Pendidikan Politik, Momen Kebangkitan Perempuan NasDem

Thursday, 23 December 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Pelaksanaan pendidikan politik kader perempuan NasDem oleh DPW Garnita Jawa Timur meninggalkan kesan bagi para peserta. Lebih dari 50 kader perempuan NasDem Jawa Tengah turut mengikuti agenda yang digelar selama dua hari itu.

Dalam kegiatan tersebut, para kader perempuan NasDem mendapat berbagai materi dari petinggi Partai NasDem seperti dari Wakil Ketua MPR RI Lestari Moerdijat, Suyoto, dan Irma Suryani Chaniago. Ada pula materi yang dibawakan oleh Koordinator Jaringan Gusdurian, Alissa Wahid.

Ketua DPW Garnita Malahayati NasDem Jawa Tengah, Chairina Ulfa mengakui dirinya semakin bersemangat setalah mengikuti agenda ini. Ia juga mengaku bangga sebagai kader NasDem khususnya Garnita Malahayati.


“Sangat senang dan bangga sebagai keluarga NasDem Khususnya Garnita Malahayati. Jadi makin bersemangat pula untuk terus belajar dan menyelami politik agar keterlibatan perempuan dalam kancah politik makin meningkat,” ujar Chairina, Rabu (22/12).

Menurutnya, keterlibatan perempuan dalam politik perlu terus didorong mengingat berbagai diskriminasi dan hambatan yang dialami. Dalam hal ini, Chairina sangat mengapresisasi perempuan NasDem yang duduk sebagai anggota legislatif maupun eksekutif.

Dirinya juga mengapresiasi para peserta dari NasDem Jateng yang merupakan para pengurus Garnita, anggota legislatif perempuan, hingga para kader perempuan NasDem yang berasal dari berbagai wilayah.

“Saya sangat mengapresiasi kakak-kakak yang telah mengikuti acara ini. semoga ilmu yang kakak-kakak dapatkan bermanfaat dan dapat ditularkan pada sesama,” ia menambahkan.

Selanjutnya, Chairina juga berterima kasih pada DPW Garnita Malahayati Jatim yang telah memberikan kesempatan pada Garnita Jateng untuk turut belajar bersama. Ia yakin, momen ini menjadi kebangkitan bagi para kader perempuan NasDem terutama dalam menghadapi Pemilu 2024.

“Ini adalah momen kebangkitan perempuan NasDem. sebagai keluarga NasDem Khususnya Garnita, saya berharap agenda seperti ini akan terus ada sebagai penyemangat dan wahana penambah ilmu bagi perempuan-perempuan hebat di Indonesia,” pungkasnya.

See also  Gus Muhaimin: Stop Ekspor Limbah Plastik ke Indonesia

DPW Garnita Jawa Timur menggelar pendidikan politik kader perempuan NasDem yang diikuti oleh pengurus Garnita Jawa Timur dan Jawa Tengah, di Dyandra Convention Center, Surabaya, Senin (20/12). Acara yang berlangsung hingga Selasa (21/12) ini bertujuan untuk mendorong keterlibatan dan partisipasi perempuan dalam politik.

Berita Terkait

Posko Rumah Perjuangan Budhi Benyamin Sembiring, SH kerahkan 1000 kader untuk Pemenang Mas Pram – Bang Doel
Pantau Pilkada Serentak 2024: GKR Hemas Ajak JaDI Lakukan Pendidikan Politik Kebangsaan dari Akar Rumput
Ketua DPD RI: Keseimbangan Demokrasi dan Ekologi Dibutuhkan Untuk Masa Depan Bangsa
Bala Gibran, Ridwan Kamil Hadiri Tasyakuran Rahayu Saraswati, Ajak Masyarakat Bersatu “RIDO”
Ratusan Relawan RIDO Gelar dan Nobar Debat Pilkada di DPD Golkar
HUT ke-60 Partai Golkar, Dihadiri 3 Ribu Jaro Ade Ajak Kader Kuatkan Solidaritas
Hadiri Ujian Terbuka AHY, LaNyalla Berharap Disertasi Menteri ATR/BPN Wujudkan Indonesia Emas
Haidar Alwi: Waspada Operasi Adu Domba, Untuk Memecah Belah Anak Bangsa.

Berita Terkait

Friday, 22 November 2024 - 18:44 WIB

Posko Rumah Perjuangan Budhi Benyamin Sembiring, SH kerahkan 1000 kader untuk Pemenang Mas Pram – Bang Doel

Tuesday, 19 November 2024 - 09:16 WIB

Pantau Pilkada Serentak 2024: GKR Hemas Ajak JaDI Lakukan Pendidikan Politik Kebangsaan dari Akar Rumput

Thursday, 14 November 2024 - 18:54 WIB

Ketua DPD RI: Keseimbangan Demokrasi dan Ekologi Dibutuhkan Untuk Masa Depan Bangsa

Tuesday, 12 November 2024 - 10:12 WIB

Bala Gibran, Ridwan Kamil Hadiri Tasyakuran Rahayu Saraswati, Ajak Masyarakat Bersatu “RIDO”

Monday, 28 October 2024 - 17:03 WIB

Ratusan Relawan RIDO Gelar dan Nobar Debat Pilkada di DPD Golkar

Berita Terbaru

Berita Terbaru

Juara MTQ Internasional, Kemenag Beri Hadiah Total Rp125 Juta

Sunday, 24 Nov 2024 - 11:00 WIB