Tangani Longsor Jalan Nasional Bogor-Sukabumi, Kementerian PUPR Gerak Cepat Bangun Jembatan Bailey

Thursday, 2 March 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DAELPOS.com – Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) bergerak cepat tangani longsor Jalan Nasional Bogor-Sukabumi di Kecamatan Caringin, Kabupaten Bogor yang terjadi pada Senin (27/2/2023) akibat tingginya intensitas hujan di wilayah tersebut.

Staf Ahli Menteri Bidang Teknologi, Industri dan Lingkungan sekaligus Juru Bicara Kementerian PUPR Endra S. Atmawidjaja mengatakan, saat ini sedang dilakukan dilakukan pemasangan jembatan rangka baja atau bailey.

“Jembatan rangka baja ini dipasang untuk penanganan darurat, pekerjaan sudah dilakukan sejak Selasa (1/3/2023). Diupayakan dalam dua minggu selesai dan bisa difungsikan untuk dilalui kendaraan ringan,” kata Jubir Endra.

Dikatakan Endra, nantinya selama perbaikan kendaraan besar seperti roda empat dan enam yang mengarah ke Sukabumi atau sebaliknya akan dialihkan via Gate Tol Bocimi (Ciawi).

Kepala Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BBPJN) DKI Jakarta -Jawa Barat Kementerian PUPR Wilan Oktavian mengatakan, saat ini juga tengah dibuat desain rencana perbaikan permanen menjadi jembatan.

“Untuk penanganan permanen diperlukan dukungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor untuk pembebasan lahan/pembersihan dan penertiban bangunan di sisi kiri jalan dari arah Bogor. Lokasi longsor tersebut awalnya bukan jembatan namun berupa timbunan tinggi, di bawahnya ada crossing drain di kedalaman 20 m dan tergerus akibat cuaca ekstrim dari akhir tahun lalu,” terang Wilan.

Pemerintah Kabupaten Bogor, Jawa Barat telah menyatakan komitmennya akan membantu Kementerian PUPR dalam menangani longsor di ruas Jalan Raya Bogor-Sukabumi, Caringin, Kabupaten Bogor.

Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Bogor, Iwan Setiawan menjelaskan bahwa langkah awal, pihaknya mendukung pembangunan jembatan darurat sambil menunggu perbaikan jalan. Setelah jembatan darurat terbangun, Iwan menyatakan Pemkab Bogor juga akan membantu proses perbaikan jembatan yang rusak. (*)

See also  Berlian Dan Indomaret Tinggal Selangkah Ke Semifinal

Berita Terkait

Tamsil Linrung: Pilkada Berintegritas untuk Mewujudkan Pemerintahan yang Bersih
Kementerian PANRB Pastikan Komitmen Perbaikan Berkelanjutan dalam Pemeriksaan Interim Atas LK T.A 2024
Menteri Dody Bertemu Retno Marsudi, Bahas Tindak Lanjut 10th World Water Forum untuk Penanganan Isu Air
KKP Pastikan Produk Perikanan RI Penuhi Standar Mutu Ekspor AS
Sama-sama Ingin Sejahterakan Rakyat, Kemenko Pemberdayaan Masyarakat Dan Kementerian Transmigrasi Siap Kolaborasi
Hari Guru Nasional 2024, Komitmen Kemendikdasmen untuk Perlindungan dan Peningkatan Kualitas Guru
Menag RI dan Menhaj Saudi Bertemu di Masjidil Haram, Bahas Haji dan Pemberdayaan Umat
Lawan Budaya Patriarki, Gus Hilmy Ajak Perempuan Menulis Sejarahnya Sendiri

Berita Terkait

Wednesday, 27 November 2024 - 11:29 WIB

Tamsil Linrung: Pilkada Berintegritas untuk Mewujudkan Pemerintahan yang Bersih

Wednesday, 27 November 2024 - 11:20 WIB

Kementerian PANRB Pastikan Komitmen Perbaikan Berkelanjutan dalam Pemeriksaan Interim Atas LK T.A 2024

Tuesday, 26 November 2024 - 20:55 WIB

Menteri Dody Bertemu Retno Marsudi, Bahas Tindak Lanjut 10th World Water Forum untuk Penanganan Isu Air

Tuesday, 26 November 2024 - 17:25 WIB

KKP Pastikan Produk Perikanan RI Penuhi Standar Mutu Ekspor AS

Tuesday, 26 November 2024 - 09:52 WIB

Sama-sama Ingin Sejahterakan Rakyat, Kemenko Pemberdayaan Masyarakat Dan Kementerian Transmigrasi Siap Kolaborasi

Berita Terbaru

News

Jangan Jadikan Bansos Sebagai Alat Politik Kotor

Wednesday, 27 Nov 2024 - 11:23 WIB