masyarakat sekitar di mana masyarakat sekitar daerah Jalan Pramuka dapat mengakses bahan bakar lebh dekat dan dapat menggerakkan perekonomian di sekitarnya.

Di Kota Singkawang sendiri terdapat peningkatan konsumsi Bakar Khusus (BBK) berjenis Gasoline (Pertamax) sebanyak 45% atau 740 KL pada tahun 2020 bila dibandingkan dengan tahun 2019 yaitu 512 KL. Begitu pula halnya dengan BBK berjenis gasoil (Pertamina Dex), pada tahun 2020 konsumsi meningkat meningkat 6% atau 67 KL dari 63 KL pada tahun 2019.

Sementara itu, Asisten Pemerintahan dan Kesra Pemkot Singkawang, Heri Apriadi mengatakan Pemkot Singkawang menyambut baik dibukanya SPBU 64.791.23 yang berlokasi di jalan Pramuka kali ini.

“Tentunya kehadiran SPBU PT Dharma Migas Cemerlang di Singkawang Utara ini menambah jumlah SPBU yang ada di Singkawang, apalagi sebagai kota pariwisata, perdagangan dan jasa di Kalbar dengan pertimbangan mobilitas tinggi ini maka kehadiran SPBU ini memang diperlukan, dan menjadi SPBU alternatif bagi masyarakat yang membutuhkan BBM,” ujarnya.

See also  Ketua KPU Tangsel Bambang Dwitoro Meninggal Dunia

Heri juga menambahkan bahwa SPBU ini melengkapi lima titik jalan masuk Singkawang. “Arah Pemangkat ke Singkawang sudah ada SPBU-nya, dari Pontianak ke Singkawang juga sudah ada. Kemudian jalur Sagatani juga sudah ada. Demikian pula untuk jalur Bengkayang sekarang sudah ada, dengan hadirnya SPBU 64.791.23 PT Dharma Migas Cemerlang semakin melengkapi SPBU di Kota Singkawang,” tambahnya. 

Dia berharap, juga berdampak pada peningkatan perekonomian masyarakat sekitar dan terciptanya lapangan kerja baru.

Susanto August Satria, Unit Manager Comm, Rel & CSR Kalimantan mengungkapkan bahwa hadirnya Pertamax Turbo ini juga menjadi opsi tambahan BBM berkualitas bagi masyarakat Kota Singkawang. Konsumsi yang meningkat akan Bahan Bakar Khusus (Pertalite, Pertamax, Dexlite, dan Pertamina Dex) menunjukkan bahwa kesadaran masyarakat untuk lingkungan dan kendaraanya juga semakin meningkat.

“Kota Singkawang yang sangat strategis memerlukan opsi produk kualitas tinggi lainnya yang dimiliki Pertamina. Kendaraan yang memiliki spesifikasi tinggi sekarang dapat menikmati Pertamax Turbo di SPBU di Jalan Pramuka. Masyarakat pun sekarang lebih menyadari bahwa penggunaan BBM yang berkualitas tinggi dengan RON minimal 90 akan baik untuk lingkungan dan untuk kendaraannya,” ungkap Satria.

Berita Terkait

Lepas 5.000 Pelari, Tamsil Linrung Puji Sport Tourism Jadi Lokomotif Baru Ekonomi Daerah
Tamsil Linrung Bakal Hadiri Tabligh Akbar Nasional Bersama Bupati Sidrap
Evaluasi Perda Pengelolaan Sampah di DIY, Senator asal DIY Bahas Roadmap Penanganan Sampah
Haji Uma Silaturahmi dengan Pangdam IM, Bahas Situasi Keamanan dan Pembangunan Daerah
H-8 Lebaran, Volume Kendaraan Melonjak di Ruas Jalan Layang MBZ
DPRD dan Instansi Terkait Awasi Kualitas BBM di SPBU dan Tinjau Proses Distribusi di Fuel Terminal Tolitoli
Kementerian PU Lakukan Penandatanganan KPBU Pembangunan Flyover Sitinjau Lauik I di Sumatera Barat
Bantu Penanganan Banjir di Banten, Kementerian PU Dorong Pengendalian Tata Ruang di Wilayah Sungai

Berita Terkait

Sunday, 13 April 2025 - 16:33 WIB

Lepas 5.000 Pelari, Tamsil Linrung Puji Sport Tourism Jadi Lokomotif Baru Ekonomi Daerah

Saturday, 12 April 2025 - 09:19 WIB

Tamsil Linrung Bakal Hadiri Tabligh Akbar Nasional Bersama Bupati Sidrap

Tuesday, 8 April 2025 - 18:18 WIB

Evaluasi Perda Pengelolaan Sampah di DIY, Senator asal DIY Bahas Roadmap Penanganan Sampah

Friday, 28 March 2025 - 18:31 WIB

Haji Uma Silaturahmi dengan Pangdam IM, Bahas Situasi Keamanan dan Pembangunan Daerah

Monday, 24 March 2025 - 22:02 WIB

H-8 Lebaran, Volume Kendaraan Melonjak di Ruas Jalan Layang MBZ

Berita Terbaru

Berita Utama

KRL Buatan Dalam Negeri Tiba, Siap Uji Coba

Monday, 21 Apr 2025 - 23:02 WIB

Ketua DPR RI Puan Maharani / foto ist

Politik

Hari Kartini, Puan: Perempuan RI Harus Berani Bersuara

Monday, 21 Apr 2025 - 20:20 WIB

Berita Utama

Hutama Karya Bangun Negeri Bersama Srikandi Tangguh dan Profesional

Monday, 21 Apr 2025 - 18:16 WIB