Pesan Megawati: Generasi Muda Jangan Lupa Sejarah Kemerdekaan dan Harus Bisa Berdikari

Tuesday, 17 August 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

foto Ist / Net

foto Ist / Net

DAELPOS.com –  Presiden kelima RI sekaligus Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri mengajak seluruh bangsa Indonesia, terutama generasi muda, untuk menatap masa depan dengan gagah berani, optimis,disertai dengan kepintaran untuk terus membangun Indonesia.

Megawati mengatakan, bangsa Indonesia tidak boleh terlena dengan usia kemerdekaan Republik Indonesia yang menginjak usia 76 tahun pada tahun ini karena Indonesia mesti berdiri selama ribuan tahun.

“Kita jangan terlena, kita baru berumur 76 tahun, kita inginnya kalau bisa ribuan tahun berdiri,” kata Megawati Soekarnoputri saat menyampaikan pesan dalam rangka HUT Kemerdekaan ke-76 RI yang yang disiarkan secara daring di Youtube Sekretariat Presiden, Selasa (17/8/2021).

Presiden kelima tersebut mengingatkan masyarakat agar tak melupakan dan meninggalkan sejarah Indonesia yang dibuat para pahlawan. Menurutnya sejarah penting untuk membangun jati diri bangsa Indonesia.

“Yang paling penting dari Bangsa Indonesia ini, kita harus ingat Jas Merah, Jangan Meninggalkan Sejarah. Tanpa itu, kita tak akan mengetahui kita bangsa dari mana,” kata Megawati.

Megawati meminta dalam HUT ke-76 RI ini, anak-anak muda Indonesia jangan hanya merasakan kemerdekaan secara seremonial saja. Mereka diminta untuk mendalami cita-cita ke depan dan melihat besarnya pengorbanan yang sudah dilakukan.

“Rasa kemerdekaan itu memang bukan hanya seremonial saja tapi harus didalami di dalam sebuah cita-cita ke depan bahwa begitu besar pengorbanan kita, karena apa arti merdeka itu, sebetulnya karena kita ingin mandiri,” katanya

Presiden kelima ini juga berpesan para generasi muda untuk bisa menatap masa depan dengan gagah berani dan penuh optimis. Berdiri di atas kaki sendiri (berdikari) untuk membangun negeri.

“Mari pemuda pemudi Indonesia menatap masa depan dengan penuh gagah berani dan pintar itu sebuah keharusan agar bisa kita membangun negeri ini dengan kekayaan yang belum di-manage untuk menghasilkan sesuatu untuk kita bisa berdiri di atas kaki kita sendiri dan semangat itu harus seperti apa nan tak kunjung padam,” kata Ketua Umum PDI Perjuangan ini.

See also  Dorong Penurunan Biaya Produksi Padi, Sultan Minta Pemerintahan Prabowo Tata Ulang Lembaga Pertanian Dan Pangan

“Penuh semangat, gotong royong, bangunlah jiwanya bangunlah badannya. Merdeka,” tegasnya.

Berita Terkait

Anggota MPR RI Yulian Gunhar: Persatuan Adalah Fondasi di Tengah Pelambatan Ekonomi
Yulian Gunhar Galang Persatuan Lewat Sosialisasi 4 Pilar dalam Suasana Hari Pendidikan Nasional
Pemuda di Garis Depan Pembangunan Berkelanjutan: BKSAP Tekankan Pentingnya Investasi pada Generasi Muda
PHK Massal Industri Media, Gus Hilmy: Alarm Bagi Demokrasi
Mencari Pengganti Hasan Nasbi, Saiful Huda Ems Sebut Haidar Alwi Paling Mumpuni
Yulian Gunhar Gelar Sosialisasi Empat Pilar MPR RI di Desa Kenten Laut, Banyuasin
Hari Kartini, Puan: Perempuan RI Harus Berani Bersuara
Perkuat Kolaborasi, Mendes Yandri Ingin GP Ansor Manfaatkan Jaringan Dukung Pembangunan Desa

Berita Terkait

Saturday, 10 May 2025 - 16:44 WIB

Anggota MPR RI Yulian Gunhar: Persatuan Adalah Fondasi di Tengah Pelambatan Ekonomi

Tuesday, 6 May 2025 - 18:58 WIB

Yulian Gunhar Galang Persatuan Lewat Sosialisasi 4 Pilar dalam Suasana Hari Pendidikan Nasional

Tuesday, 6 May 2025 - 18:35 WIB

Pemuda di Garis Depan Pembangunan Berkelanjutan: BKSAP Tekankan Pentingnya Investasi pada Generasi Muda

Sunday, 4 May 2025 - 19:08 WIB

PHK Massal Industri Media, Gus Hilmy: Alarm Bagi Demokrasi

Wednesday, 30 April 2025 - 07:51 WIB

Mencari Pengganti Hasan Nasbi, Saiful Huda Ems Sebut Haidar Alwi Paling Mumpuni

Berita Terbaru

Berita Terbaru

Mulai 15 Mei 2025 , Tarif Tol Kunciran–Serpong Resmi Naik

Tuesday, 13 May 2025 - 16:02 WIB