Pertamina Group Buka Lowongan BPS 2021 Untuk Fresh Graduate

Friday, 18 June 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Pertamina Group membuka lowongan Bimbingan Profesi Sarjana (BPS) 2021 bagi lulusan S1/D4 dari berbagai jurusan. Rekrutmen BPS PERTAMINA 2021 berbeda dari tahun sebelumnya, disesuaikan dengan kebutuhan sesuai struktur organisasi baru terkait Holding & Subholding. 

Registrasi bagi para pelamar dibuka pada 18 – 22 Juni 2021. Para pelamar dapat melakukan registrasi di akun website karier Perusahaan https://recruitment.pertamina.com/ 

Syarat Umum Pelamar:
1) Sudah registrasi data di akun website karier Perusahaan https://recruitment.pertamina.com/ dan telah melengkapi data – data sebagai calon pekerja.
2) Usia maksimal 27 tahun pada tahun 2021
3) Memiliki Ijazah S1/D4 atau Ijazah Sementara/Surat Keterangan Lulus untuk lulusan Tahun 2021
4) IPK minimal 3.00 dari skala 4.00
5) Akreditasi Universitas minimal B atau Baik Sekali
6) Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah operasi Pertamina Group (Sabang sampai Merauke)

“Kesempatan menjadi Perwira Pertamina ini terbuka lebar bagi putra-putri terbaik bangsa yang ingin mengabdikan dirinya di BUMN khususnya sektor energi,” ujar  Pjs. Senior Vice President Corporate Communications & Investor Relations Pertamina, Fajriyah Usman.

Lebih lanjut Fajriyah menyampaikan tahapan yg harus dilalui para pelamar hingga diterima pada rekrutmen meliputi Pendaftaran, Seleksi Administrasi, Online Test, Interview Online, Interview User & HC, Medical Check Up, Interview Top Management (jika diperlukan) dan Yudisium.

Posisi yang ditawarkan pada rekrutmen BPS PERTAMINA 2021 terdiri dari :

  1. PT Pertamina Lubricants (PTPL) (Anak Usaha Subholding Commercial & Trading)
    Syarat khusus: Lulusan dari Teknik Industri; Teknik Mesin; Teknik Kimia, Teknik Sipil, Teknik Elektro, Ekonomi, Manajemen/Bisnis, Akuntansi, Hukum
  2. Subholding Commercial & Trading – PT Pertamina Patra Niaga (PTPPN)
    Syarat khusus: Lulusan dari Teknik Industri, Teknik Mesin, Teknik Kimia, Teknik Sipil, Teknik Elektro, Teknik Informatika, Ekonomi, Manajemen/Bisnis, Akuntansi, Ilmu Komputer
  3. Subholding Shipping – PT Pertamina International Shipping (PIS)
    Syarat khusus: Lulusan dari Teknik (diutamakan Teknik Perkapalan, Teknik Industri, Teknik Kelautan, Teknik Mesin, Teknik Elektro, Teknik Informatika), Statistik, Ekonomi, Hukum, Ilmu Pelayaran
  4. PT Pertamina Geothermal Energy (PGE) (Anak Usaha Subholding Power & New Renewable Energy)
    Syarat khusus: Lulusan dari Teknik Mesin, Teknik Elektro, Teknik Elektro Arus Lemah, Teknik Fisika, Teknik Sipil, Teknik Lingkungan, Teknik Perminyakan, Teknik Pertambangan, Teknik Geologi, dan Teknik Kimia
  5. Subholding Refining & Petrochemical – PT Kilang Pertamina Internasional (KPI)
    Syarat khusus: Lulusan dari Teknik Kimia; Teknik Elektro; Teknik Fisika; Teknik Mesin; Teknik Lingkungan
See also  Bareskrim Periksa Adrian Herling Waworuntu Sebagai saksi Pembobol Bank BNI

“Seluruh proses pendaftaran dan seleksi tidak dipungut biaya apapun. Hati-hati terhadap segala bentuk penipuan yang mengatasnamakan Pertamina. Pastikan selalu akses kanal informasi resmi perusahaan. Jika ada yang akan ditanyakan bisa hubungi Pertamina Call Center 135 atau email ke pcc135@pertamina.com,” imbuh Fajriyah.

Berita Terkait

Sambut HUT Ke 13 PT Jasamarga Bali Tol Selenggarakan Temu Pelanggan
Kolaborasi dengan BRIN, Mendes Yandri Yakin Berhasil Majukan Desa hingga Tingkatkan GDP Indonesia
Pelaksanaan Program Swasembada Pangan, Menteri Dody Tinjau Rehabilitasi DI Mrican di Nganjuk
Mendes Yandri Ajak Bank Dunia Sukseskan Program Prabowo
ASDP Siap Sambut Nataru, Maksimalkan Layanan Penyeberangan Jawa-Bali
Tingkatkan Kesadaran Keselamatan Berkendara Kepada Generasi Muda, Jasa Marga Selenggarakan Acara Road Safety Rangers 2024
Produk Hilir Sawit Capai 193 jenis, Ekspornya Tembus Rp 450 Triliun
KTT G20 Brasil, Prabowo Tegaskan Komitmen Indonesia Pada Transisi Energi

Berita Terkait

Saturday, 23 November 2024 - 13:16 WIB

Sambut HUT Ke 13 PT Jasamarga Bali Tol Selenggarakan Temu Pelanggan

Friday, 22 November 2024 - 10:52 WIB

Kolaborasi dengan BRIN, Mendes Yandri Yakin Berhasil Majukan Desa hingga Tingkatkan GDP Indonesia

Friday, 22 November 2024 - 10:40 WIB

Pelaksanaan Program Swasembada Pangan, Menteri Dody Tinjau Rehabilitasi DI Mrican di Nganjuk

Friday, 22 November 2024 - 08:28 WIB

Mendes Yandri Ajak Bank Dunia Sukseskan Program Prabowo

Thursday, 21 November 2024 - 13:36 WIB

ASDP Siap Sambut Nataru, Maksimalkan Layanan Penyeberangan Jawa-Bali

Berita Terbaru

ilustrasi / foto ist

Berita Utama

Realisasi Anggaran Pendidikan Hingga Oktober 2024 Capai Rp463,1 Triliun

Saturday, 23 Nov 2024 - 17:15 WIB

Olahraga

Petrokimia Gresik Juara Livoli Divisi Utama 2024

Saturday, 23 Nov 2024 - 17:05 WIB

Daerah

BULD DPD RI Evaluasi Tata Kelola Desa Hadapi Tantangan Global

Saturday, 23 Nov 2024 - 14:15 WIB

Nasional

Menteri PANRB Paparkan Progres Penataan Organisasi KMP Hingga SAKP

Saturday, 23 Nov 2024 - 14:11 WIB