Anies Tinjau Vaksinasi Anak di Balai Kota

Monday, 5 July 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

foto Ist

foto Ist


DAELPOS.com
– Gubernur Provinsi DKI Jakarta, Anies Baswedan meninjau pelaksanaan vaksinasi bagi anak di Ruang Pola, Balai Kota Provinsi DKI Jakarta Senin (5/7). Ia menyatakan, sejak 1 Juli 2021 Pemprov DKI Jakarta memfasilitasi vaksinasi untuk anak-anak usia 12-18 tahun melalui aplikasi JAKI.

“Daftarnya silakan di JAKI. Sebuah aplikasi, kemudian dari situ Anda bisa memilih tempat dan waktu. Saya mengajak orang tua mengarahkan anak-anak untuk ikut vaksin. Salah satunya di balai kota yang memang biasa digunakan untuk kegiatan vaksinasi,” ujar Gubernur Anies usai melakukan peninjauan.

Menurutnya, anak-anak juga bisa mendapat layanan vaksinasi di fasilitas kesehatan lain seperti puskesmas kecamatan beserta orang tua dan adik kakak yang terdaftar dalam satu Kartu Keluarga (KK).

“Kalau orang tua ikut vaksinasi, ajak anak, satu KK tinggal bawa kartu keluarga lalu langsung divaksin. Kalau orang sudah terdaftar tapi anaknya belum, ajak saja datang sama-sama. Jadi tidak perlu datang dua kali, daftar dua kali. Prinsipnya untuk mereka yang berdomisili di Jakarta. Kalau Anda tinggal di Jakarta, walau KTP bukan Jakarta, bisa vaksin di sini. Jadi siapapun yang tinggal di Jakarta bisa dapat vaksin,” ungkapnya.

Mengenai target vaksinasi anak-anak, ia menjelaskan, ada 1,3 juta anak usia 12-18 tahun yang didorong untuk mengikuti vaksinasi secara langsung maupun melalui para orang tua. Agar tidak repot, sambungnya, Pemprov DKI Jakarta mendorong para orang tua membawa anak-anak saat vaksinasi.

Sebagai tambahan informasi,  jumlah sasaran vaksinasi total Provinsi DKI Jakarta mencapai 8.815.157 orang. Untuk Vaksinasi Program, total dosis satu per 4 Juli sebanyak 4.800.657 orang (54,5%), dengan jumlah yang divaksin sebanyak 118.645 orang. Sedangkan total dosis dua mencapai 1.935.269 orang (22%), dengan jumlah yang divaksin 3.464 orang.Paragraph

See also  Jokowi: Ekspor Minyak Goreng Dibuka Kembali 23 Mei 2022

Vaksinasi untuk anak usia 12-18 tahun dosis satu mencapai 0,1%. Sedangkan, warga usia 18-59 tahun dosis satu  53,1% dan vaksinasi dosis 2 mencapai 17,7%. Lalu, pada kelompok lansia, vaksinasi dosis satu telah mencapai 65,8% dan dosis dua mencapai 58,7%. Selanjutnya, vaksinasi gotong royong dosis satu telah diberikan kepada 94.471 orang dan dosis dua kepada 34.298 orang.

Berita Terkait

Tinjau Jembatan Pantai Dona di Aceh Tenggara, Menteri Dody Beri Solusi Bangun Sabo Dam di Kawasan Hulu Sungai Alas
Kementerian PU Gerak Cepat Tangani Banjir di Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan
Gerak Cepat Kementerian PU Tangani Sungai Muara Pisang Pascabanjir
Bersama Kementerian PU, Hutama Karya Perkuat dan Percepat Dukungan Pemulihan Pascabencana di Aceh
Tol Kutepat Segmen Sinaksak–Simpang Panei Catat 88.867 Kendaraan saat Fungsional Nataru 2025/2026
Kementerian PU Bersihkan 52 Fasilitas Umum di Aceh Tamiang
Kementerian PU Percepat Pembangunan Huntara di Aceh Tamiang, 7 Blok untuk 84 KK Tuntas 10 Januari 2026
Kementerian PU Siagakan 1.709 Alat Berat untuk Penanganan Bencana di Aceh, Sumut, dan Sumbar

Berita Terkait

Tuesday, 13 January 2026 - 19:09 WIB

Tinjau Jembatan Pantai Dona di Aceh Tenggara, Menteri Dody Beri Solusi Bangun Sabo Dam di Kawasan Hulu Sungai Alas

Saturday, 10 January 2026 - 01:55 WIB

Kementerian PU Gerak Cepat Tangani Banjir di Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan

Friday, 9 January 2026 - 09:07 WIB

Gerak Cepat Kementerian PU Tangani Sungai Muara Pisang Pascabanjir

Thursday, 8 January 2026 - 10:09 WIB

Bersama Kementerian PU, Hutama Karya Perkuat dan Percepat Dukungan Pemulihan Pascabencana di Aceh

Wednesday, 7 January 2026 - 20:47 WIB

Tol Kutepat Segmen Sinaksak–Simpang Panei Catat 88.867 Kendaraan saat Fungsional Nataru 2025/2026

Berita Terbaru

Berita Utama

Hutama Karya Fungsionalkan Tol Sigli–Banda Aceh hingga Januari 2026

Wednesday, 14 Jan 2026 - 09:00 WIB

Ekonomi - Bisnis

Gerak Cepat PU–Hutama Karya Tangani Darurat Bencana di Sumatra Utara

Tuesday, 13 Jan 2026 - 20:10 WIB